Skip to main content

Posts

Showing posts from February, 2015

Foto : #KopdarSMG Edisi Februari 2015

KopdarSMG bulan februari 2015 atau yang ke-17 sukses dilaksanakan pada tanggal 27 februari dari jam 3-6 sore. Bertempat di rumah Albi , jalan Ahmad Dahlan, berikut suasana dari jepretan kamera kami. *Diperbarui 24 Oktober 2019 Artikel terkait : Video : KopdarSMG Edisi Maret 2015 Ini Alasan Kamu Bergabung Dengan Grup FB KopdarSMG Foto : #KopdarSMG Edisi Maret 2015

Review Acer Liquid Z205

Yang menarik dari smartphone ini adalah harga yang ditawarkan yaitu 750 ribu. Spesifikasinya sudah mumpuni dengan membawa RAM 1GB dan Processor Quad COre 1.3 GHz, dijamin bersaing dengan produk dikelasnya. Mengusung target konsumen kelas menengah kebawah dan mereka yang baru beralih dari ponsel standar (feature phone), ponsel ini terbilang menarik bagi saya. Bayangkan, mesin yang dibawa (prosesor dan ram) hampir sekelas smartphone dengan harga diatas 1 juta. Beberapa aplikasi pun diberikan untuk memberikan pengalaman lebih banyak. Dimana, ponsel standar tidak mungkin mendapatkannya. Fitu-fitur yang diberikan seperti AcerRAPID button (bagian belakang), Acer SnapNote (aplikasi mengambil gambar persentasi atau slide saat dalam ruangan meeting), dan lainnya sudah cukup baik. Kekurangan Meski terbilang mumpuni, ponsel ini sangat tanggung dikeluarkan oleh Acer. Ini dilihat dari kamera yang dibenamkan hanya membawa kekuatan 2 MP dan itupun kamera belakang saja. Jika melihat persaingan, maka p

Jelajah Kampoeng Batik Laweyan Solo

Senang rasanya bisa mengunjungi kampung batik tertua di Indonesia, Kampoeng Batik Laweyan salah satu objek wisata di kota Solo. Hari ketiga jalan - jalan ke Solo (17/02) peserta #FamTripSolo diajak untuk berkunjung kesini. Apa yang menarik disini? Berdasarkan informasi yang saya dapatkan, daerah Laweyan sudah ada sebelum kota Jogja dan Solo sekitar tahun 1400. Jadi dikatakan Kampoeng Batik Laweyan merupakan kampoeng batik tertua di Indonesia. Saya sangat senang bisa menjelajah Batik Laweyan Solo, karena disini saya bisa melihat proses membatik mulai dari awal hingga pewarnaan. Perjalanan dimulai dari kelurahan Laweyan, kemudian dilanjutkan ke Galeri Batik Putra Laweyan. Salah satu galeri batik yang ada di kampoeng batik ini. Di Galeri Batik Laweyan bisa melihat proses membatik dengan yang dilakukan ibu - ibu yang sedang bekerja. Dan bapak - bapak yang bertugas mengecap batik dengan alat cap. Menarik melihatnya. Masih di Galeri Batik Putra Laweyan, saya juga mas

Rumah Albi = Rumah Komunitas, Gratis Digunakan!

Sudah beberapa kali, dotsemarang menggunakan rumah Albi untuk acara KopdarSMG. Sebuah program rutin bulanan yang diperuntukkan untuk komunitas dan individu untuk bertemu secara offline. Alasan menggunakannya selain gratis adalah suasana ruangan yang lengkap dan mudah ditata. Rumah Albi merupakan fasilitas yang diberikan minimarket Alfamart untuk komunitas, organisasi dan lainnya. Cara untuk menggunakannya pun sangat mudah. Sebelum hari h, datangi minimarket bagian kasir dan bilang mau menggunakan. Anda hanya diminta KTP untuk data. Tenang, KTP akan dikembalikan, kok. Kapasitasnya sendiri bisa lebih dari 40 orang. Kami saat menggunakan peserta yang hadir memang tak banyak, sekitar 30 orang. Fasilitas yang diberikan dari rumah Albi yang terletak di lantai 2 ini tergolong lengkap. Seperti AC, mix, listrik, kursi dan meja, dan sebagainya. Bisa dibayangkan bila harus menggunakan kafe yang notabene ruangannya tidak begitu besar malah harus membayar untuk harga sekali gunakan. Rumah Albi mema

