Favorit

Agenda Kota Semarang Bulan November 2025

Image
Salah satu acara menarik yang sukses mencuri perhatian kami di Kota Semarang pada bulan November ini adalah Padel masuk mal . Sebuah konsep yang terbilang unik dan anti-mainstream . Siapa sangka, olahraga yang sedang naik daun ini bisa dimainkan di tengah pusat perbelanjaan? Kami pun dibuat penasaran, seperti apa rancangan lapangan dan event yang disajikan nanti? Musim Hujan, Banjir, dan Tantangan Event Outdoor di Semarang November telah tiba, meninggalkan Oktober yang penuh dinamika. Khususnya, isu banjir yang kembali jadi perbincangan hangat. Entah mengapa, kali ini suaranya terasa lebih kencang, seolah menjadi jawaban atas keluh kesah para pengguna media sosial yang kerap mengeluhkan teriknya matahari Semarang. Jika berkaca pada kalender cuaca, Ibu Kota Jawa Tengah memang telah resmi memasuki musim penghujan. Hal ini tentu menjadi tantangan tersendiri bagi para penyelenggara event , terutama yang masih mengandalkan ruang terbuka ( outdoor ). Tantangan ini juga berlaku bagi Anda,...

Tips untuk Pelanggan XL dan AXIS yang Pulsanya Terpotong Konten Berbayar

Kiriman rilis kali ini cukup menarik karena tidak seperti sebelumnya. Seperti yang kamu baca ini, ada tips untuk pelanggan XL dan AXIS yang mungkin masih ada yang belum tahu.

Mungkin sering terjadi kepadamu situasi di mana pulsa berkurang tanpa mengetahui penyebabnya. Apalagi di era internet sekarang yang tanpa sadar ada tawaran informasi yang menarik lalu kita ikuti dan mengkliknya.

Pelanggan XL

Tips berikut ini bisa diikuti karena langsung dari XL sendiri. Karena bila terus berlangganan konten berbayar, pulsa kita pasti terus tersedot.

  1. Tekan *500*8# dari menu panggilan di ponsel Anda untuk memastikan bahwa anda tidak sedang berlangganan layanan konten apapun.
  2. Kemudian pilih menu 1: Berhenti Berlangganan.
  3. Setelah itu, pilih layanan konten yang ingin dihentikan langganannya. Anda akan mendapatkan notifikasi melalui SMS jika layanan konten telah berhasil dinonaktifkan. 

Fitur Pencegahan Pemotongan Pulsa 

Untuk AXIS, malah sudah bisa dilakukan lewat aplikasi AXISnet. Dan berlaku juga sebenarnya sama XL dengan aplikasinya, yaitu myXL.

Fitur ini dinamakan Kontrol pulsa atau Proteksi Pemakaian pada aplikasi myXL. Di AXIS namanya lock button. Tipsnya sebagai berikut.

Fitur Kontrol Pulsa atau Proteksi Pemakaian pada aplikasi myXL

  1. Buka aplikasi myXL
  2. Klik Menu Profile
  3. Klik Kontrol Pulsa atau Proteksi Pemakaian
  4. Pilih “SMS Berlangganan”
  5. Klik Aktifkan 

Fitur Kontrol Pulsa atau Proteksi Pemakaian pada aplikasi AXISnet

  1. Buka aplikasi AXISnet
  2. Klik Informasi Pulsa
  3. Klik gambar “gembok”
  4. Pilih Menu Layanan 
  5. Pilih Menu Layanan Premium
  6. Klik Simpan

Sekarang sudah tidak membuatmu khawatir lagi, bukan. Semoga, saja.

📝Rilis

Artikel terkait :

Comments

Popular posts from this blog

AMOLI, Laptop Buatan Mana?

ASUS Gaming V16 (2025): Laptop Gaming Entry-Level yang Smart Budget, Lebih Power dari K16!

Kenapa Paket Xtra Combo Flex Tidak Ada di Aplikasi MyXL ?

Agenda Kota Semarang Bulan November 2025

Review Portal Resmi Pantau Banjir Semarang: Simpel, Resmi, dan Wajib Bookmark Warga Ibu Kota Jawa Tengah