Favorit

Agenda Semarang Bulan November 2024

Image
Bulan ini, November, masyarakat Indonesia kembali menyambut Pilkada Serentak 2024. Termasuk Kota Semarang yang sudah sibuk dengan berbagai atribut yang terlihat di jalan-jalan. Apakah agenda atau acara Kota nantinya akan terganggu sehingga berkurang jumlahnya? Selamat datang bulan November 2024. Baru saja Kota Semarang turun hujan paginya. Eh, sebagian sudah dari dini hari. Semoga saja ini berkah untuk kita semua. Tanggal 1 November jatuh pada hari Jum'at. Di kalender yang diluncurkan Pemkot Semarang, bulan November ini hanya ada 1 acara yang ditaruh di sana. Ada lomba foto sejarah yang nantinya diadakan di Kota Lama. Apakah bulan November memang sepi? Agenda Semarang Tenang-tenang ini masih awal bulan. Nanti kami kumpulin dan jika kamu ingin bantu, silahkan kabarin kami lewat kolom komentar atau hubungi kami. Sambil menunggu kami mengumpulkan acara lainnya, kamu bisa lihat agenda rutin yang ada di Kota Semarang. Siapa tahu saat kamu datang ke Kota Semarang sedang tidak ada acara.

Car Free Day Terakhir Tahun 2017 Jatuh Pada Tanggal 31 Desember


Kamu beruntung bila menutup tahun 2017 dinikmati dengan pergi ke kawasan Car Free Day yang rutin diselenggarakan tiap minggu pagi. Selain karena tanggalnya pas di akhir bulan, 31 desember, kesempatan mendapatkan momen juga tidak bisa dilakukan kembali setelahnya.

Momen menjelang tahun baru tidak berpengaruh pada aktivitas Car Free Day atau CFD di Semarang. Petugas sudah bersiaga menutup ruas jalan seperti biasanya saat kami melintas.

Hari terakhir di penghujung tahun, kami menikmatinya dengan pergi ke CFD. Di Semarang, CFD paling ramai adalah di kawasan Pahlawan dan Simpang Lima. Dua kawasan yang jadi satu ini tidak perlu ditanya bagaimana kerumunan orang beraktivitas.

Selain di kawasan yang kami sebut tadi, CFD di Semarang juga diberlakukan di jalan Pemuda. Sayang saat kami melintasi kemarin, kawasan yang juga terdapat Balai Kota Semarang ini sangat sepi. CFD Pemuda ini biasanya ramai saat acara-acara tertentu.

Jalan Pemuda
Menjelang tahun baru 2018, kawasan Pemuda kali ini menjadi titik lokasi menyambut tahun baru di Semarang. Tahun lalu, titik pusat lokasi tahun baru ditempatkan di Nol Kilometer Semarang.

Bonus Video 

Karena ini tanggal terakhir di bulan desember, kami menyempatkan untuk mengabadikan momen CFD lewat video berikut ini.


Artikel terkait :
Informasi Kerjasama
Hubungi lewat email dotsemarang@gmail.com
Atau klik DI SINI untuk detail lebih lengkap

Comments

Popular posts from this blog

Apakah Shopee Video Bisa Unggah Video dari Komputer?

AMOLI, Laptop Buatan Mana?

Review : Gunakan Layanan Maxim Life Massage & SPA

Parkir di The Park Mall Hanya Melayani Pembayaran Non Tunai

Breaking News, Kota Semarang Punya Bioskop Ke-12!