Menutup bulan Mei 2016, dotsemarang banyak mendapatkan kerjasama sebuah acara. Bisa dilihat
di sini kalau penasaran. Meski begitu, ada hal penting yang ingin dotsemarang bagi soal kerjasama.
Dari waktu ke waktu, perkembangan media, baik online yang dikelola personal maupun kelompok dan juga lembaga, mengalami peningkatan di Semarang khususnya. Ini tentu sebuah kompetisi postif/menarik bagi pemilik untuk terus menawarkan yang terbaik (sisi positifnya).
Media personal atau kelompok yang berbadan hukum
Dibanding dengan media lainnya, dotsemarang tentu bukanlah apa-apa. Dotsemarang dijalankan secara personal dan sangat fokus pada sisi blogger. Apa bedanya blogger dan jurnalis, silahkan lihat
di sini.
Sebagai media personal, tentu ada hal yang harus diperhatikan saat Anda ingin bekerjasama. Dotsemarang memang memberi promosi gratis dengan tukar logo, tapi tetap saja Anda harus melihat dari sisi personal yang menjalankan.
Bagaimana dotsemarang mengupdate konten-kontennya tentu harus berhubungan dengan Internet. Sedangkan internet harus diperoleh dengan membeli kuota. Ada biaya untuk apa yang dilakukan tentunya.
Mengapa harus mengalokasikan dana promosi di media sosial?
Ketika berbicara promosi, Anda harus melakukannya dengan sungguh-sungguh. Promosi yang dijalankan setengah-setengah hanya akan berdampak setengah-setengah juga.
Sebagai sarana belajar. Ya, apa yang anda lakukan adalah untuk belajar. Saat Anda pindah kerja atau sudah bekerja besok, manfaatkanlah pengalaman bagaimana mengalokasikan dana untuk berpromosi. Jangan sampai karena gratis, maka semua dianggap mudah.
Berpikir realistis. Bila Anda membawa promosi Anda ke perusahaan media besar tentu tidak akan sulit mendapatkan banyak promosi dengan cuma-cuma, namun saat Anda melirik media personal tentu Anda harus berpikir realistis. Mereka tetap butuh sesuatu untuk menghidupkan Internet.
...
Saat Anda sudah mempersiapkan proposal kepada media, sebelumnya lakukanlah riset kecil-kecilan. Apakah media tersebut berpotensial buat acara/produk Anda. Mengapa media tersebut sangat penting untuk digunakan?
Sekecil apapun alokasi dana yang Anda punya, tetap harus mencantumkan dana buat promosi. Proposal Anda merupakan aset Anda untuk ditawarkan kepada sponsor. Sedangkan media mendapatkannya dari Anda yang menggunakannya.
Selalu diingat, perbedaan blogger dan jurnalis, termasuk media sosial lainnya. Dotsemarang sendiri merupakan blog yang dikelola oleh personal. Bukan komunitas atau kelompok.
Artikel terkait :
...
Informasi Kerjasama
Hubungi lewat email dotsemarang@gmail.com
Atau klik
DI SINI untuk detail lebih lengkap
Comments
Post a Comment