Favorit

Agenda Kota Semarang Bulan November 2025

Image
Salah satu acara menarik yang sukses mencuri perhatian kami di Kota Semarang pada bulan November ini adalah Padel masuk mal . Sebuah konsep yang terbilang unik dan anti-mainstream . Siapa sangka, olahraga yang sedang naik daun ini bisa dimainkan di tengah pusat perbelanjaan? Kami pun dibuat penasaran, seperti apa rancangan lapangan dan event yang disajikan nanti? Musim Hujan, Banjir, dan Tantangan Event Outdoor di Semarang November telah tiba, meninggalkan Oktober yang penuh dinamika. Khususnya, isu banjir yang kembali jadi perbincangan hangat. Entah mengapa, kali ini suaranya terasa lebih kencang, seolah menjadi jawaban atas keluh kesah para pengguna media sosial yang kerap mengeluhkan teriknya matahari Semarang. Jika berkaca pada kalender cuaca, Ibu Kota Jawa Tengah memang telah resmi memasuki musim penghujan. Hal ini tentu menjadi tantangan tersendiri bagi para penyelenggara event , terutama yang masih mengandalkan ruang terbuka ( outdoor ). Tantangan ini juga berlaku bagi Anda,...

Cari Hal Menarik di Sekitar Lewat Fitur To Do Aplikasi Tiket.com

Di masa depan, fitur dari Tiket.com ini kami harap sudah bisa komplit. Semua hal yang berhubungan dengan tempat wisata, perjalanan hingga tiketing dapat dilakukan dengan fitur ini. Hanya tinggal datang ke tempat yang dituju, lalu biarkan ponselmu digunakan. Mudah dan praktis seharusnya.

Fitur ini dikenalkan kepada kami pada bulan Februari kemarin saat mengikuti kegiatan media trip tiket.com bareng media dan blogger di Kota Semarang.

Namun sejatinya, fitur yang bernama To Do ini sudah tersedia sejak bulan Januari 2021. Termasuk fitur baru semestinya.

Beri rekomendasi

Saat fitur yang tersedia di halaman utama ini kami klik, kita dibawa menjelajah sekitar tempat kami berada. Contohnya kami yang tinggal di Kota Semarang.

Fitur To Do ini seperti memberi kami rekomendasi beberapa tempat yanga ada di sekitar. Ada 11 kategori yang ditampilkan, seperti :

  1. To Do Online, mencari kegiatan yang 100% online
  2. Atraksi, destinasi wahana atau tempat wisata, Semisal Sam Poo Kong.
  3. Event
  4. Pelengkap Perjalanan, semisal tes Covid-19.
  5. Transportasi, seperti Airport Transfer, sewa Speedboat & Kapal Feri, sewa dan Lepas Kunci  kendaraan, hingga penyewaan mobil City to City.
  6. Tur
  7. Tempat bermain
  8. Kecantikan dan Kebugaran, seperti Massage & Spas, Beauty Treatments, Salons, atau Barbershops.
  9. Wisata Kuliner
  10. Permainan & Hobi
  11. Kelas & Workshop

Dengan 11 rekomendasi ini, aplikasi Tiket.com bertransformasi lebih menarik dari sekedar penyedia layanan berbasis pemesanan harga menginap maupun tiket transportasi.

Kami dan rekan-rekan yang terlibat dalam kegiatan, langsung mencoba fitur To Do ini dengan membeli tiket Sam Poo Kong.

Kami pikir harganya lebih mahal dari harga asli di Sam Poo Kong, ternyata harga yang diberikan aplikasi mencakup semua area. Termasuk masuk area sembahyang. 

Menunggu data base lengkap

Fitur yang tergolong baru ini memang belum sempurna. Terutama di Kota Semarang yang memiliki banyak rekomendasi tempat wisata dan sebagainya. 

Andai pihak tiket.com mampu bekerja sama dengan semua lini, maka fitur ini benar-benar sangat berguna kemudian hari.

Sementara ini nama Sam Poo Kong adalah satu-satunya tempat wisata yang tersedia di dalam aplikasi. Bila semua tempat wisata di Kota Semarang berhasil dibawa, tentu lebih mudah buat pengguna yang mengandalkan pemesanan online.

Termasuk kategori tur, yang bisa dicoba bekerja sama dengan asosiasi pemandu di tiap kota maupun tempat wisata. Kami akan menunggu bagaimana fitur ini melengkapi data mereka di masa depan.

Rekomendasi kota lain

Selain langsung mengarahkan kota tempat kita tinggal setelah mengklik fitur To Do, kita sebagai pengguna dapat mengubah lokasi tempat tinggal. 

Semisal kita ingin liburan ke Kota Solo, ada hal menarik apa saja yang akan berlangsung sebelum kita tiba di sana. Semisal ada acara, atau berburu kuliner sambil berwisata.

Setelah kita tiba, semisal kami dari Kota Semarang, hanya tinggal menuju tempat yang dipesan dari aplikasi tanpa ribet mengantri. Ini seperti sebuah kecerdasan yang berguna, namun dari sisi yang berbeda.

Pesan tiket masuk Sam Poo Kong

Sebelum kami menutup artikel ini, kami ingin membagikan pengalaman menggunakan fitur To Do. Media trip satu hari kami berlanjut menuju Sam Poo Kong esok harinya (17/2/21).

Untuk itu, kami diajak mencoba langsung fitur To Do pada malam harinya (16/2/21). Setelah masuk ke dalam fitur, kita disuruh menuju kategori atraksi. Di sana terdapat Sam Poo Kong yang tiket masuknya dapat dipesan.

Esok harinya, kami tiba di halaman Sam Poo Kong. Kami hanya perlu menuju gerai tiket dan kemudian menunjukkan bukti pemesanan.

Yang menarik, kita hanya perlu memperlihatkan bukti dengan kode QR. Dari pihak Sam Poo Kong, mereka hanya perlu menscan QR Code saja dan beres seketika.

Ini adalah cara mudah dan cepat yang dilakukan di masa sekarang. Termasuk kehadiran QR Code sebagai bagian dari teknologi yang mampu dimanfaatkan.

Artikel terkait :

Comments

Popular posts from this blog

AMOLI, Laptop Buatan Mana?

ASUS Gaming V16 (2025): Laptop Gaming Entry-Level yang Smart Budget, Lebih Power dari K16!

Kenapa Paket Xtra Combo Flex Tidak Ada di Aplikasi MyXL ?

Agenda Kota Semarang Bulan November 2025

Review Portal Resmi Pantau Banjir Semarang: Simpel, Resmi, dan Wajib Bookmark Warga Ibu Kota Jawa Tengah