Posts

Showing posts from January, 2023

Parkir di Simpang Lima Semarang? Coba di Sini, Masjid Baiturrahman Semarang

Image
Salah satu tempat parkir yang bisa dimanfaatkan apabila sedang berada di Simpang Lima adalah halaman parkir umum Masjid Baiturrahman Semarang. Bisa roda dua dan juga roda empat. Penasaran? Semenjak selesainya pengerjaan Masjid Raya Baiturrahman, kawasan Simpang Lima terasa lebih mewah pemandangannya. Kami sangat bangga tiap melewati depan Masjid. Beda banget dengan yang dulu. Parkir umum Bagian sisi bangunan sebelah kanan menuju jalan Gajah Mada difungsikan sebagai tempat parkir yang lebih modern. Bahkan, sudah dilengkapi alat parkir yang biasa dipasang di mal-mal. Gambar yang kami taruh di halaman ini, kami ambil pada tanggal 22 Januari 2023. Masih baru seharusnya. Namun kami lupa, berapa tarifnya. Sekedar lewat, jadinya tidak begitu detail untuk informasinya. Di Simpang Lima, cukup banyak sebenarnya kantong-kantong parkir. Di sini, Masjid Baiturrahman, hanyalah salah satunya saja.  Artikel terkait : Foto : Wajah Baru Masjid Raya Baiturrahman Simpang Lima, Parkir Basement Berapa Tarif

Review Hotel Anggaeni Bumiayu

Image
Karena sebuah momen, kami berkesempatan menginap di sini. Anggraeni hotel & Cottages, begitu tulisannya terlihat saat kami masuk dan menghampiri meja resepsionis. Seperti apa hotel bintang satu ini yang salah satu bangunannya punya ruangan untuk bermain futsal? Seperti cerita sebelumnya jika kami sedang berada di Bumiayu, Brebes. Kami menginapnya di hotel Anggraeni di sini. Pertama masuk ke area hotel, tempat parkirnya terbilang luas.  Suasana Meski lokasinya berada di pinggir jalan dan harus hati-hati apabila ingin masuk karena belokan, nginap di sini terasa adem. Jaraknya dari kota juga lumayan, setidaknya hanya perlu jalan lurus saja apabila bosan di hotel. Entah kenapa, rasanya setelah melewati resepsionis suasana hotel mirip bangsal dalam bayangan kami. Seperti berasa di rumah sendiri yang sangat luas. Kemudian saat menuju kamar, ada dua arah yang harus dipilih. Kanan atau kiri?  Kamar Jangan berharap kunci kamar seperti hotel berbintang lainnya yang hanya tempel dan bunyi. Di

Januari 2023, Ada Acara Injourney Street Festival Di Kota Lama Semarang

Image
Kami kaget ada acara di Kota Lama yang promosinya tak begitu terlihat, tahu-tahu sudah berjalan pertengahan bulan Januari kemarin. Apalagi acaranya diselenggarakan oleh holding BUMN Pariwisata & Pendukung, PT Aviasi Pariwisata Indonesia.  Tanggal 21 Januari atau malam minggu, acara ini diselenggarakan yang berbarengan juga dengan acara Pasar Imlek Semawis hari kedua.  Saat melihat gambar dokumentasinya di Instagram InJourney (PT Aviasi Pariwisata Indonesia), sepertinya sangat ramai. Bukan sepertinya lagi, kawasan Kota Lama memang sudah sangat ramai sekarang. Jadi, tidak heran. 😅 Semakin menarik karena dihadiri juga oleh Erick Thohir, Menteri BUMN yang ditemani plt. Wali Kota Semarang.  Proyek masa depan? Kami sendiri tidak hadir meski menulis ini. Hanya penasaran dan ingin menyimpan untuk kembali dibuka di masa depan. Apalagi acara ini berhubungan dengan pariwisata, Kota lama dan Kementerian. Tentu skalanya sangat besar.  Penyelenggara sangat percaya diri sepertinya untuk kegiata

Konten Gambar di TikTok Tidak Bisa Dilihat via Komputer? Via Smartphone?

