Favorit

Agenda Kota Semarang Bulan November 2025

Image
Salah satu acara menarik yang sukses mencuri perhatian kami di Kota Semarang pada bulan November ini adalah Padel masuk mal . Sebuah konsep yang terbilang unik dan anti-mainstream . Siapa sangka, olahraga yang sedang naik daun ini bisa dimainkan di tengah pusat perbelanjaan? Kami pun dibuat penasaran, seperti apa rancangan lapangan dan event yang disajikan nanti? Musim Hujan, Banjir, dan Tantangan Event Outdoor di Semarang November telah tiba, meninggalkan Oktober yang penuh dinamika. Khususnya, isu banjir yang kembali jadi perbincangan hangat. Entah mengapa, kali ini suaranya terasa lebih kencang, seolah menjadi jawaban atas keluh kesah para pengguna media sosial yang kerap mengeluhkan teriknya matahari Semarang. Jika berkaca pada kalender cuaca, Ibu Kota Jawa Tengah memang telah resmi memasuki musim penghujan. Hal ini tentu menjadi tantangan tersendiri bagi para penyelenggara event , terutama yang masih mengandalkan ruang terbuka ( outdoor ). Tantangan ini juga berlaku bagi Anda,...

The Azana Hotel Airport Semarang


Menurut pencarian di Google, ada 85 hotel yang ada di Semarang Barat. The Azana Hotel Airport merupakan salah satunya dengan lokasinya yang berdekatan dengan jembatan Kalibanteng dan Museum Ronggowarsito.

Menutup akhir tahun 2019, kami berkesempatan menyambangi hotel yang termasuk dalam Azana Hotel Management. Sama seperti postingan sebelumnya, Front One Boutique Tugu Muda, keluarga Azana menguasai daerah Semarang Barat. Totalnya ada 3 hotel, nama terakhir ada Front One Inn Semarang yang terletak di jalan Walisongo.

Bintang 4


The Azana Hotel Airport termasuk dalam jajaran hotel bintang 4. Sayang saat kami berkunjung, tidak sempat melihat langsung seperti apa kolam renang dan teras atas yang menarik untuk melihat matahari terbenam.

 Gambar : hotel - Skybar The Azana Hotel Airport Semarang
Gambar : hotel - Kolam renang 
Tur kamar

Bukan sekedar mampir, tapi berkesempatan tur kamar mulai dari tipe Presidential Suite, Suite, hingga Deluxe. Karena ini sebuah pengalaman yang menarik, kami ingin membaginya ke beberapa postingan tentang melihat isi kamar. Ditunggu saja.

Jumlah seluruh tipe kamar ada 5, beberapa yang sudah kami sebut di atas, ditambah Executive dan Junior suite. Rate harga yang ditawarkan sekitar 800 ribuan. Tentu kamu bisa dapatkan lebih murah bila menggunakan aplikasi resmi Azana atau lainnya.

Berikut beberapa informasi kamar dari tur kamar yang sudah kami publish :



Mampir museum

Bila kamu sedang mengingap di sini, mampirlah ke Museum Ronggowarsito yang letaknya tak jauh dari hotel. Kurang dari 1 Km tentunya bila ditempuh dengan jalan kaki.


Pemandangan jembatan layang Kalibanteng juga lebih memikat saat diambil dibalik jendela hotel. Kami membuat video yang sudah diunggah di akun Instagram kami, @dotsemarang.

Alamat The Azana Hotel Airport

Berada di jalan Jenderal Sudirman nomor 386 Semarang Barat, akses ke semua tempat penting di Semarang sangat dekat. Semisal bandara yang dapat ditempuh hanya 5 menit. Arah Tugu Muda yang ditempuh hanya 7 menit.


Di media sosial, The Azana Hotel Airport bisa dipantau lewat facebook (the azana hotel airport semarang), Instagram (@theazanahotelairportsmg). Telepon 024-30000888. Email reservation@theazanahotelairport.com dan info@theazanahotelairportsemarang.com.



Bisa juga lewat aplikasi Azana Hotel atau situs azanahotel.id

Artikel terkait :

Comments

Popular posts from this blog

Kenapa Paket Xtra Combo Flex Tidak Ada di Aplikasi MyXL ?

AMOLI, Laptop Buatan Mana?

Parkir di The Park Mall Hanya Melayani Pembayaran Non Tunai

Agenda Kota Semarang Bulan November 2025

🚀 Spotted di Pecinan Semarang: Bank Mandiri Pasang Logo Alipay Gede, Sinyal Semarang Ramah Turis China!