Skip to main content

Posts

Showing posts from May, 2016

Agenda : Iki Semarang 2

Sebuah wadah bagi komunitas Semarang yang dikemas dengan balutan acara akan dilaksanakan akhir pekan ini atau Jumat-Sabtu (3-4 Juni 2016) di Auditorium Imam Barjo, Undip, Peleburan Semarang. Seperti apa acaranya, cek detail berikut ini. Acara IKISMG (Iki Semarang) tahun ini merupakan kali kedua dilaksanakan. Sebelumnya pada tahun 2014. Untuk ke-2 nya ini, tema yang diangkat adalah Discover Semarang. Tema ini bemaksud, bahwa kota Semarang memiliki banyak potensi – potensi terpendam yang masih bisa di eksplor lebih dalam lagi. IKISMG 2 akan menghadirkan lebih dari 80 komunitas di kota Semarang. Selama acara berlangsung nanti, Anda akan menemui rumah komunitas, pasar komunitas, pentas komunitas dan games komunitas. Rumah komunitas terdiri dari booth – booth komunitas, di mana komunitas dapat mempresentasikan dan mengenalkan profil komunitasnya kepada masyarakat. Kemudian pasar komunitas adalah area di mana komunitas dapat menjual hasil karya mereka, bisa dalam bentuk karya

Ini Sumber Lalu Lintas yang Harus ditaklukkan Oleh Blogger

Sebagai blogger, mesin pencari merupakan sumber lalu lintas untuk mendatangkan pengunjung atau viewers. Tanpa pengunjung, sebuah blog tentu hanyalah catatan jurnal harian yang dikunci dengan sebuah gembok. Bagi sebagian blogger, mendapatkan kunjungan sebanyak-banyaknya merupakan berkah yang menyenangkan. Dengan begitu, mereka sudah memenuhi syarat kriteria untuk menarik sponsor, agency digital, dan brand yang ingin bekerjasama. Lalu, darimana saya mendapatkan sumber lalu lintas? Dotsemarang mempelajari sumber lalu lintas yang didapat sendiri. Dari sekian banyak yang didapat, beberapa sumber lalu lintas berikut ini, harus Anda taklukkan setelah mengetahuinya. Tujuannya? Anda mendapatkan kunjungan lebih banyak juga. 1. Google Ada 2 alamat yang didapat dari google, yaitu google id (Indonesia) dan google com (umum). Keduanya sebenarnya sama, hanya soal pengakses saja yang mewakili sebuah negara. Cobalah memahami mesin pencari ini. Bagaimana google dapat memberi sumb

Penting! Mengalokasikan Dana Buat Promosi di Media Sosial

Menutup bulan Mei 2016, dotsemarang banyak mendapatkan kerjasama sebuah acara. Bisa dilihat di sini kalau penasaran. Meski begitu, ada hal penting yang ingin dotsemarang bagi soal kerjasama. Dari waktu ke waktu, perkembangan media, baik online yang dikelola personal maupun kelompok dan juga lembaga, mengalami peningkatan di Semarang khususnya. Ini tentu sebuah kompetisi postif/menarik bagi pemilik untuk terus menawarkan yang terbaik (sisi positifnya). Media personal atau kelompok yang berbadan hukum Dibanding dengan media lainnya, dotsemarang tentu bukanlah apa-apa. Dotsemarang dijalankan secara personal dan sangat fokus pada sisi blogger. Apa bedanya blogger dan jurnalis, silahkan lihat di sini . Sebagai media personal, tentu ada hal yang harus diperhatikan saat Anda ingin bekerjasama. Dotsemarang memang memberi promosi gratis dengan tukar logo, tapi tetap saja Anda harus melihat dari sisi personal yang menjalankan. Bagaimana dotsemarang mengupdate konten-kont

Daftar Agenda Semarang Bulan Juni 2016

Daftar agenda berikut sebagian dikumpulkan sendiri. Bila sewaktu-waktu berubah dari tanggalnya, dotsemarang mohon maaf. Berikut daftar agenda Semarang selama bulan Juni (akan terus diperbarui). Agenda Rutin [Tiap hari] - Pasar Klitikan di Kota Lama Semarang. Setiap hari, disarankan sore hari dan akhir pekan. [Minggu] -  Car Free Day di Simpang Lima - Pahlawan & Pemuda.  [Minggu] - Pasar Minggu di sekitar MAJT, Stadion Citarum, stadion Diponegoro, Taman KB. [Jumat] - Pasar Jumat di sekitar Taman KB. Agenda lainnya : [27 Mei - 5 Juni] - Pasar Rakyat Dugderan Semarang. Info klik . [1 - 2 Juni] - Bursa Lowongan Kerja Semarang di Museum Ranggawarsita. [1 - 6 Juni] - Pameran Komputer di Java Supermall. Info klik . [1 - 5 Juni] - Festival Halal Kuliner Semarang di Sri Ratu Pemuda. [1 - 5 Juni] - Moslem Fashion Art & Halal Expo di Mal Ciputra. [3 - 4 Juni] - Iki Semarang 2. Detail klik . [4 Juni] - Membaca Jengki (Puisi Wahyu Nur Baskoro) by ORart ORET di Tandhok

