Favorit

Agenda Kota Semarang Bulan November 2025

Image
Salah satu acara menarik yang sukses mencuri perhatian kami di Kota Semarang pada bulan November ini adalah Padel masuk mal . Sebuah konsep yang terbilang unik dan anti-mainstream . Siapa sangka, olahraga yang sedang naik daun ini bisa dimainkan di tengah pusat perbelanjaan? Kami pun dibuat penasaran, seperti apa rancangan lapangan dan event yang disajikan nanti? Musim Hujan, Banjir, dan Tantangan Event Outdoor di Semarang November telah tiba, meninggalkan Oktober yang penuh dinamika. Khususnya, isu banjir yang kembali jadi perbincangan hangat. Entah mengapa, kali ini suaranya terasa lebih kencang, seolah menjadi jawaban atas keluh kesah para pengguna media sosial yang kerap mengeluhkan teriknya matahari Semarang. Jika berkaca pada kalender cuaca, Ibu Kota Jawa Tengah memang telah resmi memasuki musim penghujan. Hal ini tentu menjadi tantangan tersendiri bagi para penyelenggara event , terutama yang masih mengandalkan ruang terbuka ( outdoor ). Tantangan ini juga berlaku bagi Anda,...

[Photoblog] Car Free Night Kota Lama Semarang, Seperti Apa Suasananya?


Yang kami lihat di hari kedua uji coba Car Free Night (CFN), Sabtu malam (12/10), adalah geliat aktivitas masyarakat di Kota Lama. Beberapa memanfaatkan dengan meningkatkan pendapatan dan lainnya, ada yang harus pasrah karena aktivitas yang biasanya tidak bisa berjalan.

Ini memang menyenangkan bagi pengunjung, aktivitas mereka lebih nyaman dan bebas mengekspresikan pengalaman dengan cara mereka masing-masing.

Kami tahu tujuan utama CFN ini adalah memberi kenyamanan kepada pengunjung yang semakin membludak semenjak renovasi Kota Lama. Wali Kota melihat ini.

Ini masih awal


Saat kami bertemu dengan kenalan yang bekerja sebagai pemandu, aktivitas yang biasanya dapat mengelilingi Kota Lama dengan roda tiga, saat diberlakukan CFN terpaksa tidak bisa berjalan seperti biasanya. Meski begitu, beliau tetap mencari solusi.

Meski bakal banyak terkena dampak kepada pemilik bisnis di Kota Lama, CFN ini masih awal. Seiring waktu, pasti ada solusi untuk membuat semuanya berjalan seperti apa yang diharapkan. Kuncinya adalah tujuan besar dari penyelenggaraan CFN ini sendiri.

Salah satu gambar yang kami ambil berikut ini bagaimana CFN dapat dimanfaatkan untuk meningkatkan ekonomi. Ada yang menyewakan sepeda, membantu foto pengunjung, ada yang berjualan dan sebagainya. 

 Tinggal sewa saja, berkeliling di Kota Lama dengan bersepeda itu menyenangkan
 Baru tahu ada hiburan ini (seperti manusia batu)
 Soto seger Kartosoro, kuliner baru di Kota Lama
 Beberapa ada yang buka warung makan kecil
 Lelah berjalan, bersantai saja dulu
Selamat malam minggu di Kota Lama


Bonus video, jangan lupa Subscribe dotsemarang

Artikel terkait :

Comments

Popular posts from this blog

AMOLI, Laptop Buatan Mana?

ASUS Gaming V16 (2025): Laptop Gaming Entry-Level yang Smart Budget, Lebih Power dari K16!

Kenapa Paket Xtra Combo Flex Tidak Ada di Aplikasi MyXL ?

Agenda Kota Semarang Bulan November 2025

Review Portal Resmi Pantau Banjir Semarang: Simpel, Resmi, dan Wajib Bookmark Warga Ibu Kota Jawa Tengah