Hotel Horison Kota Lama Semarang Tawarkan Paket Ramadan 'BUKBER' yang Dibandrol 90 Ribu Rupiah

Hotel yang berada di jalan MT. Haryono atau dekat bundaran Bu'baan (Kota Lama) ini punya paket BukBer (Buka Berkah) selama bulan puasa dengan harga di bawah 100 ribu. Tentu, itu sudah 'All You Can Eat'. Penasaran?

Akhirnya kami mengunjungi juga hotel Horison Kota Lama usai diundang untuk mencicipi menu buka puasa mereka pada akhir pekan kemarin, Sabtu (16/3). Kami datang bersama beberapa rekan bloger tentunya.

Santan Restaurant 


Suasananya masih sama seperti tahun lalu. Berada di lantai 2, Santan Restaurant cukup ramai saat kami datangin. Karena masih menunggu persiapan, kami menyempatkan mengambil beberapa dokumentasi.


Ada live music juga yang turut menemani suasana. Buka puasa di sini terasa banget dapat suasananya. Soal makanan, sepertinya pihak hotel punya banyak menu dan disajikan berbeda-beda tiap waktu.


Mari mencicipi

Tips untuk makan di hotel saat buka puasa adalah jangan mengambil hidangan terlalu banyak. Apalagi menu 'all you can eat', pilihannya sangat beragam. Khawatirnya cepat kekenyangan dan belum mencoba semua makanan.


Kami terkesima dengan minuman jus kiwi di sini. Rasanya ini sangat jarang kami minum atau bahkan ini baru pertama kalinya? Entahlah, kami lupa.

Untuk hidangan utama, kami memilih cumi cabe hijau ketimbang ayam yang biasanya menggoda. Mendengar cumi, rasanya perut kami mendadak kosong kembali.


Jangan kalap dulu, mari nikmati takjil terlebih dahulu. Kurma, tentu jelas jadi makanan yang pertama masuk mulut setelah air putih. Lalu, cobain juga bubur sumsum pandan yang terasa manis saat mereka diaduk jadi satu.


Untuk penggemar gorengan, di sini juga tersedia beraneka ragam dan bahkan, dikemas ala-ala tradisional yang ada tampih dan daun pisangnya.



Menu-menu lainnya akan kami taruh di TikTok yang masih sedang kami buat. Kami mulai sering memposting foto di sana dan kemudian menjadikannya album nantinya. Ditunggu saja, atau silahkan mampir saja ke TikTok dotsemarang. 
...

Buka puasa kali ini sangat menyenangkan meski hujan masih menemani usai acara. Terima kasih pihak hotel yang bahkan memberi tempat spesial di meja kami dengan tulisan influencer. 

Artikel terkait :

Comments

Popular posts from this blog

Sego Bancakan Pawone Simbah, Tempat Makan Baru di Kota Lama Semarang

Review : Gunakan Layanan Maxim Life Massage & SPA

Berapa Tarif Parkir Inap di Bandara Ahmad Yani Semarang Tahun 2022?

Apakah Shopee Video Bisa Unggah Video dari Komputer?

Kenapa Paket Xtra Combo Flex Tidak Ada di Aplikasi MyXL ?