Image
Sejak tahun 2022, kami mencoba eksperimen sekaligus menerapkan strategi mendaratkan halaman blog dotsemarang ke TikTok lewat tampilan gambar-gambar. Hasilnya, kurang baik (views). Meski begitu kami terus berusaha untuk tetap menampilkan untuk postingan tertentu. Sayangnya percobaan seperti itu kurang menarik di kalangan pengguna TikTok, khususnya gen Z. Disaat orang sedang larut dalam tampilan visual bergerak, kami malah naruh gambar , meski TikTok sendiri memiliki ruang untuk gambar. Tidak tampil di web Kemarin, kami sedang membuka TikTok via halaman web atau komputer. Dan kami baru mengetahui jika konten-konten postingan blog kami yang diunggah dengan format gambar, tidak tampil di sana. Konten format gambar kami pin di sebelah kiri Kok, baru sadar sekarang sih? 😅 Apakah Tiktok punya maksud tertentu? Entahlah, sudah kami cari di google, masalah tersebut tidak kami temukan. Atau sebagian pengguna malah tampil seperti biasa di smartphone? Bulan ini, akun TikTok dotsemarang sudah menc

Januari 2023, Telkomsel Kembali Hadirkan Program Daily Check-In

Image
Telkomsel sedang bercanda sepertinya. Sempat mengumumkan program Daily Check-in berakhir , sekarang malah kembali datang. Tentu, ini kabar bahagia buat sebagian pengguna. Apakah kamu termasuk salah satunya? Program Daily Check-in sudah dimulai kembali sejak tanggal 12 Januari dan akan berakhir di akhir bulan ini atau 30 Januari 2023. Kami sendiri yang baru mengetahuinya sudah terlambat. Padahal yang diincar adalah kuota internetnya. Disayangkan, tapi masih tetap check-in tiap saat. Bulan Januari Sedikit review daily check-in bulan Januari ini. Dimulai hari pertama hingga keempat, kita hanya diberi voucher Zalora. Lalu lanjut 4 hari kemudian dengan poin Telkomsel. Voucher Zalora kembali diberikan yang dilanjutkan dengan Disney+Hotstar 1 bulan. Dan yang paling kami incar setelah ini. Kuota 4GB baru didadapatkan setelah menyelesaikan tahapan di atas. Untuk bonus kuota, Telkomsel kali ini hanya memberi 2 jatah saja. Yang pertama 4GB tadi dan selanjutnya 10GB untuk yang bisa check-in 2 hari

Sudah Dirilis! Calendar of Events Kota Semarang 2023

Image
Jumlah halamannya ada 64 lembar dan bisa diunduh secara cuma-cuma alias gratis. Apalagi ukuran filenya hanya 20MB lebih. Tertarik dengan kalender acara Kota Semarang Tahun 2023? Lewat Instagram-nya, Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Pemerintah Kota Semarang sudah meluncurkan Calendar of Events Kota Semarang 2023 di Taman Gedung Pandanaran, Sabtu kemarin tanggal 21 Januari. Kami lagi-lagi ketinggalan info meski sudah sering memantau akun Instagram. Eh, lupa kalau ada acara saat itu. Apalagi Kota Lama juga ada keramaian malam harinya. Apakah berbarengan? Unduh Buku kalender acara ini sangat penting buat referensi apabila kamu ingin berkunjung ke Kota Semarang tahun ini.  Update 19 Januari 2024 - ternyata kalendernya sudah hilang Meski kadang-kadang tanggalnya bakal ada yang meleset, setidaknya kita tahu akan ada acara apa bulan berikutnya. Silahkan kunjungi halaman situs pariwisata.semarangkota.goi.id atau buka link di sini untuk langsung menuju halaman utamanya. Format kalendernya sudah

