Favorit

Agenda Kota Semarang Bulan November 2025

Image
Salah satu acara menarik yang sukses mencuri perhatian kami di Kota Semarang pada bulan November ini adalah Padel masuk mal . Sebuah konsep yang terbilang unik dan anti-mainstream . Siapa sangka, olahraga yang sedang naik daun ini bisa dimainkan di tengah pusat perbelanjaan? Kami pun dibuat penasaran, seperti apa rancangan lapangan dan event yang disajikan nanti? Musim Hujan, Banjir, dan Tantangan Event Outdoor di Semarang November telah tiba, meninggalkan Oktober yang penuh dinamika. Khususnya, isu banjir yang kembali jadi perbincangan hangat. Entah mengapa, kali ini suaranya terasa lebih kencang, seolah menjadi jawaban atas keluh kesah para pengguna media sosial yang kerap mengeluhkan teriknya matahari Semarang. Jika berkaca pada kalender cuaca, Ibu Kota Jawa Tengah memang telah resmi memasuki musim penghujan. Hal ini tentu menjadi tantangan tersendiri bagi para penyelenggara event , terutama yang masih mengandalkan ruang terbuka ( outdoor ). Tantangan ini juga berlaku bagi Anda,...

Spesifikasi dan Harga ASUS ExpertBook B9 (B9400)

Semakin ke sini harga laptop tipe expertbook dari ASUS sudah mirip dengan laptop gaming ROG-nya. Sudah sampai puluhan juta. Tentu, itu karena segmen sasarannya memang bukan pengguna biasa seperti kami. Sudah sekelas eksekutif bisnis. Penasaran? 

Informasi tentang ASUS ExpertBook B9 datang awal bulan ini ke email kami. Laptop yang memiliki bobot hanya 880 gram ini masuk kelas flagship segmen bisnis. 

Karena lebih eksklusif, desainnya juga berbeda dari saudara-saudara sebelumnya. Sudah premium dengan ultra tipis dan ringan dengan menggunakan bahan material magnesium-alloy ketebalan 1,49cm. Kerennya, baterai bisa bertahan hingga 16 jam.

Dari sisi perfoma dan keamanan sudah sekelas enterprise. Kekuatannya ada pada 12th Gen Intel® Core™ vPro® i7 Processor. Fitur NFC tersedia bersamaan fitur mewah lainnya seperti TPM 2.0, face login, fingerprint sensor serta Kensington lock.

Untuk ketahanan, presisi dan durabilitas sudah sangat tinggi. Tidak heran sudah lolos standar militer US MIL-STD-810H.

Spesifikasi dan harga

ExpertBook B9 sangat cocok untuk bekerja secara hybrid dengan fitur-fitur seperti webcam AI-enhanced untuk panggilan video berkualitas tinggi, teknologi ASUS AI noise-canceling untuk panggilan konferensi yang jelas, audio multi-dimensi Dolby Atmos® yang kuat.

Tak hanya itu, laptop ini juga dirancang dengan memikirkan lingkungan. Dari sisi perusahaan, ASUS berkomitmen untuk menciptakan masa depan yang berkelanjutan, sehingga ExpertBook B9 dirancang dengan mempertimbangkan dampak lingkungan secara keseluruhan. Mulai dari produsen hingga daur ulang akhir. 

Dengan sertifikasi ENERGY STAR® 8.0 dan EPEAT Gold, ExpertBook B9 memberikan efisiensi energi yang luar biasa untuk meminimalkan biaya jangka panjang. 

Bahkan kemasannya dibuat secara ramah lingkungan, dengan kotak aksesori ExpertBook B9 yang bersertifikat Forest Stewardship Council (FSC) dapat berubah menjadi penyangga laptop untuk memanfaatkan material daur ulang yang digunakan.

📝 Rilis ASUS Indonesia

Artikel terkait :

Comments

Popular posts from this blog

Install AstraPay di GIIAS Semarang 2025, Eh Kena PHP

Agenda Kota Semarang Bulan November 2025

AMOLI, Laptop Buatan Mana?

ASUS Gaming V16 (2025): Laptop Gaming Entry-Level yang Smart Budget, Lebih Power dari K16!

Kenapa Paket Xtra Combo Flex Tidak Ada di Aplikasi MyXL ?