CFD Semarang Minggu Pertama Bulan Maret 2023 : Bangunan ex E-Plaza Menghilang?

Minggu pertama bulan Maret jatuh pada tanggal 5 Maret. Cuaca cukup cerah menerangi aktivitas pagi di kawasan Simpang Lima. Ya, CFD atau Car Free Day kembali lagi awal bulan. Kali ini, apa yang disoroti setelah bulan Februari kemarin kami membawa sepatu roda?

Salah satu bangunan ikonik di sekitar Simpang Lima yang dulu terdapat bioskop, sekarang sudah tidak terlihat lagi. Bangunan tersebut menghilang bila kamu lihat di gambar atas. Tapi bila dari samping, masih sedikit tersisa. Hanya menunggu waktu saja. Di bawah ini foto lawasnya kala masih ada

Foto Maret 2022

E-Plaza, bisa dikatakan dulunya merupakan salah satu pusat hiburan dalam satu tempat yang terkenal pada zamannya kala itu. Banyak kegiatan yang pernah kami ikuti di sana, semisal nonton film di bioskop.

Namun sekarang, kenangan itu benar-benar terkubur. Apakah akan dibangun sesuatu yang lebih menarik lagi, mengingat letaknya yang sangat strategis. Ya, itu pastinya. 


Ditunggu saja, akan dibangun apalagi di sana nantinya. Eh, malah dilihatin orang karena mengambil gambar. Yuk, lanjut lagi berolahraganya.

Foto aslinya bisa kamu ambil/unduh di sini.

Artikel terkait :

Comments

Popular posts from this blog

Sego Bancakan Pawone Simbah, Tempat Makan Baru di Kota Lama Semarang

Review : Gunakan Layanan Maxim Life Massage & SPA

Apakah Shopee Video Bisa Unggah Video dari Komputer?

Berapa Tarif Parkir Inap di Bandara Ahmad Yani Semarang Tahun 2022?

Kenapa Paket Xtra Combo Flex Tidak Ada di Aplikasi MyXL ?