Favorit

Agenda Semarang Bulan November 2024

Image
Bulan ini, November, masyarakat Indonesia kembali menyambut Pilkada Serentak 2024. Termasuk Kota Semarang yang sudah sibuk dengan berbagai atribut yang terlihat di jalan-jalan. Apakah agenda atau acara Kota nantinya akan terganggu sehingga berkurang jumlahnya? Selamat datang bulan November 2024. Baru saja Kota Semarang turun hujan paginya. Eh, sebagian sudah dari dini hari. Semoga saja ini berkah untuk kita semua. Tanggal 1 November jatuh pada hari Jum'at. Di kalender yang diluncurkan Pemkot Semarang, bulan November ini hanya ada 1 acara yang ditaruh di sana. Ada lomba foto sejarah yang nantinya diadakan di Kota Lama. Apakah bulan November memang sepi? Agenda Semarang Tenang-tenang ini masih awal bulan. Nanti kami kumpulin dan jika kamu ingin bantu, silahkan kabarin kami lewat kolom komentar atau hubungi kami. Sambil menunggu kami mengumpulkan acara lainnya, kamu bisa lihat agenda rutin yang ada di Kota Semarang. Siapa tahu saat kamu datang ke Kota Semarang sedang tidak ada acara.

Agresifnya Blue Bird Semarang Memanfaatkan Pasar Wisata Semarang Dengan Kolaborasi


Menjelang akhir bulan Maret, perusahaan transportasi Blue Bird, regional Semarang, kembali melakukan kerjasama dengan salah satu Tempat Wisata di Kawasan Kota Lama Semarang. Menarik sekali menurut kami. Dengan siapa kali ini?

Blue Bird belum berhenti berkolaborasi dengan menggandeng banyak tempat di kota Semarang. Terakhir kami hadir acara yang berhubungan dengan Blue Bird yang sudah bekerja sama dengan Gojek ini adalah Tempat oleh-oleh Semarang, Lunpia Delight.

Demi Meningkatkan Kunjungan Wisatawan, Lunpia Delight Berkolaborasi Dengan Blue Bird

Kini, mereka kembali mengajak kolaborasi dengan menggandeng Old City 3D Trick Art Museum Semarang. Ikon baru untuk wisata di kawasan Kota Lama yang sudah buka dari tahun 2016 dan menyajikan beragam gambar menarik dengan konsep 3D untuk berselfie ria.

Apa yang ditawarkan dari kerjasama ini?

Kali ini kami tidak ikut serta acara mereka, namun kami bersyukur timeline kami memberitahu tentang ini. Akun twitter semarang_coret mengumumkan kerjasama Blue Bird dengan Old City 3D Trick Art Museum.


Mengutip blog semarangcoret.com yang dipublish tanggal 30 Maret 2017, kerjasama ini menawarkan kepada pengguna taksi Blue Bird atau penumpang mendapatkan diskon 20%. 

Caranya adalah dengan memberitahukan bukti transaksi penggunaan order Taksi dengan aplikasi My Blue Bird yang aplikasinya sudah kami review di sini

Sangat agresif

Selamat buat Blue Bird Semarang dan tempat-tempat yang sudah diajak kolaborasi. Dalam dunia pemasaran memang yang dilakukan perusahaan taksi ini sangat menarik buat kami. Apalagi terus turut menyertakan bloger dalam bagian media rilisnya, seperti saat acara ini berlangsung kemarin, tampak hadir bloger perempuan Semarang yang ikut sounding acara mereka.

Apalagi potensi wisata di kota Semarang yang terus diincar. Kami berharap ada kolaborasi lagi dari perusahaan - perusahaan lain atau pemerintah kota untuk memasarkan potensi wisata demi kenyamanan wisatawan baik lokal maupun asing.

Kira - kira, tempat mana lagi yang diincar Blue Bird untuk berkolaborasi selanjutnya?

Original post klik di sini.
Foto gandjelrel.com

Artikel terkait :

...

Informasi Kerjasama

Hubungi lewat email dotsemarang@gmail.com
Atau klik DI SINI untuk detail lebih lengkap

Comments

Popular posts from this blog

Apakah Shopee Video Bisa Unggah Video dari Komputer?

AMOLI, Laptop Buatan Mana?

Review : Gunakan Layanan Maxim Life Massage & SPA

Parkir di The Park Mall Hanya Melayani Pembayaran Non Tunai

Toyota Kenalkan All New Hilux Rangga di GIIAS Semarang 2024