Tutup Sementara Karena Corona, Ini Cara yang Tetap Dilakukan DP Mall


Ketika mengetahui DP Mall akhirnya memutuskan menutup sementara karena wabah Corona, ya kami mengerti. Semuanya harus merasakan imbasnya. Lalu, apa yang dilakukan DP Mall selama tutup sementara?

Lewat akun official Instagram dpmallsemarang, pihak DP Mall pada tanggal 26 Maret, mengumumkan tutup sementara yang terhitung dari tanggal 27 Maret - 5 April 2020. Keputusan ini bertujuan untuk membantu menurunkan dan membatasai penyebaran COVID-19.

Tutup sementara ini melengkapi keputusan pihak 21 yang juga menutup sejumlah bioskopnya di Kota Semarang. Corona benar-benar membutuhkan penangangan khusus untuk saat ini.

Tutup sementara, tapi 

Tidak sepenuhnya tutup menurut kami bila melihat pengumuman yang ditampilkan di akun Instagram. Hanya membatasi. Ada beberapa tenant yang tetap buka, seperti Carrefour dan Watsons.

Beberapa postingan terbaru setelah pengumuman tutup sementara, masih bertambah tenant yang tetap buka. Namun cara bertransaksinya yang berbeda.


Membatasai jam operasional

Bila biasanya mal sebelum Corona buka di bawah jam 10 pagi, maka selama tutup sementara, mal hanya buka dari jam 11 pagi hingga 8 malam.  Perubahan jam operasional yang dilakukan pihak mal tentu harus dilakukan.

Layanan take away hingga pesan online

Kami senang melihat akun instagram DP Mall yang terus diperbarui. Dengan jumlah pengikut yang mencapai 16 ribu lebih hingga tulisan ini kami buat, kami banyak mendapatkan info dari sana.

Tenat-tenant yang tetap buka mengubah cara layanan bertransaksi mereka. Mulai dari take away, hingga lewat pesan antar online melalui Gojek hingga Grab. Termasuk pembelian secara online.

Artikel terkait :

Comments

Popular posts from this blog

Sego Bancakan Pawone Simbah, Tempat Makan Baru di Kota Lama Semarang

Review : Gunakan Layanan Maxim Life Massage & SPA

Berapa Tarif Parkir Inap di Bandara Ahmad Yani Semarang Tahun 2022?

Apakah Shopee Video Bisa Unggah Video dari Komputer?

Kenapa Paket Xtra Combo Flex Tidak Ada di Aplikasi MyXL ?