Bertempat di
Nestcology, Acer yang menggelar brand experience bertajuk Acer Day di 8 kota besar di Indonesia, akhirnya tiba di kota Semarang hari Rabu (18/7). Event ini juga digelar secara serentak di 12 negara Asia Pasifik. Kira-kira ada kejutan apa di Semarang?
Lama tidak mengikuti acara dari Acer. Postingan terakhir kami tentang mereka, ada di tahun 2016. Libur setahun kalau begitu. Tapi entahlah, apakah kami saja yang tidak mengikutinya tahun 2017.
Kali ini kami yang datang dari kalangan bloger tidak sendiri yang biasanya ditemani awak media (wartawan). Ada beberapa bloger lain yang datang lebih banyak dari biasanya. Sepertinya kampanye Acer butuh sesuatu yang lebih besar untuk program mereka saat ini.
Dari rilis yang kami terima, Acer Day tahun ini mengusung “musik” sebagai tema utama. Selain kota Semarang, acara ini digelar di Palembang, Medan, Bandung, Banjarmasin, Makasar, Jakarta, dan Surabaya.
Suasana acara Acer Day 2018 di Semarang
Acara dibuka dengan persentasi dari pak Herbet Ang, selaku President Director Acer Indonesia. Beliau tak ragu memamerkan salah satu produk notebook-nya yang dipegang seperti gambar berikut ini.
Laptop yang dipegang beliau ini adalah Swift 3. Produk ini ditawarkan selama periode Acer Day yang berlangsung dari tanggal 16 Juli - 18 September 2018. Harga yang dibandrol hanya 6 juta dari harga awal yang berkisar 10 juta.
Program Acer Day 2018
Selain menawarkan harga promo yang gila-gilaan, Acer Day tahun ini juga hadir dengan program “FUN Friends” yaitu pengumpulan poin dengan undian dengan hadiah utama perjalanan eksklusif ke Taiwan.
Siapapun dapat berpartisipasi dengan mengikuti berbagai tantangan online menarik bertema musik setiap harinya mulai dari 21 Juli hingga 31 Agustus 2018.
Khusus di Indonesia, Acer Indonesia menyemarakkan Acer Day dengan menggelar program lokal “FUN Festivals” yang memungkinkan setiap orang untuk mengumpulkan poin dengan melakukan pembelian laptop selama periode campaign Acer Day berlangsung dan mendaftarkan pembelian produknya di www.acerid.com/acer-day.
Pelanggan dengan poin terbanyak berkesempatan untuk mengikuti lucky draw untuk hadiah utama tiket nonton konser musik internasional di Singapura. Tebak siapa dimaksud dalam konser tersebut?
“Di Acer Day tahun ini, kami memanjakan seluruh pelanggan kami dengan beragam penawaran sensasional. Penawaran terbaik di tahun ini adalah Swift 3 Acer Day Edition yang didesain eksklusif dengan spesifikasi terbaik yang ditawarkan mulai Rp. 6 jutaan.
Pelanggan juga bisa mendapatkan Predator gaming series & Nitro 5 Intel® Core™ Generasi ke-8 dengan harga mulai dari Rp. 11 jutaan. Hal semacam ini gak ada lawannya di pasar. Semuanya hanya bisa didapatkan selama periode Acer Day berlangsung,” Herbet Ang, President Director Acer Indonesia
Ada Kejutan
Ada wajah tak asing yang selama ini tiap mengikuti gelaran acara dari brand favorit kami. Ya, Reza Ramadhan kali ini sudah berpindah perusahaan rupanya. Di Acer, ia menjabat Product Marketing Acer Indonesia.
Maka tak heran, ia paling banyak berperan di hadapan kami untuk mengenalkan tiap produk dari Acer yang ditawarkan.
Dalam kesempatan ini juga, Acer juga mengumumkan penambahan keluarga baru Predator Warriors dengan sejumlah profesional gamers ternama di dunia gaming Indonesia seperti Melondoto - shoutcaster profesional di Indonesia dan Franzeska Edelyn - cosplayer terkenal di dunia gaming Indonesia.
Hal ini sekaligus mengukuhkan komitmen perusahaan sebagai leader dalam industri gaming tanah air. Padahal kami baru tahu Acer memiliki seri gaming dengan nama predator saat pameran komputer bulan Juli yang sudah kami rilis
di sini.
Lainnya, Acer memamerkan rangkaian lini gaming series yang diklaim sebagai the best in class secara performa dan harga.
Untuk para gamers, pada Acer Day ini turut diperkenalkan Nitro 5 dengan Intel® Core™ Generasi ke-8 yang hadir dengan spesifikasi yang didesain khusus untuk pasar Indonesia dan ditawarkan dengan harga spesial mulai dari Rp. 11 jutaan.
Tersedia juga varian baru Nitro 5 Core i7 dan NVIDIA GeForce GTX1060 dengan harga mulai dari Rp. 17 jutaan. Postingan berikutnya, kami akan membawa Spesifikasi Swift 3 dan beberapa laptop Acer seri gaming yang kebenaran dibawa saat acara berlangsung di Semarang.
...
Kami beruntung bisa berpartisipasi, mengingat kota Semarang dimasukkan dalam roadshow Acer. Program yang ditawarkan tujuannya lebih ke target kepuasan pelanggan. Semacam penghargaan mereka kepada pelanggan dan sekaligus menarik calon pembeli baru.
Pada intinya, selama Acer Day 2018 ini, konsumen dan calonnya banyak diberikan sesuatu yang menarik. Mulai dari fun trip ke luar negeri, hiburan konser musik Internasional, produk yang ditawarkan dengan harga spesial, shopping voucher atau Office 365 secara gratis.
Info selengkapnya dapat dilihat di www.acerid.com/acerday. Ditunggu acara berikutnya di kota Semarang.
Comments
Post a Comment