Favorit

Agenda Semarang Bulan November 2024

Image
Bulan ini, November, masyarakat Indonesia kembali menyambut Pilkada Serentak 2024. Termasuk Kota Semarang yang sudah sibuk dengan berbagai atribut yang terlihat di jalan-jalan. Apakah agenda atau acara Kota nantinya akan terganggu sehingga berkurang jumlahnya? Selamat datang bulan November 2024. Baru saja Kota Semarang turun hujan paginya. Eh, sebagian sudah dari dini hari. Semoga saja ini berkah untuk kita semua. Tanggal 1 November jatuh pada hari Jum'at. Di kalender yang diluncurkan Pemkot Semarang, bulan November ini hanya ada 1 acara yang ditaruh di sana. Ada lomba foto sejarah yang nantinya diadakan di Kota Lama. Apakah bulan November memang sepi? Agenda Semarang Tenang-tenang ini masih awal bulan. Nanti kami kumpulin dan jika kamu ingin bantu, silahkan kabarin kami lewat kolom komentar atau hubungi kami. Sambil menunggu kami mengumpulkan acara lainnya, kamu bisa lihat agenda rutin yang ada di Kota Semarang. Siapa tahu saat kamu datang ke Kota Semarang sedang tidak ada acara.

Sedang Buat Acara Kampus, Coba Gandeng Bloger


Acara-acara yang dibuat mahasiswa memang selalu menarik. Bahkan tiap bulan ada saja konsep baru yang dibuat meski acaranya sama. Menyenangkan bisa ikut ambil bagian di sana. Apakah Anda mau buat acara di kampus, besok?

November kemarin, dotsemarang dan beberapa bloger ikut ambil bagian sebuah acara kampus. Acaranya sukses berjalan dan itu juga menambah pengetahuan tentang tema yang dibawakan dengan kemasan seminar.

Apakah penyelenggara (mahasiswa) tersebut termasuk menggandeng bloger ? Ya. Mereka melakukannya. Ini bisa jadi contoh menarik buat yang juga ingin melibatkan bloger dalam acara yang akan dibuat.

Beberapa keuntungan melibatkan bloger dalam acara adalah
  • Sebagai dokumentasi 
  • Menyebarkan informasi atau kampanye yang berkelanjutan.
  • Memperlihatkan sisi menarik dari acara
  • Pengalaman yang bisa dibagikan lebih luas
Namun sebelum melibatkan bloger, penyelenggara juga perlu melakukan hal berikut ini :
  • Press conference, agar informasi yang diinginkan bisa sesuai harapan dan tidak melenceng. Apalagi tema acara yang sangat sensitif.
  • Buat press release lalu bagikan. Bisa sebelum acara berlangsung dan lewat email. Ini sangat penting.
  • Koordinasi dan catat bloger yang terlibat. Usahakan punya rekam jejak yang baik dan menonjol.
  • Cari yang sesuai tema. Saat ini banyak sekali bloger yang fokus pada 1 bidang seperti kuliner, traveling, dan sebagainya. 
Semua di atas bisa dilakukan. Tapi bila tidak ingin melibatkan bloger yang berpengaruh, penyelenggara bisa menggunakan mahasiswa yang aktif Ngeblog juga. Siapa tahu ada teman-teman yang aktif berbagi tulisan lewat blog. Jadi dari sekarang data mahasiswa mana saja yang aktif di dunia blogging.

...

Perbedaan terbesar menggandeng bloger yang berpengaruh dengan yang tidak hanyalah soal sudut pandang, dan bayaran. Ini tidak munafik, bloger yang termasuk salah satu pilar marketing memang selalu digandeng pemerintah dan perusahaan. Jadi terkadang ini yang jadi masalah.

Selalu mencoba dan berusaha, siapa tahu mereka mau bekerjasama. Bagi mereka, blogging adalah pekerjaan. 

Artikel terkait :
Informasi Kerjasama
Hubungi lewat email dotsemarang@gmail.com
Atau klik DI SINI untuk detail lebih lengkap

Comments

Popular posts from this blog

Apakah Shopee Video Bisa Unggah Video dari Komputer?

AMOLI, Laptop Buatan Mana?

Review : Gunakan Layanan Maxim Life Massage & SPA

Parkir di The Park Mall Hanya Melayani Pembayaran Non Tunai

Toyota Kenalkan All New Hilux Rangga di GIIAS Semarang 2024