Favorit

📌 Agenda Kota Semarang Bulan Januari 2026

Image
Selamat Tahun Baru 2026! Suara dar-dir-dor di langit Kota Semarang semalam menjadi penanda dimulainya perjalanan baru yang siap kita hadapi. Mari persiapkan segalanya dan jangan lupa simpan halaman ini sebagai kompas untuk mengarungi bulan Januari. Saat tulisan ini kami susun, langit Semarang tampak cerah merona. Kondisi yang berbanding terbalik dengan hari sebelumnya yang terus-menerus diselimuti mendung sejak pagi dan diguyur hujan dari siang hingga malam. Semoga ini menjadi pertanda baik, bahwa hal-hal sulit akan segera berganti dengan kebaikan di tahun yang baru. Libur Nasional dan Cuti Bersama 2026 Agenda nasional, khususnya jadwal hari libur, tentu akan sangat memengaruhi ritme event di Kota Semarang. Kabarnya, tahun 2026 ini kita punya modal 17 hari libur nasional dan 8 hari cuti bersama . Dengan banyaknya tanggal merah, rencana liburan atau sekadar staycation di dalam kota sudah harus ditentukan dari sekarang. Apalagi tahun ini bulan puasa datang lebih awal. Silakan atur d...

Car Free Day Semarang Awal Bulan Februari Tahun 2025

Tidak seperti awal bulan Januari, dimana cuacanya sangat mendukung (cerah), minggu pertama bulan Februari 2025 sudah ditemanin gerimis saja. Bahkan, sebagian wilayah ada yang sudah turun hujan deras. Meski begitu, semangat orang-orang ber-CFD ria tidak pernah kendur. Salut!

Kami sendiri sempat ragu-ragu untuk pergi ke Simpang Lima, Minggu pagi (2/2). Apalagi kondisinya sedang hujan di tempat tinggal kami. Namun setelah menunggu beberapa saat, yang tadinya hujan sekarang berganti hanya gerimis. Rasa penasaran kami mengalahkan logika yang seharusnya menikmati suasana di dalam rumah saja.

CFD tetap berlangsung

Pagar pembatas yang biasa dipasang di jalan Ahmad Yani dekat pom bensin, rupanya memang di Simpang Lima sedang diberlakukan Car Free Day (CFD). Hormat buat petugas yang mau jagain di sana.

Karena kondisinya masih gerimis, CFD dipastikan sepi. Namun tidak menghalangi semangat orang-orang berolahraga hingga kampanye promosi berjalan seperti yang dilakukan karyawan AZKO, merek toko yang menggantikan ACE Hardware di Indonesia.

Tren fotografi yang masih

Selain orang-orang yang berolahraga seperti joging dan bersepeda, ada pula wisatawan lokal yang memanfaatkan CFD dengan menaiki kendaraan hias yang sering kami lihat.

Namun pemandangan tersebut bukanlah yang paling menarik. Yang mencuri perhatian kami adalah para fotografer yang terlihat di CFD Simpang Lima.

Bulan lalu kami mengangkat tren fotografer di CFD. Rupanya bulan Februari, keberadaan mereka masih ada dan tidak berkurang jumlahnya. Mereka (fotografer) memanfaatkan betul kondisi cuaca Semarang hari ini yang kami pikir hasil jepretannya pasti lebih dramatisir karena efek gerimis. Dedikasi?

...

Untuk beberapa gambar lainnya selama CFD, bisa dilihat di blog galeri foto dotsemarang di sini. Silahkan simpan atau bookmark alamatnya. Siapa tahu berguna suatu saat.

Artikel terkait :

Comments

Popular posts from this blog

Kenapa Paket Xtra Combo Flex Tidak Ada di Aplikasi MyXL ?

📌 Agenda Kota Semarang Bulan Januari 2026

🗼 Harga Tiket Masuk Menara Al-Husna MAJT 2026: Masih 10 Ribu Rupiah!

🎤 Nabila Maharani di Launching CoE Jateng 2026: Kebaya Marun dan Saksofon di Ki Narto Sabdo

🥋 Potensi Sport Tourism di Balik PON Bela Diri Kudus: Lebih dari Sekadar Matras dan Medali