Pasar Rakyat Dugderan Semarang 2016

Menyambut bulan Ramadhan 1437 Hijriah, digelar Pasar Rakyat Dugderan Semarang mulai tanggal 27 Mei - 5 Juni 2016 di sekitaran pasar Johar hingga depan Hotel Metro Semarang. Pasar rakyat ini memang menjadi tradisi tahunan kota Semarang. Persiapan sudah dipasang dengan baik, terutama arena permainan yang begitu banyak terlihat pagi ini (27/5). Ada 2 pintu masuk pasar ini yang bisa dari arah taman buba'an dan arah jalan pemuda dekat hotel Metro. Sebuah panggung besar sedang ditata pagi ini. Mengutip antaranews.com (26/5), pergelaran Dugderan pada tahun ini sedikit berbeda dibandingkan tahun-tahun sebelumnya dengan adanya pertunjukan musik dangdut untuk menghibur pengunjung setiap malam. Mungkin panggung inilah yang bakalan menampilkan hiburan tersebut. Yuk ramaikan. Agenda lainnya : Jadwal Pameran Komputer & Gadget Bulan Juni 2016 Agenda : Loenpia Jazz 2016 Daftar Agenda Semarang Bulan mei 2016 Agustus 2016, Semarang Jadi Tuan Rumah Sketchwalk Dunia Lainny

Review Event Ramadhan MAXimal Bersama ASUS Zenfone Max di Semarang

Untuk pertama kalinya, dotsemarang mengikuti kegiatan yang dilakukan Asus di kota Semarang. Acara ini sendiri merupakan rangkaian roadshow mengenalkan Zenfone Max kepada masyarakat khususnya para undangan yang terdiri dari jurnalis dan blogger. Ramadhan MAXimal Bersama ASUS Zenfone digelar di 5 kota besar di Indonesia. Salah satunya Semarang yang dilaksanakan pada tanggal 25 Mei 2016, rabu siang di rumah makan Pesta Kebon. Acara sendiri dimulai setelah makan siang. Menarik tempat yang digunakan buat acara, mengingat Pesta Kebon termasuk rumah makan yang memiliki segmen kelas menengah atas. Moh Firman (Head of PR and Marketing Asus), menerangkan bagaimana Asus sekarang ini. Dalam persentasinya, Asus sudah berada peringkat dua di pasar smartphone Indonesia pada kuartal pertama 2016. Joko Soemitro (Technical PR Asus), menjelaskan tentang produk Zenfone Max yang punya kemampuan baterai sebesar 5 ribu mAh.  Mengenalkan Zenfone Max Inti acara ini sendiri ada

Review Asus Zenfone Max : Kapasitas Baterai Besar yang Bisa Jadi Powerbank

Salah satu kelebihan yang paling menonjol dari Zenfone Max adalah pada daya tahan baterainya yang luar biasa. Kapasitasnya sebesar 5.000 mAh merupakan produk pertama dengan kapasitas terbesar diantara keluarga Zenfone maupun produk kompetitor. Perkenalan dotsemarang dengan Zenfone Max terbilang spesial. Ini dikarenakan pihak Asus Indonesia mengadakan roadshow yang bertajuk #RamadhanMaximal ke beberapa kota, salah satunya kota Semarang. Selain dotsemarang berkesempatan hadir, rekan-rekan blogger dan media juga turut meramaikan acara yang dilaksanakan di rumah makan Pesta Kebon, Rabu siang (25/5). Sementasi pengguna Sebelum membaca seperti apa kapasitas Zenfone Max, sebaiknya Anda mengetahui dulu segmen pengguna smartphone merek Asus ini. Apabila Anda seorang yang sangat aktif, seperti traveller, pekerja lapangan dan juga keterbatasan aliran listrik yang sering padam, Max bisa menjadi alternatif terbaik untuk meminimalisirkan kesemuanya. Termasuk buat Anda pecinta

[Video] Kapan Android M Menyambangi Zenfone dan Variannya?

Sebagai pengguna Zenfone 2, dotsemarang penasaran untuk bertanya tentang kapan Android M bisa digunakan. Mengingat beberapa kompetitor dan berita awal tahun ini, Android M (6.0) dipastikan segera hadir di Zenfone. Video berikut ini direkam saat acara Roadshow Zenfone Max di Semarang yang bertajuk Ramadhan Maximal Semarang di Pesta Kebon, rabu siang, tanggal 25 Mei 2016. Sepertinya masih harus bersabar menunggu upgrade OS Android di Zenfone 2 dan variannya. Semoga ini bisa jadi jawaban buat teman-teman yang sudah tidak sabar dan tentu semakin sabar menunggu. Untuk review acaranya rabu kemarin, ditunggu saja di blog ini. Artikel terkait : Review Asus Zenfone Max : Kapasitas Baterai Besar yang bisa jadi powerbank Video : Suasana Relokasi Pasar Johar (mei 2016) Video : Suasana Penonton di Semarang Saat Film Ada Apa Dengan Cinta 2 Pertama diputar Jadwal Pameran Komputer dan Gadget  Bulan Juni 2016 Lainnya .... Informasi Kerjasama Hubungi lewat email dot

