Dejavu! Lokasi Pasar Sentiling Festival Kota Lama Tahun 2022

Sepertinya Metro Point jadi tempat favorit tiap ada acara di Kota Lama. Bahkan kami merasa dejavu, sepertinya dulu diadakan di sini juga. Entah apa yang dipikirkan penyelenggara tahun ini. 

Ternyata benar, setelah mencari artikel tentang Festival Kota Lama, kami menemukannya di tahun 2019. Saat itu nama Metro Point belum ada, masih dikenal dengan Taman Kota Lama.

Mirip acara awal bulan

Di awal bulan September, lokasi yang sama juga digunakan untuk acara yang temanya sama, yaitu kuliner. Yang berbeda hanya warna tenda stan, sesuai sponsor.

Kami sendiri tidak masuk ke dalam, hanya melihat dari luar saja. Ya, itu masih pagi saat kami tiba. Orang-orang masih bersiap tentunya.

Yang menarik perhatian adalah daftar menu makanan yang dihadirkan di dekat pintu masuk gerbang. Seperti gambar di bawah ini.

Bila bukan acara Festival Kota Lama, makanan legendaris bakal sulit disatukan dalam satu lokasi. Ini mempermudah masyarakat mencarinya, sekaligus bernostalgia dengan keluarga. Makanan membuat kita lebih dekat tanpa sekat.

📝Gambar diambil tanggal 18 September

...

Festival Kota Lama digelar dari tanggal 15-25 September 2022. Apakah kamu datang ke tenda-tenda Pasar Sentiling di sini?

Artikel terkait :

Comments

Popular posts from this blog

Sego Bancakan Pawone Simbah, Tempat Makan Baru di Kota Lama Semarang

Review : Gunakan Layanan Maxim Life Massage & SPA

Apakah Shopee Video Bisa Unggah Video dari Komputer?

Berapa Tarif Parkir Inap di Bandara Ahmad Yani Semarang Tahun 2022?

Kenapa Paket Xtra Combo Flex Tidak Ada di Aplikasi MyXL ?