Favorit

Agenda Semarang Bulan November 2024

Image
Bulan ini, November, masyarakat Indonesia kembali menyambut Pilkada Serentak 2024. Termasuk Kota Semarang yang sudah sibuk dengan berbagai atribut yang terlihat di jalan-jalan. Apakah agenda atau acara Kota nantinya akan terganggu sehingga berkurang jumlahnya? Selamat datang bulan November 2024. Baru saja Kota Semarang turun hujan paginya. Eh, sebagian sudah dari dini hari. Semoga saja ini berkah untuk kita semua. Tanggal 1 November jatuh pada hari Jum'at. Di kalender yang diluncurkan Pemkot Semarang, bulan November ini hanya ada 1 acara yang ditaruh di sana. Ada lomba foto sejarah yang nantinya diadakan di Kota Lama. Apakah bulan November memang sepi? Agenda Semarang Tenang-tenang ini masih awal bulan. Nanti kami kumpulin dan jika kamu ingin bantu, silahkan kabarin kami lewat kolom komentar atau hubungi kami. Sambil menunggu kami mengumpulkan acara lainnya, kamu bisa lihat agenda rutin yang ada di Kota Semarang. Siapa tahu saat kamu datang ke Kota Semarang sedang tidak ada acara.

GIIAS Semarang 2024? Ini Bocorannya

Sebelum menutup tahun 2023, kami akan bocorkan agenda GIIAS Semarang tahun depan yang sebenarnya jika datang kemarin di Marina, info ini sudah tersedia di sana. Mari menempel informasi ini di blog. Saat tiba waktunya, kami harap halaman ini jadi referensi dalam pencarian.

Pameran otomotif yang bukan saja berskala nasional tapi internasional ini sudah menaruh jadwalnya tahun 2024 untuk Kota Semarang. Tempatnya? Entahlah, sepertinya pilihannya masih akan Marina Convention Center.

Oktober 2024

Jika tidak ada halangan, bulan Oktober tahun depan akan jadi waktu penyelenggaraan GIIAS Semarang. Lebih maju dari tahun 2023 atau 2022. Tanggal tepatnya seperti terlihat di dalam gambar, yaitu 23-24 Oktober 2024.

Panitia sepertinya sangat mempercayai Kota Semarang sebagai tuan rumah. Bahkan, tagar promosi sudah disematkan di sana yang ditulis #GIIASSemarang2024.

Bakal semenarik apa event GIIAS Semarang 2024 nanti? Mari kita tunggu saja. 

...

Sudah 2 edisi pameran kami mendapatkan tempat eksklusif untuk meliput acara. Namun itu hanya sebatas sebagai awak media, bukan partner kerja sama atau kolaborasi. Jadi, yang melihat begitu getolnya kami bagikan GIIAS hanyalah sebuah konten biasa saja. 

Semoga tahun depan, kami tetap kembali diajak berpartisipasi. Kalau mau ajak kerja sama juga boleh. 

Artikel terkait :

Comments

Popular posts from this blog

Apakah Shopee Video Bisa Unggah Video dari Komputer?

AMOLI, Laptop Buatan Mana?

Review : Gunakan Layanan Maxim Life Massage & SPA

Parkir di The Park Mall Hanya Melayani Pembayaran Non Tunai

Toyota Kenalkan All New Hilux Rangga di GIIAS Semarang 2024