Favorit

Agenda Kota Semarang Bulan November 2025

Image
Salah satu acara menarik yang sukses mencuri perhatian kami di Kota Semarang pada bulan November ini adalah Padel masuk mal . Sebuah konsep yang terbilang unik dan anti-mainstream . Siapa sangka, olahraga yang sedang naik daun ini bisa dimainkan di tengah pusat perbelanjaan? Kami pun dibuat penasaran, seperti apa rancangan lapangan dan event yang disajikan nanti? Musim Hujan, Banjir, dan Tantangan Event Outdoor di Semarang November telah tiba, meninggalkan Oktober yang penuh dinamika. Khususnya, isu banjir yang kembali jadi perbincangan hangat. Entah mengapa, kali ini suaranya terasa lebih kencang, seolah menjadi jawaban atas keluh kesah para pengguna media sosial yang kerap mengeluhkan teriknya matahari Semarang. Jika berkaca pada kalender cuaca, Ibu Kota Jawa Tengah memang telah resmi memasuki musim penghujan. Hal ini tentu menjadi tantangan tersendiri bagi para penyelenggara event , terutama yang masih mengandalkan ruang terbuka ( outdoor ). Tantangan ini juga berlaku bagi Anda,...

XL Axiata Business Solutions Berkolaborasi Dengan AVANA Indonesia

Kemitraan XL Axiata Business Solutions dengan AVANA Indonesia ini bertujuan untuk memberikan dukungan kepada para pelaku UMKM di Indonesia dengan mengoptimalkan layanan digital sebagai sarana penjualan. 

Rabu kemarin (13/7), akhirnya bisa kembali mengikuti acara XL Axiata secara daring. Sebelumnya ada juga, tapi kami kehabisan kuota. 😅

Acara kali ini cukup menarik karena tema besar yang diusung adalah pelaku UMKM dan XL Axiata lewat lini bisnisnya menghadirkan solusi dengan meluncukan Kartu BIZ AVANA. Seperti kartu perdana, tapi untuk pelaku bisnis.

AVANA Indonesia

Sebelum lebih banyak membahas tentang kelebihan kartu BIZ AVANA, kami penasaran dengan siapa AVANA Indonesia yang namanya seperti seorang wanita cantik.

Saat membuka halaman website-nya, avana.id, Avana adalah platform social commerce untuk mendukung para pelaku bisnis dengan mengoptimalkan penjualan melalui Website, Facebook, Instagram, dan WhatsApp, LINE, hingga Telegram.

Sudah lebih dari 100.000 pelaku usaha yang dibantu AVANA yang ingin mengoptimalkan brand dan mengotomatisasi kan kemampuan bisnis secara online.

Yienyee Soh, Group COO & Co-Founder AVANA mengatakan dalam rilis yang kami terima

AVANA melihat XL Axiata Business Solutions memiliki visi dan misi yang sama untuk dapat memberikan solusi inovatif yang memahami setiap karakter bisnis. Pemilik bisnis dapat menikmati layanan yang lebih luas dan adaptif serta akses cepat dan mudah untuk terus tumbuh dan maju bersama. AVANA bersemangat dan berkomitmen untuk bekerjasama dengan XL Axiata Business Solutions untuk berpartisipasi dalam pemulihan ekonomi Indonesia melalui solusi nyata yang berdampak positif bagi lingkungan sekitar. Besar harapan kami, AVANA dapat menjadi lokomotif baru di perekonomian Indonesia.”

Kolaborasi

Kolaborasi ini selaras dengan upaya XL Axiata untuk mewujudkan visi menjadi operator konvergensi terdepan di Indonesia, termasuk dalam menyediakan layanan-layanan internet tercepat bagi pelanggan dan masyarakat. “XL Axiata Ada Untuk Indonesia”.

Chief Enterprise & SME Officer XL Axiata, Feby Sallyanto, mengatakan, “Berdasarkan data yang kami miliki, ada kurang lebih 60 juta UMKM di Indonesia yang membutuhkan transformasi digital lebih cepat agar bisa bertahan di masa pasca pandemi. Kami yakin, kartu BIZ AVANA ini akan memberikan dampak yang cukup signifikan untuk meningkatkan penjualan teman-teman UMKM, karena layanan ini sangat memudahkan mereka untuk memaksimalkan penggunaan sosial media dan toko online yang terintegrasi dengan platform AVANA

Feby menambahkan, XL Axiata dan AVANA Indonesia memiliki komitmen yang sama dalam mendukung program pemerintah untuk pemulihan ekonomi di Indonesia melalui solusi nyata yang berdampak positif bagi lingkungan sekitar. 

Kemitraan dengan AVANA Indonesia ini berorientasi untuk mengoptimalkan keuntungan para pelaku UMKM di Indonesia dengan mengoptimalkan penggunaan sosial media dan toko online sebagai sarana penjualan. 

Kartu BIZ AVANA memungkinkan adanya integrasi antara aset sosial media milik UMKM dan/atau toko online mereka dengan platform AVANA yang sudah dilengkapi dengan banyak pilihan pembayaran dan pilihan kurir/logistik.

Kartu BIZ AVANA

Kartu BIZ AVANA memberikan banyak kemudahan kepada para pelaku UMKM dalam memanfaatkan sosial media dan toko online sehingga para pelaku UMKM bisa lebih fokus dalam meningkatkan pengembangan produk dan bisnis mereka.

Bagi yang mengaktifkan BIZ AVANA selama periode bulan Juli, akan mendapatkan kesempatan untuk beriklan secara gratis di platform Facebook dan Instagram sebesar 1,5juta secara gratis. 

Lebih detail tentang kartu BIZ Avana akan kami taruh di halaman berikutnya. Jadi, ditunggu dulu ya. Karena halaman ini sudah terlalu panjang.

Artikel terkait :

Comments

Popular posts from this blog

AMOLI, Laptop Buatan Mana?

Agenda Kota Semarang Bulan November 2025

ASUS Gaming V16 (2025): Laptop Gaming Entry-Level yang Smart Budget, Lebih Power dari K16!

Kenapa Paket Xtra Combo Flex Tidak Ada di Aplikasi MyXL ?

Install AstraPay di GIIAS Semarang 2025, Eh Kena PHP