Favorit

Agenda Kota Semarang Bulan November 2025

Image
Salah satu acara menarik yang sukses mencuri perhatian kami di Kota Semarang pada bulan November ini adalah Padel masuk mal . Sebuah konsep yang terbilang unik dan anti-mainstream . Siapa sangka, olahraga yang sedang naik daun ini bisa dimainkan di tengah pusat perbelanjaan? Kami pun dibuat penasaran, seperti apa rancangan lapangan dan event yang disajikan nanti? Musim Hujan, Banjir, dan Tantangan Event Outdoor di Semarang November telah tiba, meninggalkan Oktober yang penuh dinamika. Khususnya, isu banjir yang kembali jadi perbincangan hangat. Entah mengapa, kali ini suaranya terasa lebih kencang, seolah menjadi jawaban atas keluh kesah para pengguna media sosial yang kerap mengeluhkan teriknya matahari Semarang. Jika berkaca pada kalender cuaca, Ibu Kota Jawa Tengah memang telah resmi memasuki musim penghujan. Hal ini tentu menjadi tantangan tersendiri bagi para penyelenggara event , terutama yang masih mengandalkan ruang terbuka ( outdoor ). Tantangan ini juga berlaku bagi Anda,...

Fitur Daftar Putar TikTok, Apakah Kamu Lebih Bersemangat?


Dengan fitur daftar putar atau playlists, pengguna lain yang datang ke akun kita dapat fokus pada konten tertentu. Sedangkan bagi pengguna sendiri, menurut kami, itu membuat lebih bersemangat. Bagaimana denganmu?

Meski sudah hadir sejak bulan April, fitur daftar putar masihlah sangat terbatas. Hanya untuk pengguna tertentu, semisal jumlah pengikut yang besar atau akun terverifikasi.

Kami sendiri, dotsemarang, baru kedatangan minggu ini setelah mendapatkan update aplikasi versi 19.7.19. Ya, akhirnya bisa gunakan juga.

Selamat datang daftar putar TikTok

Tidak hanya akun dengan pengikut ribuan yang mendapatkan fitur daftar putar. Akun di bawah 100 pengikut pun juga mendapatkannya. Seperti gambar di atas bila fitur itu mendarat di akunmu.


Hanya diberikan 15 karakter untuk menulis daftar putar. Jadi, jangan panjang-panjang ya. Semisal hotel, kuliner, makanan, wisata dan lain sebagainya.

Kalau kamu terbiasa dengan YouTube, membuat daftar putar sangatlah mudah. Lalu, mengumpulkannya menjadi satu bagian. Tapi harus sesuai tema, semisal tema hotel. Maka tambahkan ke daftar hotel saja. Jangan kuliner ikut dimasukkan.

Seperti gambar di atas bentuk daftar putarnya. Semakin banyak kamu buat daftar putar, maka semakin memanjang ke samping daftar putar yang terbentuk. 

Jadi sekarang, kalau kamu upload video ke TikTok, maka akan muncul tambahkan ke playlist atau daftar putar. Lebih sederhana dan mudah. Itu menyenangkan untuk membuat video lama ikut terhubung. Dan pastinya, menaikkan jumlah penayangan atau suka (like).

...

Bagaimana pendapatmu, apakah kamu lebih bersemangat? Kalau ada yang belum dapat fitur ini, kami tidak mengerti mengapa belum. Untuk yang ingin mengeksplore lebih banyak, kunjungi halaman resmi TikTok di sini. Di sana dibagikan bagaimana cara membuat daftar putar, menghapus dan sebagainya.

Artikel terkait :

Comments

Post a Comment

Popular posts from this blog

Install AstraPay di GIIAS Semarang 2025, Eh Kena PHP

Agenda Kota Semarang Bulan November 2025

AMOLI, Laptop Buatan Mana?

ASUS Gaming V16 (2025): Laptop Gaming Entry-Level yang Smart Budget, Lebih Power dari K16!

Kenapa Paket Xtra Combo Flex Tidak Ada di Aplikasi MyXL ?