Diresmikan tahun 2014, pusat kuliner Batan Selatan ini juga resmi kami bawa ke blog dotsemarang hari ini (26/3/2018). Beragam kuliner hadir di sini yang konsep tempatnya berada di tengah kota ini adalah Pujasera.
Sebenarnya kami pernah menulis tempat ini dengan judul '
Pusat Kuliner Batan Selatan, Tempat Kuliner Baru Di Semarang', hanya saja saat itu blog kami masih menggunakan domain dotsemarang.com. Sekarang sudah tidak ada. Terpaksa mengulang lagi.
Pusat kuliner Batan Selatang semakin ramai saja dikunjungi warga ketika menjelang malam hari. Maklum saja, puluhan kuliner ada di sana. Tinggal pilih, sesuai selera tentunya.
Selain untuk menambah konten di blog dotsemarang, postingan ini juga kami maksudkan untuk menambah referensi untuk kategori wisata kuliner di Semarang. Yang sebelumnya sudah kami buat
di sini.
Mungkin bisa dibilang, ini halaman khusus sendiri yang memberikan ulasan untuk tempat ini. Apakah kamu sudah pernah ke sini?
Daftar kuliner di Pusat Kuliner Batan Selatan
Kami mencoba memperkaya informasi halaman ini dengan memberikan daftar makanan apa saja yang tersedia di sini. Sementara kami tidak memberikan gambar, mengingat kami belum mencobanya. Meski beberapa kali makan di sana.
- Nasi Gudangan
- Saung Uleg (aneka uleg dan bakaran)
- Gama (Ayam Goreng Kampung)
- Bakmi Jowo Pak Tris
- Sop Ayam Pecok
- Gulai sapi
- Warung Omah Ponti (nasi goreng, capcay, gongso, mie)
- Warung Bu Nik (Soto ayam )
- Ayam geprek Jawara
- Warung pecel
- Ayam Geprek & original crispy (kiri jalan)
- Green Cincau (kiri jalan)
- Aneka jus dan sup buah
- Bakso Mangkok kembar
- Angkringan Lek Rien
- Waroeng Penyet
- Nasi Pindang
- Warung Bagas (ayam bakar pedas /manis)
- Nasi goreng Brebes
- Mustika (Gudeg, Lontong, Gado2, bakso)
- Nasi Langgi
- Sate kambing Pak Dok
- Tahu Gimbal
- Waroeng Garang Asem
- Soto Mie Bogor
- Soto ayam pak Moel
Daftar di atas tentu belum semuanya dan lengkap. Tentu masih ada yang belum tercatat karena lupa atau kami yang ketinggalan.
Selain menjadi tempat pusat kuliner, di sini juga tempat bus shuttle Semarang yang dapat dinaiki gratis untuk pengunjung yang ingin nyaman berkunjung ke kawasan Pandanaran dan Lawang Sewu.
Bis Shuttle memang diharapkan mengurangi padatnya kendaraan yang parkir di kawasan Pandanaran. Jadi, bila kamu datang dari luar kota dengan banyak keluarga atau rombongan, sebaiknya gunakan bis shuttle saja. Kendaraanmu bisa diparkir di sekitar tempat kuliner Batan.
Artikel terkait :
Informasi Kerjasama
Hubungi lewat email dotsemarang@gmail.com
Atau klik DI SINI untuk detail lebih lengkap
Comments
Post a Comment