Konsep Baru Pasar Imlek Semawis Tahun 2023

Image
Acara yang sudah 2 tahun belakangan ini ditiadakan, akhirnya kembali datang. Penyelenggara tidak ingin tampil biasa saja dan bahkan, sedikit memberi kejutan dengan konsep baru yang berbeda dari tahun-tahun sebelumnya. Untunglah langit juga berkehendak, Kota Semarang cerah dari awal hingga acara berakhir. Tahun 2023, kegiatan Pasar Imlek Semawis diselenggarakan dari tanggal 20 - 22 Januari. Lokasinya berbeda dari sebelumnya. Kali ini ditaruh di Pasar Gang Baru sampai ke Gang Warung. Rute yang sangat panjang tentunya. Pintu gerbang Kami sangat bersemangat menyambut acara tahunan di Kawasan Pecinan ini. Sayangnya, tahun ini akses kami terbatas. Tidak ada undangan seperti tahun-tahun lalu untuk kalangan bloger yang biasanya disamaratakan dengan awak media. Sepertinya mereka mulai selektif dan mencari yang lebih kredibel. Karena sudah jadi kebiasaan untuk datang, kami sempat mengintip acara saat malam pembukaan. Pintu gerbang utama yang biasanya penuh ornamen ternyata ditaruh di depan pintu

Tahun 2023, ROG Flow Hadirkan Performa Sekaligus Portabilitas

Image
Ini adalah artikel terakhir dari dua sebelumnya dalam laporang CES 2023 tentang laptop gaming ASUS. Kali ini ada ROG Flow X13 hadir dengan sederet upgrade dari seri pendahulunya. Wow, apa saja? Dalam rilis, ROG Flow X13 ditenagai oleh prosesor AMD Ryzen™ Zen 4 terbaru dan juga dibekali dengan chip grafis hingga NVIDIA® GeForce RTX™ 4070. Flow X13 juga telah menggunakan liquid metal sebagai thermal compound untuk CPU-nya, sehingga suhu pada CPU dapat ditekan hingga 13°C.  ROG Flow X13 menggunakan memori LPDDR5 yang memiliki kecepatan transfer data 50% lebih kencang serta konsumsi daya 18% lebih rendah dibandingkan dengan LPDDR4, sehingga performanya dan daya tahan baterainya kini lebih baik. ROG Flow X13 kini juga lebih ringkas dengan dimensi 100mm lebih kecil dibandingkan dengan seri pendahulunya, sementara ukuran keyboard tetap dipertahankan dan kapasitas baterai ditingkatkan dari 62 Wh menjadi 75 Wh.  Bagian engsel laptop ini pun didesain ulang dan kini dirancang agar dapat memberika

Mengunjungi Dairyland on The Valley Bawen

Image
Mungkin beberapa orang ada yang belum tahu jika Cimory on The Valley Bawen sekarang berganti nama menjadi Dairyland on The Valley Bawen. Pergantian nama ini resmi diubah pada tanggal 1 Januari 2023. Apakah berbeda dengan sebelumnya? Kami sudah beberapa kali ke sini saat namanya masih Cimory on The Valley Bawen. Postingan terakhir kami dipublish bulan Desember 2013. Hampir 10 tahun tidak menulis lagi. Dan awal tahun 2023, kami kembali ke sini lagi ( 14 Januari ). Kebun binatang mini Meski sudah ke sini sebelumnya, kami baru kali ini mampir ke kawasan wisatanya yang salah satu tempatnya digunakan untuk mengenalkan binatang. Padahal rencana kami ingin mengajak orang-orang berkunjung ke Kebun Binatang atau BonBin Semarang, eh di sini malah sudah ada. Tidak banyak dan terbatas, namun rasanya sudah melegakan. Waterpark Setelah mengunjungi area kebun binatang, yang ingin berenang , mungkin bisa manfaatkan taman air atau waterpark yang cukup besar di sana.  Tapi harus diketahui, harga tiket te

Eksplore Smartphone 5G Tahun 2023

Image
Kami optimis tahun 2023, Kota Semarang seharusnya sudah mendapatkan jaringan 5G. Sambil menunggu harapan itu terealisasi, apalagi masih awal tahun , kami ingin mendata smartphone apa saja yang sudah mendukung jaringan 5G. Kali saja bisa digunakan sebagai referensi untukmu juga. Semenjak ASUS mengubah konsentrasi produknya beberapa tahun belakangan, termasuk dalam pemasarannya , kami sudah tidak bisa berharap tinggi lagi bisa membawa produknya ke blog dotsemarang.  Apalagi kekhawatiran kami terhadap alat pemasaran akhir-akhir ini yang semakin didominasi video pendek. Semuanya telah berubah, semuanya terus bertransformasi dan sulit untuk beberapa bloger seperti kami untuk ikut terlibat. Resolusi tahun 2023 Bisa dibilang juga maksud kami semacam udang dibalik batu. Ya, ini adalah resolusi kami untuk segera direalisasikan dan juga memang sudah waktunya untuk naik kelas, mengingat Kota Semarang juga sebentar lagi akan kedatangan jaringan 5G. Karena kami akan perlahan-lahan tidak bergantung

