Posts

Showing posts from January, 2025

Favorit

Agenda Kota Semarang Bulan April 2025

Image
Selamat Hari Raya Idulfitri kami ucapkan buat umat muslim. Mari kembali ke titik nol lagi. Momen bahagianya masih akan menyelimuti hingga sepekan ke depan. Kami harap semua orang bahagia dan sehat selalu. Awal bulan April jatuh pada hari Selasa. Masih lebaran ke-2 dari Idulfitri. Beberapa pusat perbelanjaan hingga tempat wisata masih ada banyak acara seru yang bisa didatangin. Agenda Kota Semarang Wah, agenda dari bulan Maret masih nempel di bulan April. Sepertinya orang-orang yang ada di Kota Semarang bakal dibuat sibuk akan rencana pergi ke mana. Silahkan intip daftarnya di bawah ini. Akan terus kami perbarui apabila ada info terbaru. [20 Maret - 8 April] - Bazaar Handphone di Java Supermall Semarang. [21 Maret - 21 April] - Virtual Reality Under Water Exploration di Mal Tentrem. Berbayar. [22 Maret - 6 April] - 1001 Night on Flying Trapeze Show From Russia di The Park Mall Semarang. Jamnya berbeda-beda, cek IG @thepark.semarang. [26 Maret - 6 April] - Delightful Market di Mal Tentre...

Tahun 2025, Pasar Gang Baru Ditetapkan Sebagai Destinasi Wisata Kota Semarang

Image
Halaman artikel ini menutup perjalanan bulan Januari 2025. Sebuah kabar baik yang dapat menambah aktivitasmu apabila sedang berkunjung ke Kota Semarang. Terutama kawasan Pecinan dan Semarang lama, mari cari tahu infonya berikut ini. Pasar Gang Baru yang beberapa kesempatan terus didorong oleh pemerhati dengan mengadakan kegiatan tur atau jalan-jalan yang juga pernah kami ikuti, akhirnya berbuah manis di tahun 2025. Diresmikan saat pembukaan PIS 2025 Pasar yang berada di Pecinan Semarang, khususnya jalan Pasar Gang Baru kini memiliki identitas baru yang tak sekedar pasar tradisional.  Oleh Pemkot Semarang, Pasar Gang Baru diresmikan jadi tujuan wisata baru bagi pelancong. Peresmiannya sendiri dilakukan saat pembukaan Pasar Imlek Semawis 2025 pada tanggal 25 Januari 2025. Hadir dalam peresmian Kepala Dinas Kebudayaan Pariwisata (Disbudpar) Kota Semarang, Wing Wiyarso dan Ketua Komunitas Pecinan Semarang untuk Pariwisata (Kopi Semawis), Harjanto Halim. Kami sendiri malah tidak mengha...

Paket Internet Malam Smartfren Tidak Terbaca Sistem Operator, What?

Image
Semenjak bulan September 2024 mendapatkan paket murah internet malam , akhirnya kemesraan kami dengan Smartfren terganggu juga awal tahun ini. Paket internet yang dibandrol 11 ribu tersebut mendadak tidak terbaca sistem operator. Kaget dong! Haha... šŸ˜… Hampir setengah tahun, rasa nyaman berselancar dini hari menggunakan paket internet malam Smartfren berjalan mulus. Meski masa berlakunya terbatas dari jam 01.00 hingga 05.00 dini hari, kami tetap menyukainya. Nyedot paket utama Saat paketnya sudah habis masa aktifnya, kami seperti biasa mengaktifkan kembali. Terhitung pembelian paket internet malam 11 ribu dari tanggal 28 Januari dan akan berakhir pada tanggal 24 Februari 2025. Perasaan kami sudah nyaman jika kembali beraktivitas pada saat dini hari untuk bekerja (dotsemarang). Namun ekspetasi kenyamanan tersebut berubah drastis kala saat berselancar dini hari, mendadak koneksinya terhenti. Saat kami cek lewat aplikasi MySmartfren, lho kuotanya kok habis?? Masalah utama paket internet ...

Bluesky Tahun 2025, Fokus di Video?

