Favorit
Daily Check in Telkomsel Sekarang Harus Isi Paket Data Biar Dapat Stamp Berhadiah?
- Get link
- X
- Other Apps
Sudah beberapa bulan terakhir ini, program Daily Check in dari Telkomsel sekarang tampil dengan konsep berbeda dari sebelumnya. Program kasih paket data gratis ini sekarang harus beli paket data sebagai syarat agar bisa mendapatkan stamp.
Program ini tersedia di aplikasi My Telkomsel. Pertama kali kami menginstall aplikasi Telkomsel beberapa tahun lalu kami langsung kepincut karena hanya perlu check in alias buka aplikasi setiap hari sepanjang bulan.
Awal program ini yang kami ikuti, hanya perlu masuk ke menu Daily Check in. Nanti tiap beberapa hari sekali akan ada stamp yang ngasih hadiah, seperti kuota, poin, voucher dan lain sebagainya.
Tidak ada yang gratis
Untuk pengguna Telkomsel yang memang menjadikan nomor Telkomsel sebagai nomor utama di smartphone-nya, tentu akan selalu membeli paket data untuk aktivitas internet sehari-hari. Namun sebaliknya, kami lalu mencobanya apabila tidak membeli paket data.
Hasilnya, stamp tidak ada yang terbuka. Dan juga, untuk mendapatkan paket data gratis hingga 3 GB, pengguna diwajibkan beli paket data dengan nominal tertentu sebagai syarat dapat membuka stamp.
Karena kami tidak menggunakan nomor Telkomsel sebagai nomor utama, tentu tidak wajib kami untuk membeli paket data asal masa aktifnya masih lama.
Seperti yang kami tebak. Stamp-stamp berhadiah yang biasanya dapat dibuka dengan point, sekarang sudah tidak bisa. Sangat disayangkan bagi kami yang berhadap dapat paket data gratis.
Padahal sudah buka aplikasi setiap hari, tapi malah diberi syarat lagi. Telkomsel terlalu rakus untuk pengguna seperti kami.
Kami jadi ingat dengan kata-kata dalam komik yang kami baca 'tidak ada yang gratis di muka bumi ini'. Bagaimana pendapatmu?
Artikel terkait :
- Daily Check in Telkomsel; Kuota Gratisnya Masih Nyedot Pulsa?
- Januari 2023, Telkomsel Kembali Hadirkan Program Daily Check-In
- Paket Promo Internet Telkomsel Bulan Juli 2024: Murah Sih, Tapi?
- Paket Internet Telkomsel, 50 Ribu 25 GB
- Lainnya
- Get link
- X
- Other Apps
Comments
Post a Comment