Favorit

Agenda Semarang Bulan November 2024

Image
Bulan ini, November, masyarakat Indonesia kembali menyambut Pilkada Serentak 2024. Termasuk Kota Semarang yang sudah sibuk dengan berbagai atribut yang terlihat di jalan-jalan. Apakah agenda atau acara Kota nantinya akan terganggu sehingga berkurang jumlahnya? Selamat datang bulan November 2024. Baru saja Kota Semarang turun hujan paginya. Eh, sebagian sudah dari dini hari. Semoga saja ini berkah untuk kita semua. Tanggal 1 November jatuh pada hari Jum'at. Di kalender yang diluncurkan Pemkot Semarang, bulan November ini hanya ada 1 acara yang ditaruh di sana. Ada lomba foto sejarah yang nantinya diadakan di Kota Lama. Apakah bulan November memang sepi? Agenda Semarang Tenang-tenang ini masih awal bulan. Nanti kami kumpulin dan jika kamu ingin bantu, silahkan kabarin kami lewat kolom komentar atau hubungi kami. Sambil menunggu kami mengumpulkan acara lainnya, kamu bisa lihat agenda rutin yang ada di Kota Semarang. Siapa tahu saat kamu datang ke Kota Semarang sedang tidak ada acara.

Kini, Blue Bird Memberikan layanan pemesanan taksi via aplikasi smartphone

Suka naik taksi? Khususnya perusahaan taksi berlogo burung ini. Jika iya, maka para penumpang yang menggunakan smartphone bisa lebih mudah lagi untuk memesan taksi. Dikutip dari harian media surat kabar Semarang, Layanan ini diberi nama Taxi Mobile Reservation dan dilaunching di kantor Blue Bird, jalan Brigjen Sudiarto, Pedurungan Semarang, Rabu (31/10) pagi.


Tujuan dari launching ini adalah memberikan layanan mempermudah dan mempercepat para pelanggan dalam memesan taksi. Karena para pelanggan taksi di Semarang lebih banyak yang melakukan pemesanan lewat panggilan telepon. Terlebih lagi, di Kota Semarang ini diperkuat dengan 300 unit armada taksi reguler.


Semarang menjadi kota kedua setelah Jakarta dalam peluncuran layanan ini. Aplikasi Blue Bird Taxi Mobile Reservation dapat diunduh secara gratis melalui pencari aplikasi di smartphone masing-masing


Taxi Mobile Reservation ini diluncurkan karena kini gaya hidup masyarakat yang semakin dinamis serta kemudahan dan kenyamanan semakin diinginkan, salah satunya akan pemesanan jasa transportasi," ujar Noni.




"Taxi Mobile Reservation ini diluncurkan karena kini gaya hidup masyarakat yang semakin dinamis serta kemudahan dan kenyamanan semakin diinginkan, salah satunya akan pemesanan jasa transportasi," ujar Noni - Vice President Business Development Blue Bird Group.



Sekali lagi, perusahaan harus mengikuti trend yang berkembang saat ini. Menarik yah.

Original Posting : Blue Bird Luncurkan Taxi Mobile Reservation
Sumber : suaramerdeka.com

Foto : google

...

Info, Kerjasama dan Pemasangan Iklan
Hubungi kami via email : dotsemarang@gmail.com

Comments

Popular posts from this blog

Apakah Shopee Video Bisa Unggah Video dari Komputer?

AMOLI, Laptop Buatan Mana?

Review : Gunakan Layanan Maxim Life Massage & SPA

Breaking News, Kota Semarang Punya Bioskop Ke-12!

Seperti Apa Parkir Motor Resmi di Queen City Mall?