Image
Ada banyak perubahan yang dibawa platform media sosial ' Bluesky ' akhir-akhir ini. Terbaru, Bluesky melanjutkan proyek videonya dengan memfasilitasi sebuah tab baru khusus video di halaman penggunanya.  Dalam postingan terbarunya akun Bluesky di Threads, platform berlogo kupu-kupu biru ini jumlah penggunanya mendekati 30 juta pengguna dan sudah mencapai jumlah postingan sebanyak 1 Miliar post. Wew, pertumbuhan pesat dalam jangka waktu singkat semenjak mengumumkan kehadirannya sejak tahun 2023 ini tidak bisa dianggap sebelah mata. Tidak heran, Bluesky terus menggebrak dengan fitur-fitur terbarunya meski harus mengadopsi dari platform tetangga. Mendorong pengguna posting video Tahun 2025 sepertinya tren video pendek masih jadi pilihan populer. Bahkan, platform sekelas Linkedin pun ikut ambil bagian di tengah persaingan semakin banyaknya platform bertebaran. Tampilan tab video di aplikasi Bluesky sepertinya melihat peluang tersebut. Apalagi dengan jumlah pengguna yang berada di ...

Kentalnya Branding ASUS di Pusat Komputer Java Supermall Semarang

Image
Beberapa bulan tidak mampir, kini Pusat Komputer di Java Supermall Semarang tampak lebih ramai. Outlet-outlet yang kosong sebelumnya sudah banyak terisi dan bahkan, ada ASUS yang memoles kawasan komputer ini seolah jadi milik mereka. Wew, apakah ini kekuatan perusahaan asal Taiwan yang sudah level multinasional? Terakhir nulis tentang ASUS baru bulan Desember kemarin. Itu pun karena ada Chromebook yang kami pinang untuk dipakai pribadi demi mengarungi tahun 2025. Branding kental ASUS Namun kali ini kami tidak bicara tentang perangkatnya. Lebih sisi branding yang sebelumnya kami sendiri tidak begitu melihatnya. Apalagi momen ini juga berbarengan dengan pindahnya sejumlah lapak komputer dari Plasa Simpang Lima yang biasa dikenal Semarang Computer Center pindah ke Pusat Komputer Java Supermall. Sejumlah outlet terlihat logo ASUS yang dipasang di atas tokonya. Bahkan juga, penguatan ASUS AI turut dihadirkan untuk lebih diketahui masyarakat yang sedang berada di Java Supermall . Menant...

Opini: Mahalnya Biaya Ngurusin Banjir Kanal Timur Semarang ?

Image
Kami sengaja menulis judul halaman ini dengan kata 'opini' karena halaman ini tidak ada data valid yang bisa kami bagikan. Kami hanya terinspirasi dari pekerja yang sedang membersihkan Banjir Kanal Timur beberapa hari kemarin saat sedang melintas. Kamis siang (23/1), usai dari menengok Java Supermall , kami tak sengaja melihat aktivitas pekerja. Mereka sedang memotong rerumputan yang sudah kembali meninggi. Beberapa excavator juga terlihat di sekitar. Dekat jembatan Barito Gambar yang kami ambil ini diambil dari jembatan Barito yang berada di jalan Brigjen Sudiarto atau terkadang disebut juga sebagai jalan Majapahit.  Sudah beberapa bulan kami tidak memperbarui kawasan Banjir Kanal Timur Semarang (BKT) di blog. Tanpa sadar, ide menulis halaman ini muncul begitu saja saat itu. Apalagi jika kamu mengikuti perkembangan BKT dari blog kami yang ada di galeri foto . BKT yang beberapa tahun lalu dijadikan proyek strategis, sampai sekarang hanya terlihat begitu-begitu saja. Jangan ber...

HONOR Mengundang Penggemar Teknologi untuk Bergabung dalam Komunitas Pertama di Indonesia

Image
Tahun 2025 kami kedatangan merek ponsel pintar dari China yang sebelumnya merupakan sub-merek dari Huawei. Ya, meski bukan barangnya yang datang. Tapi rilisnya yang kami terima tanggal 24 Januari kemarin. Apakah ini peluang? Rilis ini kami terima dari Burson Indonesia yang membagikan informasi terbaru mengenai peluncuran komunitas penggemar ekslusif yang pertama di Indonesia. Ini mengingatkan kami dengan ASUS Indonesia yang juga sudah punya komunitas. Sepertinya Honor Indonesia mencoba cara yang sama, namun gimana konsepnya kami belum tahu. Kami berharap bisa masuk dan jadi bagian mereka. HONOR Indonesia Community Tujuan HONOR hadir di Indonesia lewat komunitas semacam mempertegas komitmen mereka merevolusi industri mid-premium dan mempererat hubungan dengan para penggemar teknologi. Ini adalah babak baru dan bersejarah yang menarik di Indonesia. Justin Li, Presiden HONOR South Pacific mengatakan dalam rilis ā€œ Kami sangat antusias menciptakan komunitas di mana para penggemar kami dapa...

