Hadir di Bigo Live, Ini Misi dotsemarang


Semenjak bulan Mei kemarin, sebenarnya kami sudah mengumumkan kehadiran kami di aplikasi Bigo Live. Namun lewat postingan ini kami ingin memastikan secara resmi akun kami memang ada di sana. Bila menemukan kami di akun-akun yang sedang live, mohon dimaklumi.

Jujur akun dotsemarang merupakan akun yang awalnya dibuat dari milik pribadi. Namun setelah hadir di acara Zenfinity 2017, melihat kehadiran Bigo Live datang ke acara bersama para penyiarnya, semenjak itu kami memutuskan ikut berpartisipasi.

Dengan jumlah 100 juta pengguna yang diumumkan beberapa bulan lalu, kami melihat ini sebagai peluang mengembangkan konten dan mengenalkan Semarang lebih luas lagi, terutama dotsemarang.

Kami ingin memasukkan beberapa misi kami terkait kehadiran kami di sana, sebagai berikut :

1. Menyebarkan konten positif

Kami sudah memulai dengan beberapa siaran acara yang menarik di Semarang. Seperti acara dugderan dan launching tempat nongkrong. Hadirnya fitur Vlog pada Bigo, membuat konten kami tentu semakin bertambah untuk membuat video juga di sana. Meski paling panjang hanya 1 menit, kami berharap bisa membuatnya lebih maksimal.

2. Mempromosikan Semarang lebih luas lagi

Sangat banyak alat yang bisa dipakai, mulai dari Instagram Live maupun Twitter dan Facebook. Bigo Live punya sesuatu yang menarik menurut kami, terutama fitur pencarian beberapa negara. Kami harap konten kami bisa ditemukan juga oleh mereka yang berada di luar sana.

3. Eksitensi yang merupakan bagian personal branding

Tren video live streaming tak bisa dihindari menurut kami. Maka tak heran, beberapa aplikasi media sosial pun mengikuti tren ini juga. Kami akan melihat ini sebagai hal positif yang merupakan dampak perkembangan Internet di era 4G. Semua begitu mudah saat ini.

Kami ingin menguatkan branding kami sebagai bloger yang konsisten menyebarkan informasi bermanfaat yang ada di Semarang. Siapa tahu, konsisten kami bisa berdampak baik untuk menginspirasi banyak pihak.

4. Kompetisi

Ini bukan lagi saatnya berkompetisi pada akun yang berada di lingkungan dotsemarang yaitu kota Semarang. Tapi kami ingin mencoba berkompetisi di luar sana, seperti Presiden Jokowi bilang bahwa ini era kompetisi global yang harus dihadapi.

...

Jika nanti kamu menemukan kami dibeberapa akun siaran live, mohon dimaklumi bahwa kami sudah berada di Bigo Live dari kemarin. Kami juga sedang mencari beberapa akun yang memiliki siaran menarik dan positif.

Rencananya kami ingin berbagi dan mereview akun tersebut. Di Semarang Bigo Live sudah banyak dimanfaatkan oleh pemilik radio, baik lokal maupun skala Jawa Tengah. Melihat mereka siaran secara live video streaming itu benar-benar menarik, karna biasanya hanya mendengar mereka lewat suara.

Jadi saat kamu melihat kami di kanal-kanal tertentu, jangan anggap kami negatif. Anggap aja manusia yang normal butuh hiburan.

Artikel terkait :
Informasi Kerjasama
Hubungi lewat email dotsemarang@gmail.com
Atau klik DI SINI untuk detail lebih lengkap

Comments

Popular posts from this blog

Sego Bancakan Pawone Simbah, Tempat Makan Baru di Kota Lama Semarang

Berapa Tarif Parkir Inap di Bandara Ahmad Yani Semarang Tahun 2022?

Review : Gunakan Layanan Maxim Life Massage & SPA

Parkir di DP Mall Kini Hanya Melayani Pembayaran Non Tunai

Apakah Shopee Video Bisa Unggah Video dari Komputer?