Favorit

Agenda Semarang Bulan November 2024

Image
Bulan ini, November, masyarakat Indonesia kembali menyambut Pilkada Serentak 2024. Termasuk Kota Semarang yang sudah sibuk dengan berbagai atribut yang terlihat di jalan-jalan. Apakah agenda atau acara Kota nantinya akan terganggu sehingga berkurang jumlahnya? Selamat datang bulan November 2024. Baru saja Kota Semarang turun hujan paginya. Eh, sebagian sudah dari dini hari. Semoga saja ini berkah untuk kita semua. Tanggal 1 November jatuh pada hari Jum'at. Di kalender yang diluncurkan Pemkot Semarang, bulan November ini hanya ada 1 acara yang ditaruh di sana. Ada lomba foto sejarah yang nantinya diadakan di Kota Lama. Apakah bulan November memang sepi? Agenda Semarang Tenang-tenang ini masih awal bulan. Nanti kami kumpulin dan jika kamu ingin bantu, silahkan kabarin kami lewat kolom komentar atau hubungi kami. Sambil menunggu kami mengumpulkan acara lainnya, kamu bisa lihat agenda rutin yang ada di Kota Semarang. Siapa tahu saat kamu datang ke Kota Semarang sedang tidak ada acara.

Peran Penting Provinsi Jawa Tengah Bagi Industri Otomotif Nasional

Kota Semarang akan kembali ramai pada minggu ketiga di bulan Oktober ini. Terutama bagi masyarakat Jawa Tengah yang mengikuti perkembangan industri otomotif. Jawa Tengah memang sangat menarik menurut penyelenggara, alasannya?

Masih dalam satu rangkaian dari kegiatan Rabu kemarin (11/10) yang kami hadiri, pihak penyelenggara GIIAS 2023 mengadakan konferensi pers sebelum acaranya berlangsung pada tanggal 18 Oktober besok.

Bila halaman sebelumnya yang kami bagikan informasi secara umumnya, maka halaman ini lebih menitik beratkan peran Jawa Tengah. Beruntung bahwa Kota Semarang kembali didapuk jadi tempat acara berlangsung. Jika kotanya dipindah, maka sulit buat kami tentunya.

Jateng posisi ke-5

Dihadapan para undangan yang sebagian besar awak media, Kukuh Kumara selaku Sekretaris Umum GAIKINDO mengatakan bahwa 

Jawa Tengah sangat berperan penting dalam industri otomotif nasional, hal ini terlihat dari partisipasi peserta pada GIIAS Semarang tahun ini yang melonjak naik, tahun ini total 30 merek dari berbagai lini industri turut ambil bagian, menampilkan inovasi dan teknologi terbaru termasuk kendaraan berbasis listrik khusus bagi Masyarakat Jawa Tengah”.

Jawa Tengah merupakan salah satu provinsi penting bagi industri otomotif nasional, tercatat Jawa Tengah berada pada posisi ke-lima nasional dengan capaian sebesar 6,7% pada periode Januari-April 2023. 

Melalui penyelenggaraan GIIAS di kota Semarang untuk kedua kalinya ini, GAIKINDO meyakini, akan menjadi dorongan untuk mencapai target industri otomotif Indonesia di provinsi Jawa Tengah, sekaligus berkontribusi untuk catatan industri otomotif Indonesia.

Event GIIAS Semarang tahun ini naik hingga 65 persen untuk jumlah merek peserta yang mengikuti dibanding tahun sebelumnya, tentu ini menjadikan GIIAS Semarang 2023 sangat menarik untuk dikunjungi.

Artikel terkait :

Comments

Popular posts from this blog

Apakah Shopee Video Bisa Unggah Video dari Komputer?

AMOLI, Laptop Buatan Mana?

Review : Gunakan Layanan Maxim Life Massage & SPA

Parkir di The Park Mall Hanya Melayani Pembayaran Non Tunai

Toyota Kenalkan All New Hilux Rangga di GIIAS Semarang 2024