Foto : Suasana Baru Bioskop Citra 21

Akhirnya bioskop Citra 21 terlihat lebih menarik dari sebelumnya. Ini dikarenakan perubahan pada desain ruangan yang dirombak dari akhir tahun kemarin. Meski belum 100% selesai, suasana baru ini memberi perbedaan dan kesan wah. Coba tengok toiletnya, sudah jadi semua dan keren semua. Termasuk studio yang ikut dirombak, kursinya empuk-empuk. Alamat : Mal Ciputra, lantai 3. Artikel terkait :  [Photoblog] Pasar Rakyat Dugderan 2017 [Photoblog] Pesona Lampion di Festival Banjir Kanal Barat 2017 [Photoblog] Semarang Night Carnival 2017 [Photoblog] Suasana Pembukaan Cinemaxx di Semarang Lainnya Informasi Kerjasama Hubungi lewat email dotsemarang@gmail.com Atau klik  DI SINI  untuk detail lebih lengkap

Review Notebook Acer One 10

Produk yang menarik bila melihat kemampuannya. Bisa digunakan sebagai notebook dan juga bisa digunakan sebagai tablet. Harganya? Terbilang murah untuk produk dikelasnya. Lewat acara press conference, selasa siang (24/2), saya berkesempatan menjajal produk yang memiliki berat 1.25kg ini. Operating System yang digunakan adalah Windows 8.1. Sudah ditopang kamera depan dan belakang, dan layar sentuh dengan kemampuan resolusinya HD. Kelebihan Dari bodinya sendiri, saya melihatnya sangat kokoh. Desain standar pengguna bisnis menjadi sasarannya selain OS yang memang spesial yaitu windows. Cukup tipis dan keyboardnya nyaman di jari-jemari. Layar yang digunakan 10" yang memanjakan penggunanya. Disamping itu kelebihan yang paling ditonjolkan adalah perangkat ini mudah cabut pasang. Bisa jadi notebook maupun tablet. Dipersenjatai dengan kekuatan baterai 6000mAh, perangkat ini dapat bertahan dengan standar 5 jam. Bahkan, dapat menjadi powerbank bila perangkat gadget kita k

Acer Perkenalkan Dua Produk Barunya di Semarang

Lewat acara press conference, Acer hadir di Semarang untuk memperkenalkan produk baru mereka. Ada smartphone dan notebook multifungsi yang menarik. Berikut reviewnya. Bertempat di Menur Bistro, Selasa siang (24/2), saya hadir diantara awak media yang diundang. Ini kesempatan bagus bagi saya khususnya dotsemarang karena satu-satunya blogger Semarang yang hadir. Acara yang dikonsep dengan talkshow ini sangat menarik. Bahkan, sebelum acara dimulai saya dan rekan-rekan media dipersilahkan mencoba langsung perangkat dengan nama Acer One 10. Sesi sharing Sianti Setiawan, product manager dari Acer ini lebih banyak menerangkan notebook Acer One 10 yang memiliki banyak kelebihan khususnya untuk dikelasnya. Fabian Kayatmo, Senior product Manager ini (pakai batik) menerangkan smartphone Liquid Z205. Perangkat yang menyasar masyarakat yang baru moveone dari tipe ponsel feature. Melihat kota Semarang jadi bagian promosi produk mereka, saya melihat pertumbuhan pengguna te

Indahnya Suasana Perkebunan Teh Kemuning Solo

Siapa sangka kota Solo mempunyai wisata alam yang mempesona di Desa Kemuning yang terkenal dengan Perkebunan Teh Kemuning yang berada dilereng Gunung Lawu Jawa Tengah. Senin (16/02) Setelah mengunjungi tempat pembuatan Gamelan di Desa Wirun peserta FamTrip Solo diajak jalan – jalan ke Perkebunan Teh Kemuning. Hantaran kebun teh yang luas nampak mempesona memanjakan mata. Dari sudut mana saja memandang terlihat hijau. Udaranya sangat sejuk dan berkabut dan segar. Bersama peserta FamTrip Solo, saya ikut menikmati dan mengeksplore wisata alam ini sampai naik ke atas kebun teh untuk melihat pemandangan kebun teh dari sisi yang berbeda. Benar apa yang dikatakan oleh Mas Theo, Pemandu acara FamTrip Solo dari Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Jawa Tengah bahwa pemandangan di Perkebunan Teh Kemuning sangat menarik untuk diabadikan. Jadi jika kamu ingin mengeksplore wisata alam di Kota Solo, kamu bisa berwisata ke Perkebunan Teh Kemuning Solo dan kamu bisa mencoba teh langsung disala

