Favorit

Agenda Kota Semarang Bulan Maret 2025

Image
Setelah bulan lalu ada imlek, awal bulan ini kita disapa dengan bulan suci Ramadan. Keputusan bersama Pemerintah tentang puasa membuat kami lega karena tidak ada perbedaan seperti beberapa tahun belakangan. Selamat menjalankan ibadah puasa tahun ini. Selamat datang di bulan Maret 2025 yang jatuh pada akhir pekan atau hari Sabtu. Tentu, ini adalah kabar baik buat sebagian orang yang dapat mengistirahatkan tubuh mereka setelah bekerja hampir sepekan. Ditambah memasuki bulan puasa. Agenda Kota Semarang Untuk menambah informasimu selama Ramadan, khususnya di Kota Semarang, kami akan terus memperbarui daftar acara yang hadir di Ibu Kota Jawa Tengah. Siapa tahu bisa jadi teman ngabuburitmu saat sore menjelang.  Kira-kira selama bulan puasa ini, masih ada Car Free Day (CFD) ? Ikuti kami di blog atau media sosial dotsemarang. Sambil menunggu kami melengkapi daftar di bawah ini, silahkan simpan dulu. Atau bagikan ke rekan atau teman-temanmu. [26 Februari - 3 Maret] - Sauto Expo 2025 di Mal ...

Mendadak AQUA

Setelah menulis tentang merek kompetitor, La Minerale tengah bulan kemarin yang sukses ngebranding masjid-masjid, eh kini ada merek lainnya yang rupanya kampanye pemasarannya hampir sama. Kaget juga karena baru mengetahuinya setelah mulai ada penguatan branding.

Sabtu sore (22/3), kami yang awalnya tidak niat ke Masjid Agung Jawa Tengah (MAJT) karena ingin ke masjid lainnya tetap saja mengarahkan sepeda yang kami pakai menuju MAJT. Entah kenapa saat itu niat kami benar-benar teralihkan. Seakan ada kekuatan yang menarik untuk mengikuti Tarhim pada hari itu.

Mendadak ada AQUA

Saat memasuki perkomplekan MAJT, pemandangan yang sebelumnya condong ke merek sebelah mendadak jadi merek AQUA. Entah apakah kami saja yang lupa atau benar bahwa bendera-bendera tersebut baru dipasang. Apalagi kentalnya branding La Minerale sejak awal bulan sudah membutakan mata kami untuk melirik merek lainnya.

Sesampainya di ruang utama masjid, rupanya AQUA benar-benar jadi pembeda program Tarhim yang selama ini kami ikuti. Backdrop yang biasa berwarna hijau, kini menjadi warna dominan putih dan biru. Sepertinya kami sedang beruntung, ditambah beberapa rekan wartawan yang kami kenal juga sedang ada di MAJT.

Wah, AQUA benar-benar jadi pembeda kali ini. Selain menguatkan branding dalam program Tarhim, juga menu buka puasa jamaah yang hadir pun dibuat kental dengan merek AQUA. Eh, maksudnya isi menunya begitu mewah untuk ukuran kami.

Kerja sama

Kami harap perwakilan AQUA membaca tulisan sederhana kami ini karena ada kami juga yang hadir saat salah satu perwakilannya mendapatkan space untuk berbicara dihadapan para hadirin.

Informasi yang dibagikan sangat menarik. Terutama penekanan tentang AQUA yang sudah berlabel HALAL. Merek AQUA juga berumur 52 tahun dan termasuk merek yang tua di Indonesia.

Saat ini, AQUA memiliki 14 ribu karyawan dan 20 pabrik di Indonesia. Untuk di Jawa Tengah, ada 2 pabrik yang berada di Klaten dan Wonosobo.

Perwakilan AQUA yang baru pertama kali menginjakkan kaki di MAJT ini sangat terkesan dengan lingkungan masjid. Beliau mengatakan bahwa usai puasa, kerja sama akan tetap dilanjutkan jika ada program-program yang selaras dengan AQUA yang hadir dengan tagline 'Membawa Kebaikan'.

Lagi pula, AQUA juga bekerja sama dengan Dewan Masjid Pusat, jadi pengalaman mereka tak perlu diragukan dalam upayanya menggandeng masjid dalam hal kolaborasi.

Perwakilan MAJT

Pemberian santunan

Foto bersama

Dukungan AQUA kepada MAJT

Sebagai wujudnya kali ini, AQUA menghibahkan dispenser kepada MAJT. Kami sendiri melihat ada 2 dispenser yang sudah terpasang dekat pintu masuk masjid. Bahkan, sudah dilabeli dengan stiker AQUA.

Galonnya di mana kira-kira?

...

Tulisan ini tidak dalam rangka kerja sama atau berbayar. Ini hanya mendadak saja dan kebenaran kami turut hadir dalam kegiatan tersebut yang berbarengan dengan program MAJT menjelang berbuka puasa, Tarhim.

Setelah merek kompetitor, eh datang pula si merek lainnya. MAJT patut kami bilang keren karena mampu menarik merek-merek ke dalam program mereka. Entah bagaimana caranya dan apa upayanya. Bagi orang awam seperti kami, hanya bisa bertepuk tangan dan memberi jempol saja.

Artikel terkait :

Comments

Popular posts from this blog

Cara Menggunakan Kuota Pelanggan Baru XL yang Tidak Bisa Digunakan?

AMOLI, Laptop Buatan Mana?

Berapa Tarif Parkir Inap di Bandara Ahmad Yani Semarang Tahun 2022?

Bulan Maret 2025, Telkomsel Punya Paket 21 GB Hanya 40 Ribu

XL Axiata Gelar Mudik Bareng, Fasilitasi Ratusan Pengecer dan Karyawan Pulang Kampung Gratis