Pertunjukan Kesenian Rakyat Jawa Tengah (PKRJT) Hadir Lagi Tahun 2016


Kini, tiap malam minggu di Kota Lama Semarang, Anda punya alternatif lain menikmati wisata di Semarang. Pertunjukan budaya yang ada di Jawa Tengah dihadirkan dari bulan februari hingga November nanti.

Pertunjukan Kesenian Rakyat Jawa Tengah atau PKRJT tidaklah baru-baru amat bagi dotsemarang yang selama ini mengisi konten tentang acara ini. Sempat vakum beberapa waktu, akhirnya hadir kembali dengan suasana dan tempat yang baru.


Salah satu akun twitter yang mempromosikan acara ini adalah abgproduction. Melihat akun yang dibuat tahun 2011 ini, sepertinya akun ini menjadi operator atau EO PKRJT edisi kedua ini.

Tampilan perdana

Entahlah, apakah ini perdana atau beberapa kali. Dotsemarang sebelumnya, awal tahun pernah memposting acara yang mirip-mirip di kawasan Kota Lama. Tapi bukan acara PKRJT. Ini berarti memang yang pertama.


Gambar : twitter/abgproduction


Gambar : twitter/TrenggonoYA
...

Dotsemarang berharap ini menjadi aura positif untuk terus meramaikan kawasan Kota Lama. Buat Anda yang sedang di Semarang atau ingin melakukan kunjungan, silahkan catat acara ini yang digelar setiap malam minggu.

Selain dapat menikmati kesenian dari berbagai Jawa Tengah, Anda dapat juga menikmati suasana pasar Klitikan (barang-barang jadoel). Atau sekedar nongkrong, beberapa tempat nongkrong di sini bisa direkomendasikan.

Gambar : twitter.com/abgproduction

Artikel terkait:
....

Informasi Kerjasama

Hubungi lewat email dotsemarang@gmail.com
Atau klik DI SINI untuk detail lebih lengkap

Comments

Popular posts from this blog

Sego Bancakan Pawone Simbah, Tempat Makan Baru di Kota Lama Semarang

Berapa Tarif Parkir Inap di Bandara Ahmad Yani Semarang Tahun 2022?

Review : Gunakan Layanan Maxim Life Massage & SPA

Parkir di DP Mall Kini Hanya Melayani Pembayaran Non Tunai

Apakah Shopee Video Bisa Unggah Video dari Komputer?