Favorit

Agenda Semarang Bulan November 2024

Image
Bulan ini, November, masyarakat Indonesia kembali menyambut Pilkada Serentak 2024. Termasuk Kota Semarang yang sudah sibuk dengan berbagai atribut yang terlihat di jalan-jalan. Apakah agenda atau acara Kota nantinya akan terganggu sehingga berkurang jumlahnya? Selamat datang bulan November 2024. Baru saja Kota Semarang turun hujan paginya. Eh, sebagian sudah dari dini hari. Semoga saja ini berkah untuk kita semua. Tanggal 1 November jatuh pada hari Jum'at. Di kalender yang diluncurkan Pemkot Semarang, bulan November ini hanya ada 1 acara yang ditaruh di sana. Ada lomba foto sejarah yang nantinya diadakan di Kota Lama. Apakah bulan November memang sepi? Agenda Semarang Tenang-tenang ini masih awal bulan. Nanti kami kumpulin dan jika kamu ingin bantu, silahkan kabarin kami lewat kolom komentar atau hubungi kami. Sambil menunggu kami mengumpulkan acara lainnya, kamu bisa lihat agenda rutin yang ada di Kota Semarang. Siapa tahu saat kamu datang ke Kota Semarang sedang tidak ada acara.

Menanti Gedung Dekat Taman Srigunting Ini Jadi, Apakah Menjadi Hotel?

Dulu, sebelum gedung ini berdiri adalah lapangan parade militer pada zaman kolonial Belanda. Masih satu kawasan dengan Taman Srigunting pada waktu itu. Sekarang yang sudah berdiri sebuah gedung, dalam tahap pengerjaan yang rencananya akan menjadi hotel.

Setiap melintas Kota Lama Semarang, bangunan besar diantara Spiegel dan Taman Srigunting ini terus menunjukan perubahan. Ya, gedung dalam tahap pengerjaan. Gambar yang kami taruh sebagai cover ini diambil bulan Desember 2020.

Paradeplein

Saat kami bertanya pada Mas Ari, seorang pencerita yang sering membagikan info tentang Kota Lama, lokasi gedung yang menjadi satu dengan Taman Srigunting ini disebut paradeplein.

Kata yang masih asing di telinga kami, dan kemudian diberitahukan bahwa paradeplein adalah bahasa Belanda yang artinya lapangan parade. Beliau juga memberitahukan dulunya gedung ini adalah bekas kantor PTPN pada tahun 1990-an.

Lapangan tersebut saat itu digunakan tentara Belanda untuk berlatih baris-berbaris, ucapara, hingga latihan musik. Bahkan luas Taman Srigunting saat itu cukup luas yang mencakup tanah yang digunakan gedung yang disebut Kerta Niaga.

Seketika muncul nama gedung Kerta Niaga yang kami temukan beberapa referensi. Eh, kok jadi cerita sejarah. Tak banyak artikel yang menceritakan tentang gedung ini sebelumnya.

Hotel yang strategis nantinya

Beberapa orang juga mengatakan bahwa gedung ini akan jadi hotel. Bila itu benar, seharusnya, tentu gedung ini mendapatkan lokasi yang sangat strategis.


Bukan hanya memberikan ruang tidur kepada wisatawan, tapi juga pengalaman bertema sejarah yang seharusnya dapat meningkatkan kunjungan ke Kota Lama Semarang. Mungkin bakal kehabisan kamar tiap akhir pekan.

Menyewakan sepeda, tur bareng guide atau pencerita, makan malam romantis, tempat selfie, dan masih banyak lagi yang dapat dilakukan. Tentunya dengan ramah lingkungan yang bisa dilakukan hanya dengan jalan kaki.

...

Sekarang, kita hanya menanti gedung ini jadi. Sangat menarik bila benar-benar itu hotel, meski beberapa hotel juga ada di kawasan Kota Lama. 

Artikel terkait :

Comments

Popular posts from this blog

Apakah Shopee Video Bisa Unggah Video dari Komputer?

AMOLI, Laptop Buatan Mana?

Review : Gunakan Layanan Maxim Life Massage & SPA

Parkir di The Park Mall Hanya Melayani Pembayaran Non Tunai

Seperti Apa Parkir Motor Resmi di Queen City Mall?