Cara XL Semarang Promosikan Tarif Internet Lewat Blogger

Jualan paket internet lebih menarik saat ini. Berbagai cara dilakukan layanan operator telekomunikasi untuk menarik hati pelanggan. Termasuk yang dilakukan salah satu operator telekomunikasi ini yang memiliki kantor di jalan Ahmad Yani, yakni menggandeng blogger Semarang. Sabtu pagi (21/2), Saya hadir diantara lebih dari 15 blogger yang mengikuti acara ini. Konsep acara sangat santai dan lebih ke arah diskusi biasa. Kami dikenalkan dengan tarif harga internet, kebenaran blogger, sasarannya tentu paket kuota internet. Bukan sekedar mengenalkan tarif paket internet yang sedang promosi , XL Semarang juga memandang peran blogger juga sangat penting khususnya buzzing atau promosi yang biasa dilakukan lewat media sosial khususnya blog. Bahkan, memberikan kesempatan untuk mendapatkan pengalaman melihat kantor XL lebih dekat dan mencoba layanan ruangan tunggu layaknya mengantri tiket. Foto by twitter.com & Fb - fandagri Blogger-blogger yang hadir sendiri terdiri dari b

Foto : Melihat Proses Pembuatan Gamelan di Solo

Keseruan FamTrip Solo hari kedua dimulai dari kunjungan ke Desa Wirun, Solo. Didesa ini terdapat sebuah tempat yang menarik untuk dikunjungi jika berwisata ke kota Solo yaitu tempat pembuatan gamelan. Ditempat ini ada 3 jenis gamelan yang dibuat yaitu gamelan jawa, gamelan bali dan gamelan yang diekspor ke negara malaysia. Ditempat ini pula, gong perdamaian PBB dibuat. Hari senin (16/02) saya dan peserta FamTrip diajak untuk melihat proses pembuatan gamelan dan gong, mulai dari peleburan bahan dasar pembuatan gamelan dan gong, proses pembakaran dan hasil yang sudah jadi. Setelah puas melihat bagaimana proses pembuatan Gong, saya dan peserta Famtrip juga mencoba memainkan gamelan. Seru banget lho... Jadi kunjungan wisata selain melihat proses pembuatan gamelan dan mencoba memainkan gamelansaya juga bertemu dengan Travel Blogger Kemenpar, Trinity Traveler, aMrazing, Ferryrusli, Madalkatiri dan yang lainnya. Informasi Kerjasama Hubungi lewat email dotsemarang@gmail

Begini Keseruan Famtrip Solo Hari Pertama

Hari ini merupakan hari pertama acara FamTrip Solo yang diselenggarakan oleh Dinbudpar Jawa Tengah menggandeng blogger dan pelajar asing. Perjalanan kami ini kami share melalui hastag #FamTripSolo. Begini keseruan FamTrip Solo di hari pertama. Sekitar pukul 08.00 kami berangkat menuju Solo bersama peserta FamTrip. Dan kami sampai di kota tujuan sekitar pukul 11.00 lewat. Sampainya di Solo kami diajak untuk makan siang di tempat kuliner Selat Solo Mbak Lies. Lalu dilanjutkan menggunjungi acara pembukaan Karnaval Budaya Grebeg Sudiro yang berlangsung di Pasar Gede dan mengunjungi Museum Batik Danar Hadi setelah makan siang hingga sore hari. Malam harinya kami diajak untuk makan malam di Cafe Tiga Tjeret dan keliling Solo untuk melihat pesona kota Solo di malam hari dan melihat keindahan ratusan lampion implek disekitar Pasar Gede. Keseruannya yang kami dapatkan adalah ketika kami mengeksplore acara Grebeg Sudiro dan mengunjungi museum batik serta mencicipi kuliner Solo

