Favorit

Agenda Kota Semarang Bulan April 2025

Image
Selamat Hari Raya Idulfitri kami ucapkan buat umat muslim. Mari kembali ke titik nol lagi. Momen bahagianya masih akan menyelimuti hingga sepekan ke depan. Kami harap semua orang bahagia dan sehat selalu. Awal bulan April jatuh pada hari Selasa. Masih lebaran ke-2 dari Idulfitri. Beberapa pusat perbelanjaan hingga tempat wisata masih ada banyak acara seru yang bisa didatangin. Agenda Kota Semarang Wah, agenda dari bulan Maret masih nempel di bulan April. Sepertinya orang-orang yang ada di Kota Semarang bakal dibuat sibuk akan rencana pergi ke mana. Silahkan intip daftarnya di bawah ini. Akan terus kami perbarui apabila ada info terbaru. [21 Maret - 21 April] - Virtual Reality Under Water Exploration di Mal Tentrem. Berbayar. [22 Maret - 6 April] - 1001 Night on Flying Trapeze Show From Russia di The Park Mall Semarang. Jamnya berbeda-beda, cek IG @thepark.semarang. [26 Maret - 6 April] - Delightful Market di Mal Tentrem. [26 Maret - 6 April] - Ramadan Special Show di Mal Tentrem. [28 M...

Seperti Apa Prosedur Rapid Test di Stasiun Tawang Semarang?

Ini adalah pengalaman kami saat bepergian menggunakan Kereta Api dari Stasiun Tawang. Sebelum pergi, jangan lupa mengecek syarat keberangkatan yang diharuskan membawa surat kesehatan atau Rapid Test. Di stasiun Tawang, tersedia layanan ini yang sudah buka dari jam 7 pagi hingga 7 malam.

Satu hari sebelum keberangkatan (23/11), kami sudah berada di Stasiun Tawang yang menjadi salah satu dari 12 stasiun yang memberikan layanan Rapid Test. Apakah stasiun Poncol berarti tidak ada? Entahlah, kami cari aman saja sesuai info yang ada.

Kami tiba sebelum ruangan rapid buka. Perlahan-lahan, orang-orang mulai berdatangan dan kami bersyukur mendapatkan nomor antrian pertama karna alasan kami datang lebih awal, khawatirnya prosedurnya lama. Ternyata, tidak.

Prosedur

Hal penting pertama yang kamu harus tahu adalah layanan rapid test di stasiun Kereta Api adalah kamu sudah memesan tiket terlebih dahulu. Usahakan beberapa hari sebelumnya, mengingat saat berada di dalam ruangan rapid, kamu akan ditanya nomor booking tiket.

Ruangan akhirnya dibuka dan itu artinya layanan sudah bisa dimulai. Kami yang datang pertama, tentu mendapat antrian pertama. Gambar cover atau yang di atas, sebelah kanan adalah ruangannya.

Sebelum dipanggil, kami harus mengisi kertas yang berisi info data diri. Siapkan tanda pengenal, seperti KTP. Isi di sana dengan nama, nomor KERETA, dan nomor identitas dari KTP.

Jangan lupa, nomor antriannya diambil. Kami senang menjadi yang pertama dan berharap tidak ada masalah setelah selesai prosedur rapid. Setelah itu, kami menunggu sesaat sebelum dipanggil. 

Setelah nomor kami dipanggil, termasuk beberapa orang lainnya, kami langsung menuju meja administrasi yang berada dekat pintu. Selain menyerahkan kertas tadi, tanda pengenal kami diminta di sana dan kemudian membayar layanan dengan harga Rp. 85.000. Oh ya, ukur suhu tubuh dulu dengan thermo gun.

Proses berjalan lancar dan cepat. Kemudian, kami pindah ke meja yang sebenarnya. Ada dokter di sana yang sudah siap dengan alat untuk mengambil sample darah dari jari kami.

Lagi-lagi prosesnya cepat, dan kami disuruh menunggu di luar untuk menerima hasil. Kira-kira waktu tunggunya antara 15-20 menit jika tidak salah. 

Suara pemberitahuan dari alat pengeras suara yang berada di dekat pintu memanggil nomor antrian kami dan beberapa orang. Dan syukurlah, kertas yang diberikan beserta KTP kami kembali hasilnya non-reaktif.



...

Karena layanan rapid test hanya ada di Tawang, mau tidak mau kami harus memesan tiket dari stasiun ini. Namun ada beberapa Kereta Api yang tidak wajib rapid seperti gambar di atas.

Semoga ini bermanfaat buatmu. Dan selamat perjalanan.

Artikel terkait :

Comments

Popular posts from this blog

Cara Menggunakan Kuota Pelanggan Baru XL yang Tidak Bisa Digunakan?

AMOLI, Laptop Buatan Mana?

Bulan Maret 2025, Telkomsel Punya Paket 21 GB Hanya 40 Ribu

Berapa Tarif Parkir Inap di Bandara Ahmad Yani Semarang Tahun 2022?

XL Axiata Gelar Mudik Bareng, Fasilitasi Ratusan Pengecer dan Karyawan Pulang Kampung Gratis