Favorit

📌 Agenda Kota Semarang Bulan Januari 2026

Image
Selamat Tahun Baru 2026! Suara dar-dir-dor di langit Kota Semarang semalam menjadi penanda dimulainya perjalanan baru yang siap kita hadapi. Mari persiapkan segalanya dan jangan lupa simpan halaman ini sebagai kompas untuk mengarungi bulan Januari. Saat tulisan ini kami susun, langit Semarang tampak cerah merona. Kondisi yang berbanding terbalik dengan hari sebelumnya yang terus-menerus diselimuti mendung sejak pagi dan diguyur hujan dari siang hingga malam. Semoga ini menjadi pertanda baik, bahwa hal-hal sulit akan segera berganti dengan kebaikan di tahun yang baru. Libur Nasional dan Cuti Bersama 2026 Agenda nasional, khususnya jadwal hari libur, tentu akan sangat memengaruhi ritme event di Kota Semarang. Kabarnya, tahun 2026 ini kita punya modal 17 hari libur nasional dan 8 hari cuti bersama . Dengan banyaknya tanggal merah, rencana liburan atau sekadar staycation di dalam kota sudah harus ditentukan dari sekarang. Apalagi tahun ini bulan puasa datang lebih awal. Silakan atur d...

Signature Park Semarang, Taman Pertama yang Memakai Konsep Ducting

Meski beberapa kali sering lewat, baru ini kami membuat. Taman Signature atau Signature Park memiliki banyak cerita menarik karena lokasinya. Kini, kita hanya tinggal menunggu kapan taman yang menelan anggaran Rp 3,2 miliar ini selesai dikerjakan.

Sudah sejak bulan Juli 2020 dilakukan Ground Breaking, Signature Park menempati lokasi yang strategis karena dekat dengan Mal Paragon. Sebelum akhirnya dijadikan taman, lokasinya termasuk bagian dari aset negara yang berasal dari ex-BPPN.

Dan juga adalah tanah lapang yang sejak masa krisis moneter terbengkalai yang berada diantara jalan Piere Tendean dan jalan Pemuda.

Konsep Ducting

Karena sudah dihibahkan oleh Menkeu kepada Pemerintah Kota Semarang sejak tahun 2019, taman kota ini akan jadi taman pertama yang memakai konsep ducting. Apakah kamu baru mendengar istilah ini, seperti kami?

Konsep ducting sendiri, mengutip situs suaramerdeka.com, adalah konsep yang menata kabel-kabel utilitas yang malang melintang semrawut, lalu dimasukkan ke dalam box di bawah tanah.

Taman yang dibangun di atas tanah luas 767 meter persegi ini dalam pembangunannya juga menggandeng perusahaan swasta melalui program CSR.

Video

Saat kami membaca beberapa media tentang taman pintar modern ini, pengerjaannya ditargetkan bulan Desember 2020. Namun saat kami membuat video ini, awal bulan Januari, tempatnya masih dikerjakan. Kami harap bisa mengikuti perkembangan taman ini ke depannya.

Versi TikTok, lihat di sini.

Artikel terkait :

Comments

Popular posts from this blog

Kenapa Paket Xtra Combo Flex Tidak Ada di Aplikasi MyXL ?

📌 Agenda Kota Semarang Bulan Januari 2026

🗼 Harga Tiket Masuk Menara Al-Husna MAJT 2026: Masih 10 Ribu Rupiah!

🎤 Nabila Maharani di Launching CoE Jateng 2026: Kebaya Marun dan Saksofon di Ki Narto Sabdo

🥋 Potensi Sport Tourism di Balik PON Bela Diri Kudus: Lebih dari Sekadar Matras dan Medali