Charger Gratis : Tidak Perlu Repot Jika Baterai Habis Di BandaraSemarang

Terburu-buru sampai bandara Ahmad Yani karena ingin mengejar penerbangan, kita lupa mencharger ponsel yang kita bawa. Dan waktu menunggu rupanya masih beberapa puluh menit. Tenang saja, di bandara disediakan tempat charger. Rabu (11/2) sore, saya sedang berada di bandara menunggu jam keberangkatan pesawat yang akan saya tumpangi. Tak sengaja melihat tempat charger seperti gambar diatas. Menarik melihat beberapa ponsel ada didalam kotak tersebut yang sengaja ditaruh. Beberapa orang yang datang pun ada yang langsung mengcharger ponsel mereka disini. Begitu pentingkah ponsel bagi penumpang ini sampai-sampai pihak bandara rela menyediakan tanpa dipungut biaya seperti yang ada di stasiun kereta. Dimana perjamnya kita diharus membayar 2 ribu (bukan tempat resmi). Meski begitu, menaruh ponsel disini harus tetap hati-hati. Lalai sedikit, ponsel kita bisa hilang. Ini berbeda dengan di bandara di luar negeri seperti Singapura yang memberi keamanan bagi pengguna charger gratis terse

Melihat Cara Lion Promosikan Wisata Semarang

Saya sedang duduk di kursi penumpang pesawat dengan tenang sembrani ditemani musik ditelinga. Akhir pekan ini ada acara pernikahan keluarga yang mau tak mau membuat saya harus berlibur dari rutinitas (Blogger). Sebuah majalah terselip dibelakang kursi yang artinya didepan hadapan saya. Majalah Lionmag namanya. Bukan sekedar sebuah branding sendiri untuk maskapai berlogo singa ini tapi sebagai sarana promosi. Baik mereka sendiri maupun destinasi wisata yang menghadirkan cerita kebahagiaan disana. Saya benar-benar tertarik ketika salah satu daftar isi disana menuliskan destinasi wisata kota Semarang. Artikel tersebut menulis tentang Vihara Tay Kak Sie. Sejenak berpikir, apakah karena pesawat ini mendarat di Semarang, maka dari itu memasukkan unsur wisata kota Semarang? Ada perusahaan penerbangan mana lagi yang memiliki majalah yang sama dan memasukkan Semarang sebagai bagian konten mereka? Bila melihat konten yang disajikan, sudah cukuplah untuk menarik minat wisatawan lokal untuk berkun

Apa Gara-gara Baliho di Jalan, Film Ini Bertahan Lama di Semarang?

Sudah nonton film dibalik 98? Film yang berlatar kisah 98 ini hingga pekan ketiga selama film ini diputar masih mampu bercokol di bioskop Semarang. Tak banyak film Indonesia yang mampu bertahan di bioskop Semarang. Salah satunya yang terbaru adalah  Film Rock N Love yang dari sisi kemasan film ini sangat keren. Sayang, film ini bertahan hanya satu pekan. Beberapa waktu kemarin saya tak sengaja melihat baliho salah satu film Indonesia yang sedang tayang di bioskop Semarang. Yah, itu adalah film dibalik 98. Sempat terlintas dalam pikiran saya apakah karena baliho ini film dibalik 98 dapat bertahan. Karena tak banyak film Indonesia yang menaruh iklan seperti film ini. Ada yang punya pendapat lain? by @asmarie_ ... Informasi Pemasangan Iklan Hubungi @dotpromosi Email : dotsemarang [@] gmail.com

Twitter Lebih Unggul dari Instagram

Anda pengguna Twitter? Sepertinya setelah membaca ini senyum lebar akan menghiasi wajah Anda. Ini dikarenakan pengguna Twitter lebih unggul dari pengguna Instagram. Mengutip dari berita harianjogja (3/2), jika sebuah penelitian menunjukkan Twitter menjadi media sosial terpopuler di 30 dari 32 negara ketimbang Instagram. Riset yang dilakukan GlobalWebIndex ini dilakukan dengan mengirim angket ke lebih dari 170.000 orang di atas 16 tahun di 32 negara. Diketahui bahwa Twitter masih lebih populer ketimbang Instagram dalam hal jumlah pengguna aktif. Twitter berada di tempat ketiga setelah Facebook dan Youtube. Sementara Instagram berada di posisi kelima media sosial terpopuler di bawah Google+. Sumber original klik DISINI Gambar : Google ... Informasi Pemasangan Iklan Hubungi @dotpromosi Email : dotsemarang [@] gmail.com