Salah satu acara menarik yang sukses mencuri perhatian kami di Kota Semarang pada bulan November ini adalah Padel masuk mal . Sebuah konsep yang terbilang unik dan anti-mainstream . Siapa sangka, olahraga yang sedang naik daun ini bisa dimainkan di tengah pusat perbelanjaan? Kami pun dibuat penasaran, seperti apa rancangan lapangan dan event yang disajikan nanti? Musim Hujan, Banjir, dan Tantangan Event Outdoor di Semarang November telah tiba, meninggalkan Oktober yang penuh dinamika. Khususnya, isu banjir yang kembali jadi perbincangan hangat. Entah mengapa, kali ini suaranya terasa lebih kencang, seolah menjadi jawaban atas keluh kesah para pengguna media sosial yang kerap mengeluhkan teriknya matahari Semarang. Jika berkaca pada kalender cuaca, Ibu Kota Jawa Tengah memang telah resmi memasuki musim penghujan. Hal ini tentu menjadi tantangan tersendiri bagi para penyelenggara event , terutama yang masih mengandalkan ruang terbuka ( outdoor ). Tantangan ini juga berlaku bagi Anda,...
Get link
Facebook
X
Pinterest
Email
Other Apps
Berkenalan Dengan Blus Community
Get link
Facebook
X
Pinterest
Email
Other Apps
-
Blus sendiri diambil dari singkatan bloger Asus. Nama ini untuk mewakili bloge-bloger yang tergabung dalam daftar hadir setahun lalu, tepatnya acara di Bali bulan September 2016. Kami beruntung bisa bergabung di dalamnya. Mari berkenalan dengan mereka, berikut ini.
Blus Community merupakan wadah yang diberikan Asus Indonesia yang berisikan bloger dari seluruh Indonesia untuk membantu mereka mempromosikan berbagai aktivitas seperti campaign, launching produk dan sebagainya.
Memang tidak semua bloger ada di sana, kami hanya sedikit beruntung saat mendapat rekomendasi dari sesama rekan bloger dari kota Semarang. Dan bila mengingat kebersamaan tiap bertemu dalam sebuah acara, kami tak lupa untuk berterima kasih tentunya.
Komunitas ini tidak selalu bertemu, namun sekali bertemu banyak hal seru yang bisa diceritakan. Tentu, seperti komunitas-komunitas pada umumnya. Mereka pun sangat eksis di grup chat sosial. Dan itu sangat membantu kami mendapatkan info terbaru dari Asus tentunya.
Video di atas diambil dari aktivitas Zenfinity 2017 yang diunggah oleh salah satu member blus, Mas Bocah. Kamu bisa menyimak beberapa testimoni beberapa bloger Asus di sana.
September 2016
Bila kami benar, maka tidak lama lagi, komunitas bloger Asus ini akan merayakan setahun kebersamaannya. Bulan tersebut kami mengingatnya sebagai momen saat acara di Bali, yaitu Zenvolution. Keseruan acara pada waktu itu, bisa kamu lihat di sini.
Sangat ramai dan seru, dan bisa dikatakan di sana adalah acara terbesar Asus untuk mengumpulkan kami dan bloger-bloger dari kota-kota lain yang ada di Indonesia.
Belajar dari cara Asus menangani bloger
Bukan hanya teknologi Smartphone yang mengalami evolusi untuk kenyamanan si penggunanya, bloger pun juga mengalami hal yang sama. Dari sekedar menulis blog, kini berevolusi menjadi buzzer yang memiliki pengikut yang tidak bisa dipandang remeh.
Asus mengerti bahwa perjalanan mereka di era serba media sosial saat ini, butuh bloger sebagai tangan panjang mereka dalam bidang promosi. Datang dari berbagai kota yang ada di Indonesia, Asus sangat baik menangai para bloger.
Ini di luar dari apa yang kamu lihat bahwa bloger yang menghadiri acara Asus mendapatkan sesuatu yang berharga dan keren. Seperti tulisan kami tentang kelebihan blogger yang dapat dimanfaatkan perusahaan, dan bahkan pemerintah pun juga yang terus menggandeng bloger.
...
Dari Semarang sendiri, selain kami, ada beberapa bloger dari komunitas Gandjel Rel yang turut tergabung. Lalu lainnya, ada yang memang cukup terkenal dikalangan Asus dan juga berasal dari Semarang.
Semarang, nih...
Sedangkan dari kota-kota lainnya di luar Jawa, ada kota dari Sumatera, Bali, Kalimantan, Sulawesi dan kota yang lupa kami sebutkan karena kelupaan. Namun sebagian besar, wajah-wajah bloger yang tergabung memang sudah sangat familiar buat kami di dunia perblogeran tanah air.
Bila kamu mengenal salah satu dari wajah-wajah mereka yang kami tempel di sini, tolong sebutkan lewat kotak komentar di bawah ini.
Foto cover (paling atas): Twitter/@Travelerien
*Kami berharap kebersamaan ini terus terjalin, mengingat masa komunitas krusial ada diangka 3 tahun. Dan bagi kami, komunitas yang bisa melewati 1 tahun setelah dibentuk, itu bisa dikatakan awet kebersamaannya. Ya, kami sangat berharap.
