Hari Jumat (20/4) kami menghadiri Groundbreaking atau peletakkan batu pertama yang dilakukan PT Cipta Mortar Utama yang merupakan bagian dari Saint Gobain Group, pemimpin dunia dalam bidang material konstruksi asal Perancis yang membangun pabrik kelimanya di Semarang.
Kami tidak sendiri tentunya yang berasal dari kalangan bloger. Kawasan yang akan menjadi pabrik ini berada di Kawasan Industri Wijayakusuma Semarang. Saat kami tiba, disekitar terlihat suasana yang begitu luas dengan pemandangan yang terlihat ada lautnya.
Dari pihak kota Semarang sendiri sebenarnya dijadwalkan akan dihadiri Wali Kota Semarang, namun diwakilkan ternyata. Adalah Drs. Ulfi Imran Basuki, M.Si, Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) yang mewakili.
Sedangkan dari pihak acara atau PT Cipta Mortar Utama, dihadiri langsung Presiden Direktur, Jose Martos, beserta jajarannya.
Nilai investasi dan beberapa pembangunan pabrik berikutnya
Selama mengikuti kegiatan acara, kami sudah membagikannya lewat media sosial dan merangkumnya dalam satu halaman yang bisa kamu lihat
di sini.
Nilai investasi yang dikeluarkan untuk membangun pabrik ini sekitar 8-9 Juta Euro, yang akan berdiri diatas lahan seluas lebih dari 2 hektar dan memiliki kapasitas produksi 170.000 ton/tahun.
Dari siaran pers yang kami terima, Direktur Utama PT Cipta Mortar Utama, Jose Martos, mengatakan pihaknya sangat serius dan berkomitmen untuk turut berkontribusi menghadirkan produk material bangunan dan layanan yang dapat menunjang produktivitas pekerjaan, lebih modern, dan lebih ramah lingkungan.
“Kami terus meningkatkan kapasitas produksi di Indonesia serta memiliki rencana pembangunan pabrik berikutnya di beberapa lokasi hingga tahun 2021 seiring dengan besarnya permintaan konsumen untuk menggunakan produk mortar instan. Hal ini juga dapat menjadi salah satu indikasi bahwa Indonesia adalah negara yang menjanjikan untuk investasi, serta pasar yang sangat potensial.” Jelas Jose.
Bisa dibilang, anak perusahaan Saint Gobain, perusahaan asal Perancis yang telah berdiri lebih dari 350 tahun ini, PT. Cipta Mortar Utama ini akan kembali membangun beberapa pabrik berikutnya ke depan hingga tahun 2021.
Semarang yang terus menarik perhatian
Bisa dikatakan Semarang beberapa tahun terakhir sukses menarik perhatian berbagai investor. Artikel kami tentang
Iklim Bisnis Properti di Semarang yang Semakin Menjanjikan adalah salah satu bukti kota ini terus diminati.
Menurut Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP), Ulfi Imran Basuki, dalam pidatonya yang membacakan sambutan Walikota, saat ini, Semarang telah memiliki kekuatan dan potensi untuk membangun Semarang menjadi kota yang lebih baik .
Semarang memiliki kekayaan alam, topografi, dan daya saing yang baik di berbagai sektor yang akan mendukung program pembangunan yang sedang di lakukan.
Walikota Semarang Hendrar Prihadi S.E, M.M menyambut baik investasi Saint Gobain di Semarang dan berharap pabrik ini dapat mendukung program-program pembangunan yang tengah digagas pemerintah Semarang.
“
Kami berterima kasih, Saint Gobaint memilih Semarang untuk menjadi lokasi ekspansi bisnis, karena Semarang memiliki potensi sumber daya alam yang menunjang pertumbuhan berbagai industri dan dengan adanya pembangunan ini dapat menjadi kunci perubahan kota Semarang dalam hal pembangunan,” Ulfi Imran Basuki.
Semen Instan?
Pabrik yang dibangun ini merupakan pabrik semen nantinya. Yang menarik adalah produk yang akan dibuat di sini adalah semen instan atau mortar, yaitu campuran antara pasir dan semen yang dipakai untuk merekatkan bata, memasang keramik, mengaci, atau memplester.
Anton Ginting, Direktur Nasional MU-Weber mengatakan, berbeda dengan semen konvensional pada umumnya, MU-Weber adalah Mortar Instan yang berbahan dasar pasir, semen, filler (bahan pengisi) dan aditif (
bahan tambahan yang tercampur secara homogen dengan komposisi tepat dan diproses menggunakan teknologi modern) yang berfungsi untuk solusi pekerjaan lebih spesifik, mulai dari solusi dinding, solusi perekat keramik, solusi lantai serta solusi khusus dan perbaikan.
Keunggulan lainnya selain praktis, efisien, serta berteknologi terdepan di bidangnya, menggunakan MU-Weber juga dapat meningkatkan produktivitas kerja, dan menciptakan kualitas bangunan menjadi lebih baik, anggaran terkontrol, dan lingkungan di sekitar pembangunan lebih ramah lingkungan.
“PT.Cipta Mortar Utama siap mendukung pembangunan infrastruktur dan memperbaiki kualitas kehidupan masyarakat dengan menyediakan mortar instan bermutu terbaik.”Tambah Anton.
“Pengunaan mortar instan dapat menjadi solusi material bangunan modern yang dapat berkontribusi untuk menciptakan tempat tinggal atau tempat kita hidup yang lebih berkualitas” tambah Anton.
Tempat tinggal yang berkualitas menurut beliau, itu tidak semata - mata terlihat indah dari segi arsitekturnya dan nyaman bagi pengguna, tetapi dilihat dari bagaimana efisiensi penggunaan energi, efisiensi penggunaan lahan, penggunaan teknologi, dan efisiensi penggunaan material, serta memberikan dampak yang baik bagi pada lingkungan disekitarnya, hal ini sejalan dengan misi Saint Gobain yaitu menciptakan lingkungan hidup (Habitat) yang lebih baik.
...
Dengan diumumkannya pembangunan pabrik ke-5 PT Cipta Mortar Utama di Semarang, kelompok Saint-Gobain ini sangat optimis, serius dan berkomitmen untuk berinvestasi di Indonesia.
Semen instan yang menjadi produk dari sini, terdengar asing buat kami, ternyata sudah cukup lama hadir di tengah-tengah masyarakat.
Bahkan, perusahaan nasional pertama yang memproduksi semen instan siap pakai dengan menggunakan teknologi modern ini, Mortar Utama-Weber, sudah ada sejak tahun 1996.
Apakah kamu sudah tahu tentang semen instan ini?
Lihat referensi semen instans ini via situs weber.co.id atau klik di sini.
Comments
Post a Comment