Favorit

Agenda Semarang Bulan November 2024

Image
Bulan ini, November, masyarakat Indonesia kembali menyambut Pilkada Serentak 2024. Termasuk Kota Semarang yang sudah sibuk dengan berbagai atribut yang terlihat di jalan-jalan. Apakah agenda atau acara Kota nantinya akan terganggu sehingga berkurang jumlahnya? Selamat datang bulan November 2024. Baru saja Kota Semarang turun hujan paginya. Eh, sebagian sudah dari dini hari. Semoga saja ini berkah untuk kita semua. Tanggal 1 November jatuh pada hari Jum'at. Di kalender yang diluncurkan Pemkot Semarang, bulan November ini hanya ada 1 acara yang ditaruh di sana. Ada lomba foto sejarah yang nantinya diadakan di Kota Lama. Apakah bulan November memang sepi? Agenda Semarang Tenang-tenang ini masih awal bulan. Nanti kami kumpulin dan jika kamu ingin bantu, silahkan kabarin kami lewat kolom komentar atau hubungi kami. Sambil menunggu kami mengumpulkan acara lainnya, kamu bisa lihat agenda rutin yang ada di Kota Semarang. Siapa tahu saat kamu datang ke Kota Semarang sedang tidak ada acara.

AMD Kenalkan Ryzen AI di Kota Semarang

Dalam acara community gathering kemarin di Kota Semarang (17/1), AMD Indonesia mengenalkan prosesor berbasis AI-nya lewat AMD Ryzen™ 7040 Series Processors. Saat dibandingkan dengan CPU Apple M2, Ryzen AI unggul hingga 20%. 

Lama tidak menulis postingan yang berhubungan dengan AI atau Artificial Intelligence di blog dotsemarang. Terakhir pada tahun 2018, saat itu ada Zenfone Max Pro M2.

AMD Ryzen AI

Padahal di tengah tren AI saat ini,  banyak informasi yang bisa dibawa sebenarnya ke blog. Entah kenapa kami belum tertarik. Nah, kebenara kali ini dapat momentumnya. Semoga saja bisa terus berlanjut.

AMD Ryzen AI sangat menarik untuk disimak. Tren AI sudah sampai sini juga. Saat kami telusuri di google, Ryzen AI sudah diumumkan pada ajang CES 2023. Semacam acara teknologi berskala nasional. Dan tahun 2024, AMD membawanya ke Kota Semarang.

AMD Ryzen™ 7040 Series Processors sendiri memiliki hardware khusus artificial intelligence pertama dalam prosesor x86 pada model tertentu yang menghadirkan grafis prosesor PC terkencang di dunia memiliki hingga delapan core “Zen 4” dan grafis AMD RDNA 3. 

Selain itu, AMD Ryzen™ 7040 Series menghadirkan arsitektur AI adaptif dengan AMD XDNA™ ke komputasi mobile yang memberikan performa lebih untuk penggunaan real-time AI yang lebih sempurna. 

Prosesor AMD Ryzen™ dengan Ryzen AI juga mampu mengungguli CPU Apple M2 hingga 20% sekaligus lebih hemat daya hingga 50%. 

Performa dan efisiensi ini pada akhirnya menambah pengalaman pengguna real-time yang lebih kaya dalam kolaborasi video, kreasi konten, produktivitas, game, perlindungan keamanan hingga penggunaan hybrid.

Artikel terkait :

Comments

Popular posts from this blog

Apakah Shopee Video Bisa Unggah Video dari Komputer?

AMOLI, Laptop Buatan Mana?

Review : Gunakan Layanan Maxim Life Massage & SPA

Parkir di The Park Mall Hanya Melayani Pembayaran Non Tunai

Toyota Kenalkan All New Hilux Rangga di GIIAS Semarang 2024