Semenjak kembali menggunakan layanan internet operator dari XL Axiata bulan Juli kemarin , ada pertanyaan besar dipikiran kami tentang paket Xtra Combo Flex yang tidak tersedia di aplikasi MyXL. Apakah hanya kami saja yang kebingungan? Dikenalkan sejak bulan Maret 2022, paket Xtra Combo Flex ternyata sangat menarik dari sisi pembagian kuota, seperti bonus hingga gratis berlanggananan konten Vidio. Tidak ada di aplikasi Hanya saja, sebagai pengguna baru yang membeli kartu perdana yang langsung mendapatkan paket Xtra Combo Flex, kami agak bingung saat mencarinya di aplikasi MyXL. Apalagi bonus-bonus yang harus diklaim lewat aplikasi, mau tidak mau membuat kami harus menginstal aplikasinya ke smartphone. Di mana paket Xtra Combo Flex? Dari daftar paket utama pun tidak ada tersedia sama sekali. Sudah kami cari-cari dibeberapa menu lainnya, hasilnya tetap nihil. Paket yang tersedia di paket utama (lihat gambar) hanya ada Akrab, Akrab Mini, Xtra Combo Plus, Xtra Combo Mini, Xtra On dan ...
Platform belanja online beberapa bulan terakhir ini mendadak dibanjiri laptop merek bernama AMOLI. Yang berkesan dari merek baru ini adalah warna tampilannya yang menarik perhatian kami. Apakah ini alasan kami membawanya ke blog dotsemarang? AMOLI? Nama yang masih sangat asing ditelinga namun sudah menyebar ke mana-mana di platform jual beli online seperti shopee . Terutama saat menyelesaikan tugas check-in aplikasi yang ingin mengejar rupiah semata. Laptop AMOLI buatan mana? Saat kami cari tahu, kalimat di atas muncul dalam pencarian. Perkiraan pasti mengarah ke negara China. Namun itu belum menjawab rasa penasaran kami sebelum mendapatkan data yang pasti. Setelah mengubek-ubek Google hingga Instagram, hasilnya masih nihil. Nih merek sulit banget dicari apa?! Hampir saja kami menyerah . 🥲 Akhirnya kami tiba di TikTok dengan id @amoli_laptop . Akun tersebut bukan official resmi sepertinya karena isinya berbahasa Indonesia. Meski begitu, akun tersebut adalah referensi karena memang fok...
Salah satu acara menarik yang sukses mencuri perhatian kami di Kota Semarang pada bulan November ini adalah Padel masuk mal . Sebuah konsep yang terbilang unik dan anti-mainstream . Siapa sangka, olahraga yang sedang naik daun ini bisa dimainkan di tengah pusat perbelanjaan? Kami pun dibuat penasaran, seperti apa rancangan lapangan dan event yang disajikan nanti? Musim Hujan, Banjir, dan Tantangan Event Outdoor di Semarang November telah tiba, meninggalkan Oktober yang penuh dinamika. Khususnya, isu banjir yang kembali jadi perbincangan hangat. Entah mengapa, kali ini suaranya terasa lebih kencang, seolah menjadi jawaban atas keluh kesah para pengguna media sosial yang kerap mengeluhkan teriknya matahari Semarang. Jika berkaca pada kalender cuaca, Ibu Kota Jawa Tengah memang telah resmi memasuki musim penghujan. Hal ini tentu menjadi tantangan tersendiri bagi para penyelenggara event , terutama yang masih mengandalkan ruang terbuka ( outdoor ). Tantangan ini juga berlaku bagi Anda,...
Perhatian kami di kawasan Pecinan Semarang mendadak tertuju pada semburat warna orange yang begitu mencolok mata. Alipay ? Kami sempat bertanya-tanya, apakah logo dompet digital raksasa asal Tiongkok ini sudah lama terpampang di fasad Bank Mandiri cabang Semarang Wotgandul ? Tapi, apa sebenarnya makna di baliknya? 🎯 Bukan Stiker Temporer, Tapi Sinyal Resmi! Gambar yang kami abadikan beberapa waktu lalu ini menunjukkan betapa agresifnya penampakan logo Alipay di sana. Bukan sekadar stiker, melainkan signage resmi, permanen, yang berdiri berdampingan dengan banner besar bertuliskan “Semua Aplikasi Pembayaran”. Lokasi cabang Bank Mandiri ini sangat strategis dan menarik: 2 Menit jalan kaki dari Klenteng Tay Kak Sie. 5 Menit dari Pasar Gang Baru. 10 Menit menuju Sam Poo Kong (salah satu destinasi wajib bagi turis dari Tiongkok). Melihat konteks ini, kami yakin ada misi khusus di balik penempatan signage Alipay di jantung Pecinan Semarang. Apakah ini isyarat bahwa Semarang semakin...
Rasanya sudah biasa (normal), mal-mal sekarang hanya melayani pembayaran parkir kendaraan tanpa uang fisik. The Park Mall Semarang pun menerapkan hal yang sama. Namun meski begitu, pengguna kendaraan roda dua memiliki alternatif lain. Mari bicarakan itu nanti, fokus di pembayaran non tunai untuk kendaraan roda dua. Bagaimana dengan roda 4? Ya, sama saja. Pokoknya masuk ke bangunan parkir di The Park Mall, harus pakai pembayaran non tunai. Siapkan kartu pembayaran non-tunai Parkir di The Park Mall Semarang hanya melayani 2 kartu pembayaran non tunai, seperti Flazz BCA dan e-money. Oh, bukan 2 ternyata . Kartu Brizzi dari BRI juga bisa, termasuk Tap Cash dari BNI. Jadi, ada 4 kartu yang dapat dilayanin di sini. Karena pengalaman kami lebih untuk kendaraan roda dua, maka gambar yang kami tampilin di sini adalah suasana parkir roda dua. Yang belum tahu atau baru pertama kali ke The Park Mall menggunakan sepeda motor, parkirnya masuk sisi kiri. Cari saja arah masuk kendaraan masuk. Te...
Comments
Post a Comment