Favorit
Shopee Video Kenalkan Fitur Creator
- Get link
- X
- Other Apps
Tak selang sebulan dari diluncurkannya bonus, Shopee Video kembali menghadirkan fitur baru lagi yang bernama 'Creator'. Di sana, bukan saja diberikan tip-tips, tapi juga statistik video. Seperti apa ruang creator dari Shopee?
Shopee terus mengembangkan layanan videonya yang sepertinya makin menarik. Apalagi sejak awal bulan Februari kemarin, pihak Shopee video memberikan bonus untuk pengunjung yang menonton video.
Ruang Creator
Bila diibaratkan, ruang creator ini semacam fitur insight atau dashboard yang ada di Instagram. Karena baru dikembangkan, fitur Shopee video ini masih terasa sederhana. Tak banyak hal bisa diulik buat pengguna yang terbiasa memperhatikan statistik konten.
Jangan lupa follow dotsemarang |
Fitur creator bisa dilihat oleh pemilik akun yang berada di sisi kanan atas video yang diposting. Saat kami coba masuk, statistik video ditampilkan di sana. Mulai dari video baru, jumlah tontonan dan pengikut baru.
Di bawah statistik video, ada beberapa tips untuk membantu pembuat video atau creator. Buat yang baru mengikuti tren video pendek, itu sangat berguna. Seperti cara mengembangkan komunitas, personalisasi profil dan menjelajah di shopee video.
...
Shopee serius mengembangkan platform videonya yang menjadi satu dengan aplikasinya. Meski harus mengambil konsep dari TikTok, layanan video sangat berguna buat pengguna yang buka lapak di Shopee.
Kehadiran fitur ruang creator bakal lebih menarik lagi tentunya, mengingat hingga tulisan ini kami buat, banyak pembuat konten masih banyak yang mengunggah konten tidak orisinil (asli).
Artikel terkait :
- Shopee Video Bonus, Program yang Berikan Rp110 Setiap Hari
- Shopee Video, Fiturnya Mirip TikTok
- YouTube Shorts Sudah Tersedia di Indonesia, Kamu Sudah Dapat?
- Koin TikTok Hadir Lagi, Lebih Sulit Mendapatkannya?
- Lainnya
- Get link
- X
- Other Apps
Comments
Post a Comment