Diprediksi Naik, XL Axiata Menyiapkan Kapasitas Jaringan yang Lebih Besar Selama Imlek dan Cap Go Meh

Image
Wew, XL Axiata ternyata menaruh perhatian khusus pada perayaan Tahun Baru Imlek dan Cap Go Meh tahun ini. Untuk itu, XL Axiata telah mempersiapkan kapasitas jaringan yang lebih besar. Berapa persen lonjakan trafik yang diperkirakan?  Sudah lama kami tidak mendapatkan info terbaru dari XL Axiata . Kebenaran ada momen Tahun Baru Imlek dan Cap Go Meh beberapa waktu ke depan. Ini adalah artikel pertama kami tahun 2023 kategori XL Axiata. 3 Kota PT XL Axiata Tbk (XL Axiata) memastikan jaringan di seluruh wilayah Jawa Tengah dan DI Yogyakarta siap menghadapi kemungkinan terjadinya lonjakan trafik selama masa liburan Tahun Baru Imlek dan Cap Gomeh yang akan berlangsung tidak lama lagi.  XL Axiata memperkirakan akan terjadi lonjakan trafik data lebih dari 3% dibanding hari normal. Peningkatan trafik ini diprediksi akan terjadi di beberapa kota yang menjadi konsentrasi perayaan Tahun Baru Imlek dan Cap Go Meh terbesar di wilayah Semarang, Solo, dan Yogyakarta. Dalam keterangannya, Pj Group Head

Monetisasi YouTube Shorts Tidak Mudah Ternyata

Image
Saat diumumkan secara resmi bahwa YouTube punya jalur khusus untuk membantu penggunanya bisa me-monetisasi videonya, kami sangat bersemangat. Hasilnya, jumlah subscriber kami membludak dari awalnya cuma ratusan sekarang menjadi seribuan. Ada harapan kami pikir tahun 2023. Program Partner YouTube (PPY) yang versi baru akhirnya sudah berlaku bulan Januari ini. Bisa dilihat dari halaman monetisasi channel atau buka halaman YouTube Studio. Ada 2 syarat yang harus dipenuhi untuk dapat bergabung dalam PPY dan kami, dotsemarang , tidak memenuhi syaratnya untuk jumlah penayangan shorts. 😅 Fokus di Shorts Semenjak syarat 1.000 subscriber yang akhirnya kami raih sebelum tahun 2023 sudah terpenuhi, kami terus berusaha konsisten. Sangat mudah mendapatkan seribu tayangan per video pendek (shorts). Namun jalur khusus yang ditawarkan untuk memudahkan pengguna memonetisasi akunnya ternyata sulit juga. Memang harus bersabar. 90 hari harus mendapatkan 10 juta? Kami pikir itu masih sangat berat untuk k

Cara GIIAS Semarang Menarik Pengunjung, Hadirkan Konten Kreator Otomotif

Image
Acara GIIAS kemarin di Kota Semarang tak melulu tentang pameran. Ada aktivitas lain semacam mini event agar menarik perhatian. Tentunya, masih seputar otomotif. Strategi yang mungkin sudah banyak diterapkan penyelenggara tiap mengadakan acara. Apakah kamu hadir saat itu? Masih nulis tentang pameran otomotif bulan November 2022 kemarin? Ya, jelas. Idenya banyak sebenarnya, namun karena ketumpuk sama yang lain, jadinya dikeluarin nggak bisa cepat. Konten Kreator Otomotif Sebagian orang mungkin tak asing dengan wajah para pembicara yang dihadirkan oleh panitia. Terutama, mereka yang mengikutinya di YouTube atau platform media sosial lainnya. Ada 3 nama yang meramaikan GIIAS Semarang saat itu yang tampil di panggung luar Marina Convention Center. Ridwan Hanif Mas Wahid Fitra Eri Dari 3 nama, Mas Wahid yang tampil dua kali dengan waktu berbeda. Tema yang diusung juga menarik, termasuk perkembangan dunia otomotif dari sudut pandang mereka. Pemanis acara utama Meski kami hadir salah satu se