Jadwal Pameran Komputer & Gadget Bulan Juni 2016

Pameran komputer di Semarang kembali hadir di awal bulan Juni. Beberapa penawaran menarik langsung diberikan mengingat bulan tersebut bertepatan dengan bulan Ramadhan. Kira-kira apa saja yang ditawarkan? Gegap gempita 'Semarang Great Sale 2016' tak membuat pameran komputer di bulan Mei hadir. Entah apa alasannya mengingat momen tersebut bertepatan dengan hari jadi kota Semarang. Apakah karena harga pasaran yang tidak berimbang? Yang cukup menarik malah kehadiran pameran gadget di Java Mall Semarang dan Plasa Simpang Lima. Kedua pameran tersebut langsung hadir diawal bulan Mei. Dua sekaligus. Pameran Komputer Pameran ini berlangsung dari tanggal 1 - 6 Juni 2016 di Java Supermall. Penyelenggaranya adalah Apkomindo. Pameran ini menawarkan sesuatu yang menarik dan berbeda kali ini. Review dan foto Apkomindo Fair Juni 2016 Tukar tambah? Program yang memberikan kesempatan kepada Anda untuk menukar notebook lama dengan notebook terbaru dengan type a

Blogger Sebagai Duta Wisata

Sekitar 20 blogger nusantara hadir di kota Semarang dalam rangka undangan dari Badan Pariwisata bulan Mei 2016. Tujuannya, mengunjungi dan mengenalkan mereka tempat-tempat wisata dan event favorit tahunan kota agar kemudian diposting di blog personal mereka atau media sosial. Blogger saat ini memang sedang berada pada tingkat populer cukup tinggi menurut dotsemarang. Keberadaan travel blogger yang diundang ke Semarang merupakan buktinya. Sebutan mereka sebagai duta wisata dalam dunia teknologi sudah tak terbantahkan lagi. Mengutip situs travelnatic.com , 3 hingga 4 tahun belakangan ini tren dalam perjalanan dan pariwisata meningkat drastis dari sebelum tahun 2012. Menjajaki tahun 2014 segala tren seputar travel mulai banyak beredar. Sederet blog yang mengulas tentang perjalanan dan pariwisata banyak menghiasi linimasa kita. Hadirnya para travel blogger berimbas positif dan memberikan angin segar terhadap pariwisata di Indonesia. Mereka bisa dikatakan sebagai duta wisata

Manfaatkan Facebook Event Untuk Promosi Acara

Banyak cara untuk mempromosikan acara yang kita buat. Salah satunya yang ingin dibahas di sini adalah fitur event pada facebook. Menarik mengetahui kelebihan fitur ini untuk mempromosikan sebuah acara. Mau tahu? Dotsemarang melakukan beberapa update event lewat akun facebook fans page dotsemarang . Event yang ditaruh di sana adalah event yang bekerjasama dengan dotsemarang sebelumnya. Dan, beberapa event yang berhubungan dengan kota Semarang. Sebagai jejaring sosial yang masih menduduki peringkat pertama, facebook adalah salah satu alat yang sangat efektif. Mau dengan gratisan atau berbayar, facebook dapat memberikan sesuatu di sana. Asal dapat menggunakannya. Dotsemarang sendiri menggunakan facebook fans page. Apakah akun pribadi bisa digunakan? Sepertinya bisa. Tapi kalau mau buat fans page itu terserah Anda. Kelebihan fitur facebook event Buat pemilik fans page, mereka dapat mengetahui perkembangan event yang dibuat atau insightnya. Dari sini dapat diketa

Agenda : Loenpia Jazz 2016

Akhir pekan ini, tanggal 28 Mei 2016, akan digelar 'Loenpia Jazz' di Gor Jatidiri, Semarang. Semarang kembali semarak tiap akhir pekan. Berencana datang? Cek infonya berikut. Gelaran musik jazz yang termasuk dalam agenda kota Semarang ini sudah digelar 5 kali. Pembuatnya adalah Komunitas Jazz Ngisoringin yang sangat aktif. Bila melihat tahun lalu yang cukup sukses, tahun ini bakalan tersaji dengan lebih menarik lagi. Jadwal Loenpia Jazz 2016 Mengusung Tagline ”Nge-Jazz Sik ben Ora Edan”, acara ini digelar tanggal 28 Mei 2016 dari jam 13.00 hingga pukul 23.00. Total waktunya sekitar 10 jam.  Pengisi Loenpia Jazz 2016 Beberapa nama besar yang dibawa antara lain Dewa Budjana, Fariz RM, The Groove, Rio Sidik, Dua Drum, Calcin Jeremy dan lainnya.  Sedangkan komunitas jazz lainya ada Komunitas Jazz Kemayoran, Fusion Jazz Community Surabaya, Komunitas Rompok Bolong, Solo Jazz Society, Komunitas Jazz Gubug Poci Tegal, Jazz Mben Senen Jogja, Etawa Jazz Jogja,