Favorit
Daftar Laptop yang Sudah Menggunakan Prosesor AMD Ryzen Terbaru (7000 Series)
- Get link
- X
- Other Apps
Halaman ini adalah lanjutan dari artikel sebelumnya yang kami tulis tentang kegiatan AMD di Kota Semarang pada awal tahun 2024. Daftar ini pun kami ambil dari beberapa laptop yang disediakan secara offline. Jadi, hanya yang terlihat saja.
Dalam perkenalannya di Kota Semarang kemarin, AMD datang tidak hanya dengan demo dan persentasi saja. Tapi juga, membawa sejumlah laptop yang sudah berprosesor AMD Ryzen™ 7000 Series.
ASUS
Perhatian kami tentu langsung tertuju pada ASUS, kira-kira AMD membawa tipe apa saja dari brand yang kami kenal dekat ini. Ada 2 laptop di meja yang sudah dipersiapkan panitia, daftarnya ada :
ROG Flow X13
ROG Flow X13 merupakan laptop gaming inovatif terbaru yang ditenagai oleh prosesor hingga AMD Ryzen 9 5980HS serta chip grafis NVIDIA GeForce GTX 1650. Kami sudah menuliskannya di blog dotsemarang pada tahun 2021. Detailnya bisa dibuka di sini.
TUF A16
Laptop seri gaming ini sudah ada versi 2024. Desian klasiknya hadir dengan sentuhan baru dari logo TUF yang timbul dan varian Mecha Grey. Hadir di Windows 11 dengan AMD Ryzen™ 9 7845HX dan GPU Laptop hingga NVIDIA® GeForce RTX™ 4070 dengan dukungan untuk NVIDIA® Advanced. Optimus.
Lenovo
Merek lainnya ada Lenovo. Ada 2 tipe yang dibawa oleh AMD di Kota Semarang. Keduanya merupakan seri Yoga yang pertama kali dirilis pada tahun 2012.
Lenovo Yoga 6
Versi awal rilisnya pada tahun 2019, laptop Yoga 6 hanya ditenagai prosesor AMD Ryzen 5000-series, tapi varian lainnya ada dengan AMD Ryzen 7.
Lenovo Yoga 7 Pro
Lenovo Yoga 7 Pro adalah laptop tipis dan ringan yang ditenagai oleh AMD. Laptop ini memiliki layar 14 inci dengan resolusi 2880×1800. Layarnya berpanel IPS 400nits Glossy, 90Hz, 100% sRGB, dan memiliki fitur Dolby Vision
...
Daftar di atas tentu tidak semuanya, masih ada laptop lainnya. Hanya saja, ini laptop pada dibawa saat acara saja. Kami pikir saat hadir itu untuk doorprize, eh ternyata untuk kegiatan acara. Andai bisa dibawa pulang salah satunya.
Artikel terkait :
- AMD Kenalkan Ryzen AI di Kota Semarang
- Tips Mengetahui informasi kode di Prosesor AMD Ryzen
- AMD Indonesia Gelar Community Gathering di Kota Semarang
Comments
Post a Comment