Favorit

📌 Agenda Kota Semarang Bulan Januari 2026

Image
Selamat Tahun Baru 2026! Suara dar-dir-dor di langit Kota Semarang semalam menjadi penanda dimulainya perjalanan baru yang siap kita hadapi. Mari persiapkan segalanya dan jangan lupa simpan halaman ini sebagai kompas untuk mengarungi bulan Januari. Saat tulisan ini kami susun, langit Semarang tampak cerah merona. Kondisi yang berbanding terbalik dengan hari sebelumnya yang terus-menerus diselimuti mendung sejak pagi dan diguyur hujan dari siang hingga malam. Semoga ini menjadi pertanda baik, bahwa hal-hal sulit akan segera berganti dengan kebaikan di tahun yang baru. Libur Nasional dan Cuti Bersama 2026 Agenda nasional, khususnya jadwal hari libur, tentu akan sangat memengaruhi ritme event di Kota Semarang. Kabarnya, tahun 2026 ini kita punya modal 17 hari libur nasional dan 8 hari cuti bersama . Dengan banyaknya tanggal merah, rencana liburan atau sekadar staycation di dalam kota sudah harus ditentukan dari sekarang. Apalagi tahun ini bulan puasa datang lebih awal. Silakan atur d...

Seperti Apa Suasana Kolam Renang di Hotel Aston Inn Pandanaran Semarang?

Saat kami diperbolehkan untuk bisa menengok kolam renang yang berada di lantai 12 atau rofftop setelah izin ke salah satu karyawan hotel, kami sangat senang dan sudah tidak sabar untuk segera mampir. Tapi?

Kami harus mengikuti dulu acara konferensi GIIAS Semarang yang kali ini diadakan di Hotel Aston Inn Pandanaran Semarang. Kami turut hadir di acara konferensi pers pameran otomotif nasional ini hari Selasa kemarin (1/10). Nah, kebenaran mumpung acaranya di hotel, jadilah sekalian cari bahan dan dapatnya kolam renang.

Pemandangan Gunung Ungaran

Akhirnya acara GIIAS selesai usai santap siang. Kami yang sudah berniat ke kolam renang tentu tidak menyia-nyiakan waktu. Kami penasaran seperti apa suasananya, mengingat kolam renangnya ada di atas.

Saat tiba, kolam renangnya ternyata bersebelahan dengan tempat makan atau restoran hotel. Cuaca panas matahari memang sangat menyengat siang itu (lihat jam di hape sekitar pukul 1 siang lebih). Maklum, Kota Semarang gitu.

Beberapa langkah melewati anak tangga, suasana cerah Ibu Kota memang membuat view Kota Semarang jadi terasa mewah. Ditambah pemandangan gunung Ungaran yang terlihat gagah dari sini.


Kolamnya tidak besar seperti yang ada di Hotel Horison Kota Lama, postingan kami sebelumnya. Dan memiliki 2 kolam yang dapat dipergunakan. Satu untuk dewasa dengan kedalaman lebih 1 meter dan satu lagi untuk anak-anak.

Terbatas

Sayangnya fasilitas kolam renang di Hotel Aston Inn Pandanaran ini hanya bisa dipakai oleh tamu hotel yang menginap. Tidak sepeti beberapa kolam renang hotel yang pernah kami publish yang dapat didatangi masyarakat umum.


Selain dibatasi, tidak kami rekomendasikan juga mandi di siang bolong saat kami mampir ke sini. Haha... siapa juga yang mau berenang panas-panas gini. Karena kami hanya ingin melihat suasana saja, maka jangan jadikan contoh. Eh, padahal kami tidak berenang kok. Hanya foto-foto saja.

Dari kolam renang, kita bisa melihat pemandangan Kota Semarang. Salah satu bangunan yang kami hafal adalah Kantor Dinas Kesehatan Kota Semarang. Apakah mereka melihat kami dari sini?

📝 Bukan konten kerja sama atau berbayar.

...

Sekali dayung dua tiga pulau terlampaui, mungkin itulah peribahasa yang cocok dengan aktivitas kami awal bulan Oktober ini. Jangan sia-siakan selama itu diizinkan atau diperbolehkan, apalagi gratis.

Besok, kolam renang mana lagi yang bisa dihampiri?

Artikel terkait :

Comments

Popular posts from this blog

Kenapa Paket Xtra Combo Flex Tidak Ada di Aplikasi MyXL ?

📌 Agenda Kota Semarang Bulan Januari 2026

🗼 Harga Tiket Masuk Menara Al-Husna MAJT 2026: Masih 10 Ribu Rupiah!

🎤 Nabila Maharani di Launching CoE Jateng 2026: Kebaya Marun dan Saksofon di Ki Narto Sabdo

🥋 Potensi Sport Tourism di Balik PON Bela Diri Kudus: Lebih dari Sekadar Matras dan Medali