Mengunjungi Kartika Computer di Java Supermall Semarang

Image
Saat akun Instagram Java Supermall memposting Kartika Computer di akunnya, kami langsung tertarik dan penasaran seperti apa tempatnya. Ini adalah ulasan pertama kami untuk toko komputer yang berada di Pusat Komputer Java Supermall . Jarang-jarang ngeliat akun resmi mal yang beralamat id @java.supermall ini memposting salah satu tenant-nya komputernya yang berada di lantai 3. Itu adalah dorongan yang bagus buat orang-orang seperti kami yang sudah jarang pergi ke mal. Pindahan dari Plasa Simpang Lima Beberapa bulan lalu saat diresmikan Pusat Komputer di Java Supermall lantai 3, Kartika Komputer/Computer masih belum ada. Namun rupanya di akhir tahun, mereka akhirnya pindah ke Java Supermall dan menempati outlet VIP4 yang berdekatan dengan bioskop Cinepolis . Dengan pindahnya ke Java Supermall, Kartika Computer memiliki ruang yang lebih luas dan besar. Dan itu yang sebenarnya jadi alasan kami tertarik mengunjungi tokonya saat dipromokan di Instagram. Lucky Spin, daya pikat Untuk lebih men...

Daftar Acara Pasar Imlek Semawis 2025

Image
Tahun ini sepertinya penyelenggara sudah mempersiapkan event dengan sangat baik, terutama di media sosial. Tidak seperti tahun lalu yang kami rasakan, tahun ini akses ke rundown acara begitu mudah kami dapatkan dari media sosial. Lagi, kami tidak mengikuti kegiatan sebelum acara Pasar Imlek Semawis yang akan dimulai pada tanggal 25-27 Januari 2025 besok, Slamatan dan Ketuk Pintu. Kekuatan orang dalam memang sangat berpengaruh. Termasuk sesama rekan media. Tahun ini kami tidak dapat mengikuti acara selamatan seperti beberapa tahun silam yang biasanya diikuti pengumuman tentang acara dan pembagian rilis. Rundown acara Pasar Imlek Semawis 2025 Karena kami tidak dapat info acara, kami mencoba mencari di media sosial dan akhirnya menemukan akun Instagram @pasarimleksemawis2025. Entah kenapa rasanya akun ini baru membagikan info seputar event PIS baru-baru ini. Apakah sama seperti akun event lainnya yang tiap tahun selalu berganti-ganti? Biarlah, toh, infonya yang dibagikan di akunnya yang l...

Photoblog : Honda Dreams CafƩ x Strada Coffee di GIIAS Semarang 2024

Image
Ada yang menarik perhatian kami saat melihat booth Honda saat pameran GIIAS Semarang 2024 kemarin. Sebuah tempat didesain senyaman mungkin dengan menaruh mobil seperti dalam gambar di atas. Ala-ala cafe kami menyebutnya. Kendaraan listrik itu adalah model dari Honda N-VAN EV Prototype yang bukan hanya dihadirkan di GIIAS Semarang saja, tapi juga di Tanggerang saat membaca artikel dari website resmi Honda Indonesia. Mobile cafe elektrik pertama Mengutip laman gizmologi.id , kendaraan listrik ini merupakan mobile cafe elektrik pertama milik Honda. Kehadirannya seperti sebuah harapan di masa depan bahwa itu dapat diciptakan untuk kebutuhan seperti yang terlihat dari fungsinya. Berikut beberapa gambar yang kami ambil saat pameran GIIAS Semarang kemarin. Strada Coffee Karena diletakkan di booth Honda kami pikir itu adalah upaya memikat pengunjung agar tertarik mampir dan diberi segelas kopi gratis. Eh, perkiraan kami salah. Menarik sih, hanya saja kami sedang tidak ingin membeli kopi dulu s...

