Perjalanan Famtrip Berakhir di Merbabu View & Cafe

Lokasinya yang menanjak mengingatkan kami saat perjalanan menuju tempat wisata Taman Posong. Saat tiba pun, kami disambut kabut. Untunglah kami pakai jaket, meski perlahan kabut mulai pergi. Kira-kira seperti apa Merbabu View & Cafe yang jadi tujuan akhir perjalanan famtrip kami ini?

Akhirnya kami ke sini juga setelah sering melihat suasana tempat ini lewat media sosial. Mudah ketebak, lokasinya yang berada di kaki Gunung Merbabu menjadi alasan tempat ini mendadak jadi salah satu tujuan wisata, khususnya di Kabupaten Semarang.

Kafe dengan cita rasa pemandangan alam

Kami tiba di sini menjelang sore hari setelah dari Umbul Songo. Saat tiba, suasananya sudah ramai. Udara dingin seolah tak jadi halangan bagi pengunjung yang sebagian besar kaum muda hingga keluarga.

Setelah kendaraan kami berhenti, kami langsung bergegas turun menuju tempat yang akan jadi perjalanan terakhir kami yang sudah berlangsung selama 2 hari, 28-29 Oktober 2021.

Bila diperhatikan, Merbabu View yang berada di desa Kopeng dengan ketinggian antara 1.500 sampai 1.700 meter di atas permukaan laut (mdpl) ini adalah sebuah kafe dengan konsep outdoor. Meski ada ruangan dalam, tapi yang menjual atau menarik adalah bagian luarnya.

Dibuka sejak bulan April 2021, Merbabu View juga tidak datang sekedar menawarkan makan dan minum yang dibalut pemandangan asri, tapi juga ciri khusus dari 2 bangunannya yang dibangun secara unik.

Bangunan yang ada di area outdoor hanya menawarkan minuman, seperti kopi dan sebagainya. Tidak ada tempat duduk luas di dalam sana. Bangunan hanya semacam dapur cepat saji dan juga sekaligus kasir.

Bangunan kedua, di sini ada ruangan indoor

Berbeda dengan bangunan di depannya atau keduanya, di sini baru kita bisa memesan makanan dan duduk manis ala restoran. Cukup menarik juga dengan interior dalamnya yang menaruh bumerang di dinding sebelah kirinya.

Baiklah...baiklah, kami hentikan tulisan ini. Memang lebih mudah kami ceritakan lewat gambar saja. Silahkan melihat hasil jepretan kami.


...

Di mesin pencari, tempat ini sudah mendapatkan angka jutaan bila kamu ketikkan 'Merbabu View'. Jadi informasinya mudah dan sangat banyak. Tidak ada alasan untuk merasa malas mencari.

Selamat mencoba tempat ini. Dan jangan lupa, cuaca terkadang sering berubah. Bawa perlengkapan buat badan, seperti jaket. Semisal datang dengan roda dua, bawa juga jas hujan. 

Info lainnya bisa buka instagram merbabuview.

Artikel terkait :

Comments

Popular posts from this blog

Sego Bancakan Pawone Simbah, Tempat Makan Baru di Kota Lama Semarang

Review : Gunakan Layanan Maxim Life Massage & SPA

Apakah Shopee Video Bisa Unggah Video dari Komputer?

Berapa Tarif Parkir Inap di Bandara Ahmad Yani Semarang Tahun 2022?

Kenapa Paket Xtra Combo Flex Tidak Ada di Aplikasi MyXL ?