Favorit

Agenda Semarang Bulan November 2024

Image
Bulan ini, November, masyarakat Indonesia kembali menyambut Pilkada Serentak 2024. Termasuk Kota Semarang yang sudah sibuk dengan berbagai atribut yang terlihat di jalan-jalan. Apakah agenda atau acara Kota nantinya akan terganggu sehingga berkurang jumlahnya? Selamat datang bulan November 2024. Baru saja Kota Semarang turun hujan paginya. Eh, sebagian sudah dari dini hari. Semoga saja ini berkah untuk kita semua. Tanggal 1 November jatuh pada hari Jum'at. Di kalender yang diluncurkan Pemkot Semarang, bulan November ini hanya ada 1 acara yang ditaruh di sana. Ada lomba foto sejarah yang nantinya diadakan di Kota Lama. Apakah bulan November memang sepi? Agenda Semarang Tenang-tenang ini masih awal bulan. Nanti kami kumpulin dan jika kamu ingin bantu, silahkan kabarin kami lewat kolom komentar atau hubungi kami. Sambil menunggu kami mengumpulkan acara lainnya, kamu bisa lihat agenda rutin yang ada di Kota Semarang. Siapa tahu saat kamu datang ke Kota Semarang sedang tidak ada acara.

Buka Puasa di Hotel Harris Sentraland Semarang


Ini adalah kali pertama kami menjejaki kaki di Harris Hotel Sentraland Semarang. Kebenaran kami diundang di acara media gathering, Rabu (23/5) yang waktunya pas banget buat ngabuburit puasa. Seperti apa suasananya?

Pintu masuk hotel Harris Semarang tidak begitu besar seperti yang kami pikirkan. Hotel yang jadi satu dengan Sentraland ini memang diharapkan dapat menjadi sesuatu yang kurang lebih sama dengan mal-mal yang sudah ada di Semarang.

Setelah tiba di lantai 7 menggunakan lift, ada sedikit waktu melihat kamar-kamar hotel yang waktu itu kami berpapasan dengan rekan-rekan media yang diajak room tour oleh salah satu orang hotel di sana. 

Ini yang kami tunggu. Tapi bersabar untuk postingannya tentang kamar-kamar yang kami lihat.

Konten yang menarik

Tempat acara utamanya sendiri berada di Harris Cafe, tempat dimana tamu hotel dapat menyantap sarapan pagi. Dengan berada di ketinggian lantai 7, tentu tempat ini sangat menarik saat kita melihat kota Semarang dari sini.

Saat kami mengambil tempat duduk, kolam renang terlihat di depan mata kami. Sayang waktu itu hujan masih menemani.


Tuan rumah pun menyapa lewat pak Dadang Setiawan, General Manager Hotel Harris. Selain sebagai ajang silaturahmi, acara ini juga sebagai sinergi antara pihak hotel dan media dalam sambutan beliau.

Sambil menunggu waktu berbuka puasa, kami disuguhkan penampilan dari Harris move yang sudah pernah kami lihat saat acara Hari Jadi Hotel Harris yang Ke-15 Tahun.


Harris move semacam dance modern, yang menarik adalah semua penarinya yang terlibat merupakan karyawan hotel Harris. Jarang-jarang nih hotel memiliki konten menarik seperti ini.


Belum selesai penampilan tadi, kami kembali disuguhkan fashion show dengan balutan busana muslim karya Bayu Ramli. Mereka cantik-cantik, model yang dihadirkan.

Buka puasa dan bagi-bagi doorprize 


Kami tak bermaksud untuk menampilkan rasa sombong kami di sini, namun yang kami lihat memang makanan yang disajikan benar-benar wah. Sungguh, andai bisa dibawa pulang, kami bawa deh.

Tinggalkan menu buka puasa di sini, kita lanjut dengan bagi-bagi doorprize yang kali ini kami tidak beruntung seperti biasanya.

Apalagi hadiah yang dibagi sebuah voucher menginap, tentu membuat iri buat yang mendapatkannya. Tapi kami bersyukur kali ini, karena voucher menginapnya ada di luar kota. Di Semarang ada, cuma ada satu saja.

...

Kamu yang penasaran seperti apa Harris Move dan seperti apa fashion di sana kemarin, kamu bisa ikuti kami di Instagram dotsemarang. Atau lihat langsung saja di bawah ini.


Artikel terkait :
Informasi Kerjasama
Hubungi lewat email dotsemarang@gmail.com
Atau klik DI SINI untuk detail lebih lengkap

Comments

Popular posts from this blog

Apakah Shopee Video Bisa Unggah Video dari Komputer?

AMOLI, Laptop Buatan Mana?

Review : Gunakan Layanan Maxim Life Massage & SPA

Parkir di The Park Mall Hanya Melayani Pembayaran Non Tunai

Seperti Apa Parkir Motor Resmi di Queen City Mall?