Beberapa tahun ini bicara Millenials tak lepas dari mereka yang lahir setelah 1980 atau berada di usia produktif 18-34 tahun. Ya, mereka merupakan raja saat ini menurut kami. Semua dikaitkan dengan mereka dan melayani sesuai minat dan keingan mereka. Termasuk destinasi mereka tentang kota-kota menarik di Indonesia.
Kami yang selalu update tentang perkembangan kota Semarang lewat tulisan di blog, sangat senang dengan kemajuan yang dibuat kota kami. Baik yang dilakukan Pemkot Semarang, swasta, dan Pemerintah Pusat maupun lewat media sosial yang membuat Semarang semakin sering dibicarakan.
Yang terbaru tentu saja tentang Kampung Pelangi yang bukan saja viral di media sosial tapi juga dibicarakan di media-media Internasional. Kami berharap segera mengunjungi kampung tersebut yang berada di kawasan Semarang Selatan.
Kota-kota di Indonesia yang masuk dalam 20 destinasi Millenials
Viralnya Kampung Pelangi dan Masjid Kapal yang sudah kami kunjungi tak lepas dari mereka, generasi Millenials yang menyukai media sosial. Generasi ini memang tanpa didorong pun akan selalu membagikan sesuatu yang dirasa menarik bagi mereka.
Majalah Mix edisi 04/XIV yang terbit antara bulan April dan Mei mengeluarkan tema tentang Top 20 Kota Destinasi Millenials di Indonesia. Tentu saja ini sangat menarik buat kami. Kira-kira Semarang apakah masuk di sana, dan berada diperingkat berapa?
Survei yang dilakukan Majalah MIX bersama JAKPAT Mobile Survey tentang kota-kota destinasi Millenials Indonesia secara umum menunjukkan kota-kota yang masuk dalam top 20 destinasi adalah ibukota-ibukota propinsi seperti Jakarta, Bandung, Surabaya, Yogyakarta, Semarang, Makassar, Padang dan Medan.
Kota-kota setingkat Kotamadya seperti Solo, Salatiga, Batu, Bogor, Depok, Bukittinggi, dan sejumlah kecil kota-kota setingkat kabupaten. Kota-kota tersebut menempati posisi top di lima kategori destinasi, yaitu wisata, pendidikan, belanja dan kuliner, bisnis dan investasi dan MICE (ini nanti kami bahas).
Menurut tulisan majalah MIX di halaman 40 tersebut, ini bukan sesuatu yang istimewa ketika kota-kota besar ibukota propinsi atau kotamadya masuk ke dalam top 20 kota destinasi pilihan generasi millenials Indonesia.
Namun menjadi luar biasa ketika kota-kota setingkat kabupaten seperti Banyuwangi, Gresik, Jember, Kudus, Magelang, Belitung, dan Raja Ampat menyeruak dalam percakapan tentang destinasi generasi millenials.
Kesimpulan dari 5 kategori destinasi
(Wisata, pendidikan, belanja dan kuliner, bisnis dan investasi dan MICE)
Dari sisi bobot index, data top 20 kota-kota destinasi di Indonesia ini menunjukkan bahwa index paling tinggi hanya mencapai 60% diraih oleh Jakarta sebagai kota Bisnis dan Investasi. Kategori ini ada di halaman yang lain.
Index di kategori lainnya pada umumnya hanya berkisah 45%-50%. Index kota-kota yang masuk dalam Top 10 pun sebagian besar single digit - hanya Top 3 kota index-nya double digit. Bahkan kota-kota yang berada diurutan 11 sampai ke-20, index di bawah 1%.
Fakta ini menunjukkan bahwa kota-kota di Indonesia masih membutuhkan kerja keras untuk membangun destination branding yang kuat. Menurut MIX, banyak Pemerintah Kota yang merasa sudah maksimal membangun brand kotanya dan bangga dengan pencapaiannya, meskipun ukuran keberhasilan tidak jelas. Faktanya, pengamat branding justru menilai hanya segelintir kota yang on the right track dalam membangun strategi ini.
Hasil data ini ada di majalan MIX edisi 04/XIV yang diambil berdasarkan responden berjumlah 2.920 melalui aplikasi mobile survey JAKPAT pada 13-15 Maret 2017. Kalau kamu sangat penasaran dengan survey mereka, bisa cari majalahnya dengan cover seperti di bawah ini.
...
Kesimpulan kami tentang gambaran ini adalah Semarang termasuk dalam destinasi top kota yang disukai generasi Millenials. Kami harap demikian juga.
Soal data gambar yang kami sematkan dipostingan, sepertinya bukan tentang urutan Top 20 kota-nya. Bila melihat abjad yang diurutkan dan jumlahnya ada 35 kota, itu hanya daftar kota yang termasuk dalam top 20 saja. Itu sekali lagi bukan peringkat.
Ada 5 kategori destinasi yang ada di dalam majalah namun belum kami publish di sini. Sepertinya itulah yang paling menarik untuk membahas tema ini. Seperti destinasi wisata, kuliner dan belanja, pendidikan dan lainnya.
Meski Semarang termasuk di dalam Top destinasi millenials, menurut MIX, branding kota belumlah maksimal. Ini jadi PR sendiri, termasuk kota-kota yang ada di Indonesia lainnya. Bagaimana pendapatmu?
Informasi Kerjasama
Hubungi lewat email dotsemarang@gmail.com
Atau klik DI SINI untuk detail lebih lengkap
Comments
Post a Comment