Favorit

Agenda Kota Semarang Bulan Oktober 2025

Image
Bulan Oktober ini terasa istimewa buat kami para pemilik blog . Ada semacam perjalanan kilas balik untuk menengok lagi eksistensi kami, khususnya di Kota Semarang . Tak hanya itu, kabar baik berembus kencang dari Semarang: sebuah pusat keramaian yang sempat rehat sejenak, kini sudah kembali dibuka! Semarang memang tak pernah kehabisan cerita. Awal bulan ini jatuh di hari Rabu. Peringatan Hari Kesaktian Pancasila seakan menarik kami kembali pada gejolak masa lalu negeri ini. Kami diajak untuk meresapi kembali nilai-nilai dasar yang menjadi fondasi kita berbangsa dan bernegara. Berlanjut ke hari berikutnya, jiwa nasionalisme kami kembali diketuk untuk memperingati Hari Batik Nasional . Bahkan, Semarang sendiri, masih di bulan yang sama, akan merayakan sejarah besar Pertempuran Lima Hari . Semangat patriotisme kami akan selalu diingatkan untuk tak pernah melupakan nilai-nilai luhur masa lalu. Agenda Semarang Gara-gara disuruh menengok ke belakang, kami jadi ikutan untuk membuka halaman ...

Ketika Kota Lama Semarang Dihinggapi Bisnis Es Teh


Adalah Es Teh Tik atau Es Teh Kantong Plastik. Yang sudah buka sejak akhir tahun 2022 lalu. Pemilihan Kota Lama Sebagai lokasinya cukup jitu menurut kami. Strategis dan biaya sewanya tentu mahal. Lalu, bagaimana dengan harganya?

Disclaimer terlebih dahulu. Halaman ini bukan konten kerja sama atau berbayar. Hanya postingan biasa.

Trend es teh yang pernah kami tulis pertengahan tahun 2023, membuat kami terinspirasi untuk membawa brand es teh ini ke halaman blog dotsemarang.

Harga Es Teh Tik

Momen libur akhir tahun 2023 kemarin, membuat kami sedang berada di Kawasan Kota Lama Semarang. Kami tidak sengaja dan baru mengetahui keberadaan outlet Es Teh Tik ini yang bangunannya jadi satu dengan kafe Dijkstra yang berada diantara Spiegel dan Semarang Contemporary Art Gallery.

Saat kami mencari tahu mereka lewat Instagram yang beralamat id @estehtik.smg, harga awal buka mereka (promo) ditawarkan dengan harga 2 ribu rupiah. 

Seiring waktu, tentu harga promo tidak akan bertahan lama. Saat kami kunjungi, harga termurahnya yang awalnya 2 ribu tadi sudah menjadi 5 ribu rupiah. Varian menu minumannya juga beragam.

Tentu, kenaikan ini wajar menurut kami. Kota Lama sebagai salah satu kawasan favorit dan terkenal di Kota Semarang tidak mungkin dibiarkan begitu saja perputaran bisnisnya. Maksud kami harus dimanfaatkan betul lokasinya.

Bisnis es teh

Mungkin ada brand lain seperti Es Teh Tik yang lebih dulu ada di Kota Lama. Namun kami baru dapat momennya saat berada di dekat Es Teh Tik. Yang mana, mau tidak mau akhirnya mencoba secara langsung.

Di Kota Semarang, bisnis es teh semakin ramai saja untuk awal tahun 2024 ini. Di sekitar kawasan yang kami tinggalin, bahkan ada satu lokasi dengan beragam outlet yang berjualan es teh.

Pengaruh cuaca di Kota Semarang yang begitu terik saat cerah juga mempengaruhi bisnis ini. Mereka yang jeli melihat masalah jadi peluang, tentu memetik manfaatnya.

Sepertinya kami terlalu banyak berbicara (menulis) di halaman ini. Mari kita sudahi sampai sini. Silahkan mampir jika kamu penasaran. Sepertinya generasi Z sudah sebagian besar mengetahuinya, atau malah sudah mencobanya.

...

Es Teh di Kota Lama Semarang ini punya ciri khas unik sesuai namanya, es teh kantong plastik. Sepertinya ciri ini sudah dipakai oleh brand lainnya yang sudah lebih dulu hadir sejak tahun 2021. 

Artikel terkait :

Comments

  1. Saya juga ga sengaja mampir, pas terik nya Semarang membakar. Harga saat itu 3rb rupiah lumayan, buat dipegang menuju Stasiun Tawang.

    ReplyDelete

Post a Comment

Popular posts from this blog

AMOLI, Laptop Buatan Mana?

Kenapa Paket Xtra Combo Flex Tidak Ada di Aplikasi MyXL ?

Cara Menggunakan Kuota Pelanggan Baru XL yang Tidak Bisa Digunakan?

Parkir di The Park Mall Hanya Melayani Pembayaran Non Tunai

iPhone 17 Hadir Lebih Cepat! XLSMART Buka Pre-Order dengan myPRIO DEAL Eksklusif dan Dukungan Penuh eSIM