Foto : Everyday Room Kotta Hotel Semarang

Image
Hampir 6 bulan lebih kami abaikan gambar-gambar dari hotel yang berlokasi di Kota lama ini setelah kunjungan di bulan Juli tahun 2022. Mari kita buka postingan tentang hotel tahun 2023 dengan postingan salah satu kamar di Kotta Hotel Semarang. Kami sengaja belum publish karena bukan konten kerja sama, meski saat berkunjung kami dijamu langsung oleh orang pemasarannya atau bahasa cakepnya marketing. Karena sudah beberapa artikel sudah kami terbitkan dan dibuatkan halaman khusus untuk hotel yang resmi beroperasi bulan Juli 2022. Dua Kasur Kamar tipe Everyday ini memiliki fasilitas 2 tempat tidur dengan balutan warna hijau. Bila melihat harga yang dipasang di aplikasi semacam tiket.com hari ini (18/1/23), kisaran harganya di atas 600 ribu.  Mahal? Wajar karena satu paket dengan lokasinya yang sangat strategis, yaitu di Kota Lama. Jika ingin hemat, bisa dua orang karena seperti fasilitas yang ditawarkan memiliki 2 kasur tidur. Saat gambar ini diambil tanggal 26 Juli 2022 kemarin, suasanan

Tahun 2023, ROG Zephyrus Semakin Ringkas dan Bertenaga

Image
ROG Zephyrus sejak diperkenalkan bukan saja dirancang untuk penggunaan gaming, tapi juga konten kreator. Tahun 2023 ini, ASUS membuatnya lebih ringkas dan bertenaga. Berikut laporan dari CES 2023 selengkapnya. Dalam rilis yang dibagikan, daftar laptop dari lini ROG Zephyrus yang akan mendapatkan peningkatan tahun ini adalah Zephyrus M16, Zephyrus G16 dan Zephyrus Duo 16 yang kembali tampil. Zephyrus M16 Dirancang untuk gamers dan konten kreator, ROG Zephyrus M16 kini hadir dengan desain baru yang tetap mempertahankan portabilitas namun menghadirkan sistem pendingin baru yang menggunakan full-width heatsink dan Tri-fan Technology.  Berkat sistem pendingin baru tersebut, ROG Zephyrus M16 kini dapat bekerja pada TDP 25W lebih tinggi dibandingkan dengan model tahun lalu, sehingga membuat prosesor Intel® Core™ i9 13900H CPU dan chip grafis NVIDIA® GeForce RTX™ 4090 dapat bekerja secara lebih optimal di laptop ini.  ROG Zephyrus M16 juga kembali hadir dengan MUX Switch dan kini dibekali deng

Wolbachia Teknologi yang Ramah Lingkungan

Image
Wolbachia yang merupakan bakteri alami dan terdapat pada 50% serangga disebutkan aman untuk diterapkan. Bahkan dalam hasil analisis risiko oleh tim yang dibentuk Kemenristek dan Balitbangkes Kemenkes dalam 30 tahun risiko teknologi Wolbachia dapat diabaikan. Halaman ini kembali melanjutkan postingan yang diterbitkan bulan Desember 2022 tentang Wingko Semarang , yaitu program pengendalian DBD di Kota Semarang. Wolbachia jadi semacam upaya untuk menekan penyebaran DBD. Beberapa kota sudah melakukannya, dan sekarang giliran tiba di Kota Semarang.  Apakah aman? Beruntung slide persentasi yang dipaparkan dibagikan kepada peserta saat kami turut hadir mengikuti kegiatan workshop di bulan Desember kemarin. Dalam slide, teknologi Wolbachia aman dan ramah lingkungan. Menambahkan referensi, kami mengutip dari halaman website kemes.go.id yang menulis bagaimana uji coba nyambuk ber-Wolbachia telah dilakukan di Kota Yogyakarta dan Kabupaten Bantul. Hasilnya, di lokasi yang telah disebar Wolbachia