Kamu yang baru atau akan berencana mengunjungi kota Semarang harus tahu dulu bahwa kota Semarang menyediakan gratis Internet atau Free Wifi dibeberapa taman kota. Ya, benar-benar gratis. Kamu hanya perlu terhubung dan gunakan dengan bijak. Berikut tips yang membantumu agar bisa terhubung.
Daftar taman kota yang sudah menyediakan layanan gratis Internet bisa kamu cek
di sini. Semenjak tahun 2016, tercatata sudah ada 7 taman. Update terbaru tentang penambahan masih belum bisa kami dapatkan. Kalau ada nanti, akan kami posting secepatnya.
Tips menggunakan Free Wifi Taman Kota Semarang
Ketika kamu berada di Semarang, salah satu kawasan yang menyediakan gratis Internet adalah Kota lama. Di sana ada 2 titik, yaitu taman Srigunting dan taman Garuda. Kamu bisa lihat gambar di atas sebagai tanda bahwa taman tersebut menyediakan layanan Free Wifi.
Untuk menggunakannya tentu sangat mudah. Yang perlu kamu lakukan hanyalah mencari id Wifi dengan nama Pemkot Semarang. Nama tersebut inilah yang memberikan gratis Internet. Kalau kamu pakai wifi id, pasti disuruh registrasi.
Setelah terhubung, maka tinggal ikuti intruksinya seperti berikut :
Cari wifi dengan nama Pemkot_Semarang
Klik lanjutkan dan sekarang kamu sudah terhubung dengan Internet gratis.
Soal adanya iklan dari produk Telkom, abaikan saja. Telkom dan Pemkot Semarang memang sudah bekerja sama untuk membangun kota Semarang sebagai kota pintar atau
Smart City sejak tahun 2013.
Beberapa taman kota seperti Taman KB, dan 2 nama di atas, sudah kami coba dan lancar jaya. Kecepatan akses minimalnya mencapa 8 Mbps dan Maksimalnya 20 Mbps. Namun dengan catatan.
Ada momen tertentu yang bisa membuat pengguna tidak terhubung. Alasan tidak terhubung biasanya karna pengakses yang mungkin banyak, ada yang mendownload file besar, koneksi memang sedang bermasalah dan lainnya yang kami sendiri tidak mengerti.
Melihat papan pengumuman bertuliskan FREE WIFi di atas yang baru kami lihat bulan Mei ini tentu betapa gigihnya pemkot Semarang membangun kotanya menjadi kota Pintar. Dan juga ini menjadi bagian dari penyediaan layanan yang berhubugan dengan Pariwisata.
Buat kamu yang mampir di tempat-tempat wisata Semarang dan kehabisan kuota atau ingin menghemat karna filenya besar, silahkan saja mampir di titik-titik Wifi gratis. Sekali lagi, gunakan dengan bijak ya!
Artikel terkait :
Informasi Kerjasama
Hubungi lewat email dotsemarang@gmail.com
Atau klik DI SINI untuk detail lebih lengkap
Comments
Post a Comment