Favorit

Agenda Semarang Bulan November 2024

Image
Bulan ini, November, masyarakat Indonesia kembali menyambut Pilkada Serentak 2024. Termasuk Kota Semarang yang sudah sibuk dengan berbagai atribut yang terlihat di jalan-jalan. Apakah agenda atau acara Kota nantinya akan terganggu sehingga berkurang jumlahnya? Selamat datang bulan November 2024. Baru saja Kota Semarang turun hujan paginya. Eh, sebagian sudah dari dini hari. Semoga saja ini berkah untuk kita semua. Tanggal 1 November jatuh pada hari Jum'at. Di kalender yang diluncurkan Pemkot Semarang, bulan November ini hanya ada 1 acara yang ditaruh di sana. Ada lomba foto sejarah yang nantinya diadakan di Kota Lama. Apakah bulan November memang sepi? Agenda Semarang Tenang-tenang ini masih awal bulan. Nanti kami kumpulin dan jika kamu ingin bantu, silahkan kabarin kami lewat kolom komentar atau hubungi kami. Sambil menunggu kami mengumpulkan acara lainnya, kamu bisa lihat agenda rutin yang ada di Kota Semarang. Siapa tahu saat kamu datang ke Kota Semarang sedang tidak ada acara.

Matahari di Kota Semarang Berkurang Satu, Masih Panas?

Entah kenapa menulis Matahari pasti membayangkan cuaca yang panas di Kota Semarang. Padahal maksud Matahari yang kami tulis ini adalah Matahari Department Store yang ada di Kota Semarang. Jumlahnya lebih dari 3 tempat, dan itu belum Matahari lainnya yang dipakai sebagai merek. Lalu, sudah tahu Matahari di Plaza Simpang Lima sudah tutup?

Seperti yang kamu lihat di gambar di atas, mereka (Matahari) sudah pamit dari Plasa Simpang Lima yang merupakan mal pertama yang berdiri di Kota Semarang. kehadiran Matahari di sana sudah ada sejak 1990 dan mereka menempati lantai 2, 3 dan 4.

Tutup karena?

Kabarnya sudah banyak diberitakan, baik di media sosial maupun media online. Yang pasti, itu bukan tentang Plasa Simpang Limanya. Kami sempat salah kaprah yang kami kira itu malah Malnya yang akan tutup.

Tidak-tidak, itu Matahari Department Store. Saat kami telusurui, mereka tutup karena kontrak sewa dengan Plasa Simpang Lima sudah berakhir sejak Maret 2024. Karena diberi kelonggaran, mereka (Matahari) akhirnya pamit per-1 Oktober 2024.

Selain Matahari Departmen Store yang tutup, banyak gerai lain yang juga tutup di sana (Plasa Simpang Lima). Alasannya karena sepi pengunjung, tidak seperti dulu lagi.

Mau gimana lagi, pakar-pakar pemasaran sudah pernah memprediksi sebenarnya ketika era terus bergerak maju. Di mana orang-orang hanya dengan jari sudah melihat dunia di dalam genggaman tanpa perlu bergerak dari rumanya.

Outlet komputer dan handphone masih ada

Detail lengkap alasan Matahati Plasa Simpang Lima tutup bisa kamu cari di internet, kami tidak ingin menjelaskan lebih detailnya karena repot harus menelurusi satu demi satu.

Hari ini, Minggu sore (13/10), kami mampir sejenak ke Plasa Simpang Lima Semarang. Mencari tahu dan melihat lebih dekat tentang apa yang terjadi dan bagaimana keadaannya sekarang?

Memang banyak gerai atau outlet tutup di Plasa Simpang Lima, namun toko komputer dan handphone masih buka dan baik-baik saja. Semarang Computer Center di lantai 5 masih terang benderang cahayanya saat kami lihat dari bawah.

Outlet maupun toko hape kurang lebih sama. Seakan tidak terjadi apa-apa di sana. Terlihat beberapa pengunjung juga hilir mudik meski tidak banyak. Mal ini harus membuat acara atau event agar orang-orang mau berkunjung.

Gambar di atas ini akan jadi kenangan kecil bagi sebagian karyawan dan orang-orang yang memahami. Di Kota Semarang, Matahari Department Store tentu masih ada. Seperti di Mal Paragon, Java Supermall, The Park, Uptown dan DP Mall. Eh, masih ada lagi?

...

Apakah kamu punya kenangan dengan Matahari Plasa Simpang Lima? Biasanya saat lebaran atau momen tertentu, kunjungannya meningkat dan menjadi idola yang sangat disukai.

Lalu, bagaimana dengan nasib karyawannya? Dan apakah tumbangnya salah satu Matahari di Kota Semarang akan berdampak pada pengaruh cuaca? Hehe..ada-ada saja. 😅

Artikel terkait :

Comments

Popular posts from this blog

Apakah Shopee Video Bisa Unggah Video dari Komputer?

AMOLI, Laptop Buatan Mana?

Review : Gunakan Layanan Maxim Life Massage & SPA

Parkir di The Park Mall Hanya Melayani Pembayaran Non Tunai

[Halaman] Event GIIAS Semarang 2024