Favorit

📌 Agenda Kota Semarang Bulan Januari 2026

Image
Selamat Tahun Baru 2026! Suara dar-dir-dor di langit Kota Semarang semalam menjadi penanda dimulainya perjalanan baru yang siap kita hadapi. Mari persiapkan segalanya dan jangan lupa simpan halaman ini sebagai kompas untuk mengarungi bulan Januari. Saat tulisan ini kami susun, langit Semarang tampak cerah merona. Kondisi yang berbanding terbalik dengan hari sebelumnya yang terus-menerus diselimuti mendung sejak pagi dan diguyur hujan dari siang hingga malam. Semoga ini menjadi pertanda baik, bahwa hal-hal sulit akan segera berganti dengan kebaikan di tahun yang baru. Libur Nasional dan Cuti Bersama 2026 Agenda nasional, khususnya jadwal hari libur, tentu akan sangat memengaruhi ritme event di Kota Semarang. Kabarnya, tahun 2026 ini kita punya modal 17 hari libur nasional dan 8 hari cuti bersama . Dengan banyaknya tanggal merah, rencana liburan atau sekadar staycation di dalam kota sudah harus ditentukan dari sekarang. Apalagi tahun ini bulan puasa datang lebih awal. Silakan atur d...

Review Bioskop Transmart Setiabudi XXI Semarang


Tanggal 16 Juni 2017, bioskop Transmart Setiabudi XXI resmi dibuka yang berbarengan dengan Mall Transmart yang berada di Semarang atas atau jalan Setiabudi. Bioskop di sini mampu menampung 693 penonton dengan jumlah layar sebanyak 5 layar deluxe.

Minggu (2/7), kami menyempatkan mengunjungi bioskop Transmart yang menggandeng keluarga Cinema XXI ini untuk menghibur masyarakat. Karna baru pertama kali, kami sempat salah mengambil arah dan langsung naik eskalator dari pintu utama Mall Transmart.

Ternyata bioskop Transmart berada di lantai utama atau lantai 1. Kita tidak perlu menggunakan eskalator, namun mengambil arah ke kanan lalu lurus sampai ada tanda papan seperti gambar di bawah ini.


Ternyata ruangan bioskop harus masuk ruangan yang ada eskalatornya lagi dan melewati security yang bertuga menjaga. Lumayan menarik juga kalau pertama begini.

5 studio

Bioskop Transmart Setiabudi memiliki 5 studio standar pada umumnya. Bila melihat beberapa pekan setelah launching, bioskop di sini sepertinya akan banyak menayangkan film Indonesia seperti bioskop yang ada di Mall Ciputra.

Sepertinya antrian di Citra XXI bakal berkurang bila film Indonesia yang baru rilis disebar dibeberapa bioskop yang ada di kota Semarang. Termasuk bioskop yang ada di DP Mall, yang juga termasuk keluarga Cinema XXI.

Untuk suasana di dalam studio, kami belum merasakannya secara langsung. Mungkin suatu saat ketika kami sudah merasakan, akan kami update halaman ini dengan pengalaman yang kami rasakan.

Jadwal bioskop Transmart XXI

Cara mudah mengetahui jadwal film yang tayang di bioskop adalah dengan mengunjungi situs 21cineplex.com atau dapat juga mengikuti akun Twitter Kofindo yang update tiap hari berbagi info jadwal film dari bioskop-bioskop di Semarang. Tapi hanya untuk film Indonesia.


Fasilitas 

Sepertinya sama dengan bioskop yang ada di Citra XXI. Kamu bisa pesan makanan dan minuman khas bioskop XXI. Atau mau coba di DP Mall XXI?

Harga tiket 

Untuk harga tiket di bioskop Transmart XXI di sini harganya standar. Sama seperti bioskop di Citra XXI, yaitu hari biasa (Senin-Kamis) sekitar 35 ribu rupiah dan libur atau minggu sekitar 50 ribu rupiah. Oh ya, hari jumat harga tiket bioskopnya sekitar 40 ribu rupiah.


...

Artikel terkait :
Informasi Kerjasama
Hubungi lewat email dotsemarang@gmail.com
Atau klik DI SINI untuk detail lebih lengkap

Comments

Popular posts from this blog

Kenapa Paket Xtra Combo Flex Tidak Ada di Aplikasi MyXL ?

📌 Agenda Kota Semarang Bulan Januari 2026

🗼 Harga Tiket Masuk Menara Al-Husna MAJT 2026: Masih 10 Ribu Rupiah!

🎤 Nabila Maharani di Launching CoE Jateng 2026: Kebaya Marun dan Saksofon di Ki Narto Sabdo

🥋 Potensi Sport Tourism di Balik PON Bela Diri Kudus: Lebih dari Sekadar Matras dan Medali