Zenfone 2 hadir dengan kapasitas baterain yang mumpuni, yakni 3000mAh. Ini termasuk kategori berkapasitas besar seharusnya. Namun karena aktivitas penggunanya yang kadang membuat ponselnya bekerja lebih banyak, mau tidak mau kapasitas tersebut tidaklah cukup.
Mengutip dari forums asus yang beralamat disini, ada 8 cara terbaik yang dapat memberikan masa berlaku baterai tahan lebih lama untuk beraktivitas sehari-hari. Berikut caranya.
1. Rendahkan cahaya ponsel Anda
Cahaya yang begitu maksimal digunakan dalam aktivitas tertentu memang sangat diperlukan. Namun saat aktivitas santai dirumah, cahaya ponsel Anda lebih baik dikurangi. Selain mengurangi kapasitas kerja baterai, cahaya yang rendah dapat melindungi mata Anda.
2. Kurangi waktu jeda layar (sleep)
Gunakan waktu jeda yang tak begitu lama seperti 15 detik saja. Karena dengan begitu, saat ponsel Anda biarkan setelah digunakan, layar ponsel Anda akan masuk mode sleep. Terlalu lama membiarkan layar ponsel anda masuk mode sleep sendiri bisa menguras kinerja baterai ponsel Anda.
Klik gambar INI untuk melihat caranya.
3. Cegah Aplikasi yang berjalan di latar belakang
Tanpa sadar aplikasi yang tidak Anda gunakan sebenarnya masih saja tetap bekerja. Gunakan cara ini agar kualitas baterai Anda bertahan lama. Gunakan Auto-start Manager untuk mencegahnya. Caranya, turunkan quick setting yang ada di atas.
Klik gambar INI untuk melihat caranya.
4. Gunakan Smart-saving Mode
Aplikasi yang terdapat di Zenfone 2 ini sangat menarik. Aplikasi penghemat baterai ini dapat berguna untuk kecerahan layar, internet, dan memperpanjang waktu siaga. Gunakan mode smart-saving untuk menghemat baterai ponsel Anda.
5. Tekan Boost dari QuickSettings
Hanya tinggal mentap atau menekan mode ini, RAM ponsel Anda langsung merespon dengan lebih baik. Beberapa pengguna mengatakan ini jangan sering dilakukan tapi tips ini diberikan dari dalam forum Asus.
Klik gambar INI untuk melihat caranya.
6. Pilih Wi-Fi ketimbang 3G / 4G
Bila Anda berada dalam kawasan yang ada WIFI nya, gunakan koneksi Wifi saja dibanding jaringan 3G/4G. Karena menggunakan jaringan Wifi itu lebih hemat. Jaringan kita tidak sibuk mencari jaringan 3G/4G yang dapat menguras baterai.
7. Matikan layanan Location Services, Bluetooth, and NFC
Mematikan jaringan yang disebut diatas bisa menambah masa waktu pemakaian baterai Anda.
8. Mengatur jadwal mode Auto-switch
Lebih baik gunakan mode ini saat Anda sedang beristirahat malam harinya. Kasian ponsel Anda harus aktif 24 jam. Caranya Settings > Power management > Power Saver >Auto-switch mode.
Klik gambar INI untuk melihat caranya.
Sumber gambar dan original artikel klik
disini.
Artikel terkait :
...
Informasi Kerjasama
Hubungi lewat email dotsemarang@gmail.com
Atau klik DI SINI untuk detail lebih lengkap
kalo gak punya zenpon kudu beli zenpon dulu, okesip..
ReplyDeleteHehe.. bisa bisa jadi :D
ReplyDelete