Pameran Handphone Semarang Awal Tahun 2025

Image
Sudah lama tidak menulis tentang pameran handphone . Terakhir kali kami posting di blog pada bulan April 2023. Setahun lewat? Kali ini pamerannya ada lagi, tapi kaminya yang malah telat mempostingnya. Tempat yang masih sama dan tajuknya juga masih sama. Adalah Bazaar Handphone yang diadakan di Java Supermall dengan mengusung 'Terbesar Akhir Tahun'. Ya, pameran handphone Semarang ini digelar dari tanggal 23 Desember hingga 7 Januari 2025. Bukan saja menyasar pergantian tahun sebagai momentum, tapi juga mengawali tahun 2025 dengan harapan. Siapa tahu ada yang membuat resolusi ganti hape tahun 2025. Sayangnya, niat saja tidak cukup agar kami mampir langsung bisa bisa melihat seperti apa suasananya. Ada saja halangannya agar kami tidak bisa mengambil konten selama penyelenggaraan berlangsung. Pameran handphone di Semarang memang bukan seperti bayangan kita yang akan melihat produk baru yang dilaunching. Namun tetap saja, pameran jadi momentum menemukan banyak penawaran yang mungkin...

Promo Gilak Paket Data Tri, 5 Ribu dapat 200 GB Tapi Aktif Sehari!

Image
Setelah awal bulan sempat kami protes lewat postingan, kami tak berharap bahwa akan dapat kejutan seperti ini. Hanya saja penawaran paket kuota besar ini tidak tersedia di aplikasi, melainkan di Shopee. Kami bukan agen pulsa atau sedang bekerja sama dengan Tri untuk menulis halaman ini. Bahkan, kami tidak dibayar untuk promosi antara Shopee dan Tri. Namun kami tetap membagikannya karena kami yakin di luar sana, masih ada orang-orang yang sedang butuh paket data internet seperti ini. Sambil menunjuk hidung sendiri. Penawaran terbatas? Kami pikir kamu harus segera membuka aplikasi Shopee saat membaca halaman ini setelah kami terbitkan. Karena penawaran ini biasanya terbatas dan akan segera hilang. Sempat ragu kirain bohongan, eh pas cek aplikasi Tri, beneran dapat Saat kami membelinya yang murah, 5 ribu rupiah dapat 200 GB pada hari Senin, 20 Januari, paketnya masih tersedia hingga hari ini, 21 Januari. Kamu beruntung apabila masih melihat penawarannya apabila masih ada. Paket datanya di...

Grok Dulu Disuruh Berlangganan, Sekarang Gratisan

Image
Entah kenapa akhirnya X atau Twitter akhirnya memutuskan memberikan fitur AI-nya kepada pengguna bisa digunakan tanpa berlangganan. Apalagi desainnya yang sekarang malah jadinya mirip dengan logo operator XL, lho la?? Kami pernah menulis tentang Grok di bulan Mei 2024 . Saat itu, fitur AI X ini hanya tersedia untuk pengguna yang memiliki centang biru. Kami pikir itu wajar, mengingat pengguna harus membayar dan fitur tersebut ditambahkan sebagai fitur ekslusifnya. Sekarang, fitur AI X ada dimana-mana terlihat. Mulai dari profil, kotak postingan, sisi kanan, kiri dan lainnya. Entah apakah ini jawaban dari tantangan era di mana kompetitor juga mengadopsi yang sama. Semisal Meta, dengan semua platformnya seperti Facebook dan Instagram.  Mirip logo XL Axiata  Dengan Grok, pengguna bukan saja bisa mendapatkan jawaban berbasis teks, tapi juga dapat membuat gambar seperti kebanyakan AI yang sudah ada. Namun bagaimana menggunakannya untuk kami yang terkadang masih bisa ... Grok merupak...

Tarik Tunai ShopeePay di Indomaret, Berapa Biaya Admin?

Image
Sepertinya kami akan kehilangan akun rekening di Bank Mandiri karena kurangnya pemasukan, mengingat akun rekening kami masih yang lama. Di mana potongan adminnya masih di atas 10 ribu tiap bulan. ShopeePay bisa jadi alternatif rasanya meski tiap ngambil tunai akan dikenakan biaya.  Sebelum benar-benar rekening Mandiri kami akan terblokir karena beban potongan admin yang tiap bulan kepotong, kami mencoba alternatif dengan menggunakan ShopeePay. Terutama kebutuhan uang tunai, mengingat tidak semua toko atau pembayaran ada yang menerima non tunai. Indomaret Kami sendiri baru mengetahuinya bahwa ShopeePay bisa tarik tunai beberapa bulan lalu. Saat itu ada notifikasi yang mengarahkan untuk kami buka. Minimarket yang dipilih adalah Indomaret yang tertera di aplikasi ShopeePay. Sebenarnya kami akan memilih tidak melakukannya andai saldo rekening kami di Bank Mandiri baik-baik saja. Namun yasudahlah, ini alternatif dan juga ketimbang kepotong mulu di Mandiri, mending sementara pakai cara...