Favorit
Tiket CLEAN, Fitur Protokol Kesehatan dari Tiket.com Agar Pelanggan Merasa Aman dan Nyaman
- Get link
- X
- Other Apps
Diluncurkan sejak pertengahan tahun 2020, fitur dari Online travel agent (OTA), tiket.com ini baru kami ketahui hari ini. Dengan fitur yang dapat dilihat dengan label hijau dari aplikasi, pengguna aplikasi tiket.com tidak perlu khawatir lagi tentunya.
Langkah strategis yang diambil Tiket.com ini menarik, terutama yang berhubungan dengan pandemi Covid-19. Saat kami mendengarkan langsung info ini saat mengikuti kegiatan mereka yang bertajuk Staycation, plus Famtrip Media & Blogger bulan Februari kemarin, ternyata inspirasi tersebut datang dari permintaan pelanggan.
Pandemi sekarang, menurut Public Relations Manager tiket.com, Sandra Darmosumarto yang mengobrol dengan kami saat Oak Tree Semarang, Selasa (16/2/2021), bersama rekan media mengatakan
"Masyarakat sekarang mencari sesuatu yang berhubungan dengan traveling lewat aplikasi adalah protokol kesehatannya. Apakah sudah ada."
Label hijau
Bagi pengguna yang sudah menginstal aplikasi tentu sudah familiar dengan label hijau tersebut. Sedangkan buat kamu yang belum, bisa dilihat bagaimana label itu terlihat seperti gambar yang ada di atas.
Tidak sampai di situ ternyata, selain terlihat dalam aplikasi, label Tiket CLEAN pun terletak di front desk mitra hotel. Sayangnya kami tidak melihat fitur tersebut saat staycation di Oak Tree. Dan malah fokus ke sertifikasi CHSE. Apakah kamu melihat labelnya di meja resipsionis?
Jangan ragu lagi
Bagi pengguna, fitur Tiket CLEAN semacam karcis masuk agar merasa aman dan nyaman memasuki sebuah tempat. Sedangkan bagi partner, seperti hotel, event, atraksi, hingga penyedia jasa perjalanan menjadi bagian penting dalam mendukung upaya pemerintah dalam penerapan protokol kesehatan.
Label ini sudah diberikan kepada semua mitra operator pariwisata yang tentunya sudah memenuhi standar protokol kesehatan.
Sudah lebih dari 10 ribu hotel di Indonesia yang mendapatkan label Tiket CLEAN dan Kota Semarang sendiri, ada 200 lebih hotel yang telah berlabel.
Jadi, jangan ragu lagi. Semua mitra tiket.com yang berlabel hijau Tiket CLEAN sudah memenuhi standarisasi protokol kesehatan dan kebersihan.
Kamu hanya perlu memilih partner hotel, sewa mobil atau produk lainnya yang telah mendapatkan label tersebut.
Info lebih lengkap
Ternyata tulisan CLEAN di sana ada singkatannya dari situs resmi tiket.com. Mulai dari yang pertama- C: Cek kebersihan fasilitas dan area dengan titik sentuh tinggi yang digunakan untuk menginap atau dipakai selama berada dalam perjalanan.
- L: Lakukan langkah perlindungan diri dengan melakukan protokol kesehatan yang telah ditetapkan, serta pelajari petunjuk umum yang dianjurkan untuk menghindari penularan dan penyebaran virus atau penyakit.
- E: Edukasi para pengunjung hotel, tempat wisata, serta penumpang sangat diperlukan. Anjuran penggunaan masker, rajin cuci tangan, dan pemakaian hand sanitizer berbasis alkohol wajib diterapkan selama menginap atau melakukan perjalanan.
- A: Arahkan para pekerja atau pelaku wisata misalnya para penyedia jasa hotel, karyawan maskapai, atau tempat wisata, untuk selalu menerapkan protokol kesehatan dan kebersihan.
- N: New normal bukan berarti berhenti waspada. Apabila ada kerabat atau orang di sekitar yang memperlihatkan gejala sakit atau kurang sehat, segera hubungi dokter dan lakukan prosedur pertolongan pertama sesuai dengan protokol kesehatan yang diterapkan.
...
Fitur Tiket CLEAN merupakan sebuah fitur dari tiket.com dalam memastikan partner yang bekerja sama dengan tiket.com sudah memenuhi standardisasi protokol kesehatan dan kebersihan yang dikeluarkan oleh badan resmi seperti WHO.
Artikel terkait :
- [Update] Cari Hal Menarik di Sekitar Lewat Fitur To Do Aplikasi Tiket.com
- Berpartisipasi Kegiatan Staycation Famtrip Media & Blogger dari Tiket.com, Semarang Kota Pertama
- Seperti Apa Rasanya Staycation di Hotel Oak Tree Semarang Saat Pandemi ?
- Akhirnya Gunakan Aplikasi Parkee Juga
- Lainnya
Comments
Post a Comment