Agenda Kota Semarang Bulan Maret 2025

Hari Perempuan Internasional atau sedunia diperingati tiap tanggal 8 Maret. Dan tahun 2025, peringatannya jatuh pada akhir pekan atau hari Sabtu. Ngomongin Hari Perempuan, kami jadi ingat dengan komunitas Gandjel Rel yang merayakan Ulang Tahunnya di bulan Februari kemarin.
Kami senang bisa diundang oleh mereka, Gandjel Rel. Bahkan, acara yang didominasi kaum perempuan tersebut hanya memberi sedikit tempat duduk bagi kaum laki-laki. Apakah pemilik blog di Kota Semarang memang sudah sangat langka, khususnya genre pria? Kami tersenyum sendiri menulis ini.
Pemberdayaan perempuan
Lalu, apa hubungannya Hari Perempuan Sedunia dengan acara Hari Jadi Gandjel Rel yang tahun ini berusia 10 tahun?
Tahun ini, mengutip detikcom, Hari Perempuan Internasional mengusung tema 'For All women and girls: Rights, Equality, Empowerment". Yang memiliki arti 'Untuk Semua perempuan dan anak perempuan: Hak, Kesetaraan, Pemberdayaan'.
Tema ini mengajak masyarakat di seluruh dunia untuk bersama mewujudkan hak, kesetaraan, dan kesempatan yang sama bagi setiap orang.
Kata pemberdayaan mungkin mewakili apa yang ingin kami maksud. Karena bila mencari arti dari pemberdayaan perempuan, maka itu memiliki makna sebagai upaya untuk meningkatkan peran serta perempuan melalui berbagai kehidupan.
Pemberdayaan perempuan dapat dilakukan melalui berbagai kegiatan, seperti meningkatkan akses terhadap sumber daya, pendidikan, kesehatan dan partisipasi sosial.
Gandjel Rel sebagai komunitas Bloger Perempuan Semarang lewat acara ulang tahunnya tidak sekedar merayakan peringatan usia komunitasnya. Namun juga, memberikan edukasi kepada para peserta yang memang anggota mereka adalah perempuan. Itu seperti visi mereka yang ingin mengembangkan potensi perempuan wilayah Semarang melalui blog.
Dari acara ini kami melihat peran komunitas yang lebih besar dari yang dipikirkan, yaitu :
Kami pikir Gandjel Rel sudah melakukan apa yang seharusnya dilakukan pemerintah mengenai program pemberdayaan perempuan di Indonesia yang sudah dilakukan sejak tahun 1978.
Apalagi pemberdayaan perempuan tidak akan terlepas dari pemberdayaan masyarakat yang memiliki tujuan untuk mewujudukan masyarakat yang mandiri, mampu menggali dan memanfaatkan potensi-potensi yang ada di daerahnya.
![]() |
Acara digelar di kafe Naik Daun Semarang, Selasa 24 Februari 2025 |
Selamat Hari Perempuan Internasional bagi seluruh perempuan yang ada di muka bumi ini, khususnya emak-emak bloger di Kota kami, Kota Semarang.
📝 Referensi : djkn.kemenkeu.go.id
Artikel terkait :
Terima kasih, Asmari, selalu support banyak kegiatan Gandjel Rel meskipun bukan anggota yaaa...
ReplyDeleteTetap semangat ngeblog...
Sama-sama, Mbak.
DeleteSemangat ngeblog!
Dengan gabung komunitas Gandjel rel bikin makin PD , berkurang insecure dan senoga makin banyak cuannya..aamiin
ReplyDeleteAlhamdulillah, aminnn
DeleteTerima kasih dukungannya untuk Gandjel Rel yaa...Dedew
ReplyDeleteSama-sama, mbak
Delete